FOTO: Penampakan Beijing Tercekik Polusi Udara Tebal, Warga Kembali Pakai Masker
Memburuknya kualitas udara membuat pihak berwenang Ibu Kota Beijing sampai mengeluarkan peringatan oranye.
Memburuknya kualitas udara membuat pihak berwenang Ibu Kota Beijing sampai mengeluarkan peringatan oranye.
FOTO: Penampakan Beijing Tercekik Polusi Udara Tebal, Warga Kembali Pakai Masker
Beginilah penampakan polusi udara tebal yang menyelimuti Beijing, China, pada Selasa (1/11/2023).
Memburuknya kualitas udara di wilayah metropolitan Beijing-Tianjin-Hebei dan sekitarnya terjadi sejak 22 Oktober.
Namun, pada awal pekan ini, polusi udara di Beijing menjadi sangat buruk.
Mengutip Caixin Global, pihak berwenang Ibu Kota Beijing sampai mengeluarkan peringatan oranye, peringatan polusi udara tertinggi kedua di kota tersebut.
Menurut laporan CCTV, pakar pengendalian polusi mengatakan bahwa memburuknya kualitas udara di Beijing ini tak lepas dari pengaruh meteorologi.
Kondisi itu kemudian diperparah dengan peningkatan aktivitas industri, lalu lintas yang padat, dan pembakaran tunggul tanaman.
Memburuknya kualitas udara ini membuat warga Beijing ramai-ramai memakai masker ketika beraktivitas di luar ruangan.
Penggunaan masker ini dilakukan untuk mengantiipasi infeksi saluran pernapasan yang dipicu memburuknya kualitas udara.