6 Potret Verrell Bramasta Bawa Keranda Mendiang Nenek ke Peristirahatan Terakhir, Tampak Tegar Menahan Air Mata Kesedihan
Verrell Bramasta merasa kehilangan setelah neneknya yang berusia 82 tahun meninggal dunia.

Pada tanggal 19 Maret 2025, aktor dan politikus Verrell Bramasta mengumumkan berita duka melalui akun Instagramnya mengenai meninggalnya nenek tercintanya, Kairina, yang merupakan ibu dari ayahnya, Ivan Fadilla.
Nenek Verrell mengembuskan napas terakhir di usia 82 tahun pada pukul 12.15 WIB setelah berjuang melawan penyakit stroke selama 20 tahun. Kepergian nenek yang sangat dekat dengannya tentunya meninggalkan kesedihan yang mendalam bagi Verrell. Jenazah nenek Verrell dimakamkan di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat pada hari yang sama.
Verrell mengunggah momen mengantar neneknya ke tempat peristirahatan terakhir di Instagram. Dalam salah satu postingan, artis berusia 28 tahun tersebut terlihat setia mendampingi neneknya selama masa sakitnya.
Berikut adalah rangkuman dari Liputan6.com mengenai potret Verrell Bramasta saat mengantar nenek tercintanya ke peristirahatan terakhir pada Kamis, 20 Maret 2025.
Sebagai bentuk penghormatan terakhir, Verrell turut mengangkat keranda mendiang nenek bersama keluarga dan kerabat lainnya.

Bintang sinetron Anak Sekolahan ini turut melaksanakan salat jenazah berjamaah sebelum mengantarkan nenek ke tempat peristirahatan terakhir.

Dalam upacara pemakaman, Verrell dan Ivan Fadilla tampak sedih dan penuh duka saat mengantarkan jenazah nenek mereka.

Untuk menyembunyikan kesedihan, Athalla Naufal adik Verrell, datang ke pemakaman dengan mengenakan topi dan kacamata hitam.

Verrell Bramasta terlihat berusaha tegar dan menenangkan ayahnya yang tidak dapat menahan tangis akibat rasa kehilangan.

Momen hangat berkumpulnya keluarga Verrell Bramasta ini penuh kenangan sebelum neneknya berpulang
