Inilah Ganesh Baraiya, Dokter Terpendek di Dunia Tingginya Hanya 1 Meter
Apakah seorang pria dengan tinggi hanya 1 meter bisa menyandang profesi dokter? Yuk, simak jawabannya melalui kisah Ganesh Baraiya ini!
Yuk, simak fakta lengkapnya!
Inilah Ganesh Baraiya, Dokter Terpendek di Dunia Tingginya Hanya 1 Meter
Ganesh Baraiya, seorang pria berusia 23 tahun asal India merupakan bukti nyata bahwa tidak ada yang mustahil di dunia ini.Meski menghadapi diskriminasi karena perawakannya yang pendek, ia berhasil menjadi dokter dan banyak diakui sebagai dokter terpendek di dunia.
Kisah Ganesh yang pantang menyerah mengejar impiannya untuk menjadi dokter ini termasuk motivasi dan kisah inspiratif yang hebat.
Profil Ganesh Baraiya
Ganesh Baraiya adalah pemuda berusia 23 tahun yang lahir di daerah Talaja Taluka di Gujarat, India.
Ia terlahir normal, namun pada usia empat tahun, orang tuanya menyadari bahwa kepalanya sudah melebihi ukuran tubuhnya, sehingga mereka membawanya ke dokter.
Mereka mengetahui bahwa anak laki-lakinya tersebut menderita penyakit yang tidak dapat disembuhkan.
-
Dimana orang terpendek di dunia? Orang Indonesia dikatakan memiliki tinggi badan yang jauh di bawah rata-rata global.
-
Di negara mana pria memiliki tinggi rata-rata terpendek? Negara-negara Asia Tenggara dan Guatemala termasuk yang terpendek, rata-rata berukuran sekitar 163 cm atau sedikit lebih pendek.
-
Gimana orang pendek bisa lebih panjang umur? Fakta orang pendek yang pertama yaitu dinilai memiliki peluang umur lebih panjang.
-
Bagaimana cara dokter mendiagnosis mikropenis? Mikropenis biasanya terdiagnosis saat lahir melalui pengukuran panjang penis yang diregangkan. Dokter juga akan melakukan pemeriksaan fisik, tes darah untuk mengevaluasi kadar hormon, dan, dalam beberapa kasus, tes genetik untuk menentukan jenis kelamin biologis bayi.
-
Siapa yang mengalami penurunan tinggi badan? Dalam studi tersebut, pria rata-rata kehilangan 1,2 inci (3 cm), sementara wanita kehilangan 2 inci (5 cm) antara usia 30 dan 70 tahun.
-
Apa aja tantangan psikologis orang pendek? Orang bertubuh pendek sering kali menghadapi tantangan psikologis, terutama terkait dengan rasa kurang percaya diri. Di banyak masyarakat, tinggi badan sering kali dikaitkan dengan kekuatan, dominasi, dan kepercayaan diri, sehingga orang yang lebih pendek mungkin merasa kurang dihargai atau dipandang sebelah mata.
Di sekolah, ia sering diejek karena kepalanya yang besar dan perawakannya yang pendek. Namun, bersyukur ia masih memiliki teman-teman yang mendampinginya sehingga ia mampu fokus pada studinya.
Kehidupan dan Mimpi Ganesh Baraiya
Dengan keterbatasan fisiknya, Ganesh Baraiya tetap optimis dan ambisius.
Ia memiliki mimpi dan cita-cita untuk menjadi seorang dokter sejak usianya sangat muda.
Ganesh mengerahkan seluruh energinya untuk belajar dan bekerja keras mendapatkan nilai tinggi.
Meskipun hasil tesnya bagus, Dewan Medis India tetap menolak permohonan Ganesh karena tinggi badannya hanya 1 meter, dengan alasan bahwa ia tidak akan sanggup menjalankan tugasnya dalam kasus darurat nantinya.
Ganesh sangat terpukul dengan penolakan tersebut, namun dia tidak pernah menyerah pada mimpinya.
Pencapaian Ganesh Baraiya
Usai penolakan dan diskriminasi yang ia alami dari Dewan Medis India, Ganesh tetap melanjutkan usahanya untuk mencapai cita-cita dokternya.Dengan bantuan kepala sekolahnya, ia mendekati Kolektor Distrik yang saat itu menjabat sebagai Menteri Pendidikan negara bagian. Ganesh bahkan mengetuk pintu Pengadilan Tinggi Gujarat.
Namun, tak satupun dari usahanya itu berhasil. Pantang menyerah, Ganesh membawa kasusnya sampai ke Mahkamah Agung India, hingga keadilan akhirnya dapat ditegakkan.
Pada tahun 2018, pengadilan tinggi India memberikan Ganesh hak untuk mendaftar di MBBS, dan dia melakukannya pada tahun berikutnya.
Pria setinggi 1 meter itu baru saja menyelesaikan studinya dan bekerja magang di Rumah Sakit Sir-T di Bhavnagar.
“Saya sangat kecewa tiga tahun lalu, tapi saya menolak menerima penolakan mereka. Sekarang saya sangat senang mendapat keadilan dari Mahkamah Agung,”
ucap Ganesh Baraiya.