Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

CEK FAKTA: Hoaks Foto Puing-Puing Kendaraan Hancur Karena Serangan Militer Myanmar

CEK FAKTA: Hoaks Foto Puing-Puing Kendaraan Hancur Karena Serangan Militer Myanmar Hoaks Foto Puing Kendaraan Setelah Serangan Militer Myanmar. Facebook

Merdeka.com - Sebuah foto memperlihatkan puing-puing mobil berserakan. Pengunggah foto menyebut foto itu diambil saat serangan militer Myanmar pada Desember 2021.

"Pasukan BFG dan junta setelah dihantam ranjau pinggir jalan di Asia Highway. Tolong bantu mereka," tulis pengunggah foto.

hoaks foto puing kendaraan setelah serangan militer myanmarFacebook

Seperti diketahui, BFG adalah Border Guard Forces of Myanmar, atau Pasukan Penjaga Perbatasan Myanmar.

Penelusuran

Cek fakta merdeka.com menelusuri informasi tersebut. Hasilnya, foto tersebut bukan kejadian serangan militer Myanmar.

Mengutip AFP Fact Check berjudul "This photo shows a bomb attack in Thailand in 2013, not in Myanmar in 2021" pada 22 Desember 2021, dijelaskan bahwa foto tersebut diambil setelah ledakan bom di Thailand tahun 2013.

Foto ditelusuri menggunakan Google Reverse Image. Hasilnya, ditemukan foto serupa yang muncul dalam laporan berita media Thailand, Isranews Agency pada 29 Juni 2013.

Dalam bahasa Thailand, judul berita tersebut, yakni "Pemboman truk militer – 8 tentara tewas."

"Pelaku meledakkan bom, menewaskan militer dari pasukan militer khusus ke-13 di distrik Krongpinang, saat mereka berganti shift dan kembali ke tempat tinggal mereka. Ledakan menghancurkan kendaraan, delapan tentara tewas dan dua terluka. Seorang warga sipil tewas akibat ledakan itu," tulis laporan media tersebut.

Krongpinang adalah sebuah distrik di provinsi Yala, Thailand selatan.

Kesimpulan

Foto puing-puing mobil yang hancur karena serangan militer Myanmar adalah hoaks. Foto diambil setelah kendaraan militer Thailand hancur karena dibom. Kejadian tahun 2013.

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya. (mdk/lia)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hoaks Ada Pesawat Jatuh di Karawang, Ini Fakta Sebenarnya
Hoaks Ada Pesawat Jatuh di Karawang, Ini Fakta Sebenarnya

Faktanya, pesawat itu milik maskapai Lion Air PK-LRU yang tergelincir di Bandara Morowali, pada 11 Mei 2023. Bukan di Karawang.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Mobil Terbang di Australia Akibat Hilang Gravitasi
CEK FAKTA: Hoaks Mobil Terbang di Australia Akibat Hilang Gravitasi

Beredar video yang memperlihatkan mobil berterbangan di sebuah jalan raya.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Tidak Benar Ini Video Detik-Detik Gedung Roboh Akibat Gempa Maroko
CEK FAKTA: Tidak Benar Ini Video Detik-Detik Gedung Roboh Akibat Gempa Maroko

Video gedung roboh itu diklaim akibat gempa yang menguncang Maroko pada Jumat (8/11).

Baca Selengkapnya
4 Motor Di RPTRA Kembangan Diduga Dibakar Orang Tidak Dikenal
4 Motor Di RPTRA Kembangan Diduga Dibakar Orang Tidak Dikenal

Para korban pun telah membuat laporan ke pihak kepolisian.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Penemuan Kuburan Massal di Ponpes Al Zaytun
CEK FAKTA: Hoaks Penemuan Kuburan Massal di Ponpes Al Zaytun

Klaim penemuan kuburan massal dan tengkorak di Pondok Pesantren Al Zaytun adalah tidak benar alias hoaks.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Tumpukan Mayat Korban Banjir di Aceh
CEK FAKTA: Hoaks Tumpukan Mayat Korban Banjir di Aceh

Beredar video banjir di Aceh pada 18 November 2023 yang diklaim menyebabkan tumpukan mayat

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Video Gunung di Tibet Longsor
CEK FAKTA: Hoaks Video Gunung di Tibet Longsor

Beredar video di Facebook memperlihatkan bencana gunung longsor yang diklaim terjadi di Tibet.

Baca Selengkapnya
Viral Video Jalan Terbelah Akibat Gempa Tuban, Ini Faktanya
Viral Video Jalan Terbelah Akibat Gempa Tuban, Ini Faktanya

Beredar video kerusakan yang diklaim akibat gempa Tuban, simak penelusurannya

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Video Yogyakarta Dihantam Tsunami
CEK FAKTA: Hoaks Video Yogyakarta Dihantam Tsunami

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan.

Baca Selengkapnya
Cek Fakta: Isuzu Panther Masih Utuh Usai Jatuh ke Lubang Tol Bocimi Longsor? Ini Kata Polisi
Cek Fakta: Isuzu Panther Masih Utuh Usai Jatuh ke Lubang Tol Bocimi Longsor? Ini Kata Polisi

Tol Bocimi longsor menyebabkan lubang menganga di satu ruas jalan

Baca Selengkapnya
Viral Video Pembacokan di Pati Ternyata Hoaks, Ini Penjelasan Polisi
Viral Video Pembacokan di Pati Ternyata Hoaks, Ini Penjelasan Polisi

Polisi mengatakan bahwa video itu sebenarnya berawal dari kecelakaan lalu lintas

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Jokowi Kirim Roket dan Prajurit TNI ke Palestina
CEK FAKTA: Hoaks Jokowi Kirim Roket dan Prajurit TNI ke Palestina

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan

Baca Selengkapnya