Cerita Ucay Peserta AKSI Menikah dengan Adik Kelas, Irfan Hakim 'Masyallah Cantiknya'
Merdeka.com - Sebanyak 24 ustaz dan ustazah dari berbagai daerah di Indonesia ikut ambil bagian dalam acara AKSI di Indosiar. Salah satu yang mencuri perhatian yakni saat Ucay, peserta asal Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara.
Di atas panggung Ucay menceritakan soal dirinya yang menikah dengan wanita cantik yang kini jadi istrinya. ternyata wanita tersebut merupakan kakak kelasnya di bangku sekolah.
Penampilan istri Ucay menuai pujian dari para host AKSI yakni Abdel, Irfan, hingga Ramzi. Ini ulasan selengkapnya dilansir video bertajuk 'Masya Allah!! Cantiknya Istri Ucay.. Ketemunya Di Sosmed Sampai Sah Jadi Istri!! Gimana Ceritanya?!' di channel youtube Indosiar.
-
Siapa yang mengisi pengajian di acara tersebut? Acara tasyakuran kehamilan Erina dihadiri oleh keluarga dan kolega. Ustaz Maulana mengisi pengajian.
-
Siapa saja yang ikut dalam sidang isbat Idul Adha? Sidang isbat diikuti oleh Majelis Ulama Indonesia, perwakilan DPR, ormas Islam, dan duta besar dari negara-negara di luar negeri.
-
Siapa yang hadir di acara pengajian Tyas? Dengan kehadiran anggota keluarga yang besar dan orang-orang terdekatnya, acara pengajian pra nikah ini semakin istimewa dengan hiasan bunga yang seluruhnya berwarna putih.
-
Siapa yang ikut dalam program UMRAH Adira? Salah satu pemenang program UMRAH Untuk Sahabat adalah Imam, yang mengungkapkan kejutan dan rasa terima kasihnya kepada Adira Finance atas hadiah Umrah yang sangat berarti baginya.
-
Siapa penyelenggara UTBK? Penyelenggaranya adalah LTMPT (Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi).
-
Siapa yang hadir di pengajian Umi Pipik? Pengajian Umi Pipik selalu dihadiri deretan artis ternama tanah air. Setelah Irish Bella dan Nathalie Holscher, kini giliran Aura Kasih datang sebagai jemaah.
Menikah di Usia 22 Tahun
Awalnya, Ucay menceritakan soal dirinya yang menikah di usia 22 tahun. Saat itu, istrinya berusia 23 tahun. Ucay menceritakan soal awal kenal dengan istrinya.
"Kenal sama istri dimana?" tanya Ramzi.
"Kenal sama istri itu di sosial media. Jadi dulu kami kan satu sekolah di Madrasah Aliyah Negeri 50. Jadi saya kelas 10, beliau kelas 11. Beliau tamat saya kan masih kelas 12. Saya kuliah ke UIN Medan, beliau berkarier di Negeri Jiran Malaysia. 2016 saya selesai kuliah, jadi saya tengok di facebook dilihat kok cantik sekali," ucap Ucay.
"Saya chat dari messanger. Assalamualaikum, dulu alumni MAN 50 ya. Iya dek. Dulu manggilnya dek. Walaikumsalam, eh Anugrah ya udah jadi ustaz aja sekarang. Terus loh kok kenal. Terus kata dia aku kan kakak-an kamu di MAN. Dari manggil adek berubah 'oh iya kak'. Baru walaupun saya kecil tapi nyali saya besar, jadi langsung saya tanya udah nikah belum, sudah dikhitbah (dilamar) orang belum, jawabnya belum. Baru saya modus, modusnya tuh gini 'kira-kira kalau ada dik kelas yang suka sama kakak kelas gimana pandangan kakak. Siapa itu kata dia. Adalah anak kelas 12 IPA 1 dulu. Loh itu kan kelasku katanya. Siapa mana tahu aku kenal. Ada namanya Nurul Rizki. Itu kan aku katanya. Terus yakin ini beneran kan. Iya bener kirim alamatmu besok aku datang ke rumah orang tuamu," sambung Ucay.
"Hah? Sesimple itu?" tanya Irfan Hakim.
"Sesimple itu," jawab Ucay.
"Itu kan bulan Ramadan. Jadi selama Ramadan itu saya istikaroh, tahajud minta sama Allah. Doa saya satu 'Ya Allah kalau dia jodohku jadikanlah jodohku," kata Ucay.
©2022 Merdeka.com/Youtube Indosiar
Ucay Bersama Istri dan Sang Anak
Di layar studio muncul foto Ucay bersama istri dan anaknya. Penampilan istri Ucay dipuji cantik.
"Ini siapa?" tanya Ramzi.
"Ya Allah alhamdulillah cantiknya," imbuhnya.
"Jadi kata orang saya dapat istri saya itu berkah. Istri saya dapat saya musibah," ucap Ucay berseloroh.
"Berkah insyallah," jawab host kompak.
©2022 Merdeka.com/Youtube Indosiar (mdk/dia)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Para tamu undangan menyambut heboh dan meriah setelah kedua mempelai resmi menikah.
Baca SelengkapnyaAcara pernikahan Putri Isnari dan Abdul Aziz digelar begitu meriah. Acara pernikahan keduanya digelar dengan adat Bugis.
Baca SelengkapnyaAdamayansyah Batubara, anak Ucok Baba kini telah menjadi remaja dengan pesona memikat. Punya pacar dan sudah dikenalkan ke orang tua, ini potretnya!
Baca SelengkapnyaKedekatan Hafiz dengan Yuyu Sutisna di acara lamarannya dengan putri Andika Perkasa sukses mencuri perhatian.
Baca SelengkapnyaLihatlah foto-foto Aurel yang diambil saat menghadiri acara resepsi pernikahan Yislam!
Baca SelengkapnyaPotret berkumpulnya keluarga 2 keluarga jenderal bintang 4 di acara lamaran Iptu Hafiz dan Angela Adinda. Berikut informasinya.
Baca SelengkapnyaBerdasarkan kabar yang beredar Adiba dan Egy akan melangsunngkan akad nikah pada pukul 11.00 WIB di kawasan Jakarta.
Baca SelengkapnyaHabib Umar bin Hafidz sedang berada di Indonesia. Ulama dunia dari Yaman ini memberikan tausiah di Jakarta.
Baca SelengkapnyaBersama 'pacarnya' itu, Ussy terlihat bahagia. Kebahagiaan itu terpancar dari senyum lebar wajah cantik Ussy.
Baca SelengkapnyaHubungan Anwar dengan keluarga Jokowi dimulai ketika dia menikahi Idayati
Baca SelengkapnyaUssy Sulistiawaty begitu bangga ketika Syafa Azzahra, yang akrab dipanggil Ara, berhasil menyelesaikan pendidikannya di SMA.
Baca SelengkapnyaBanyak selebritas Indonesia yang memilih menikah dengan pria yang bekerja sebagai polisi dan aktif terlibat dalam berbagai kegiatan sebagai Ibu Bhayangkari.
Baca Selengkapnya