Ke Sydney, pesawat Netanyahu dipaksa hindari wilayah udara Indonesia
Merdeka.com - Pesawat Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu yang berangkat dari Singapura menuju Sydney, Australia terpaksa tiba 11 jam dari yang seharusnya 8,5 jam. Pesawat Netanyahu itu harus terlambat 2,5 jam lantaran mengitari wilayah udara Indonesia.
Surat kabar the Guardian melaporkan, Rabu (22/2), Netanyahu tiba di Sydney sekitar pukul 06.30 waktu setempat hari ini dalam rangka kunjungan negara empat hari di Australia. Ini adalah kunjungan perdana menteri Israel pertama ke Negeri Kanguru.
Rata-rata penerbangan dari Singapura ke Sydney memakan waktu 8,5 jam. Pesawat maskapai Israel El Al yang membawa Netanyahu itu memang dilarang melintasi wilayah udara banyak negara muslim, seperti Indonesia dan Pakistan.
-
Kenapa Netanyahu ditolak masuk ke negara lain? Saat ini, Netanyahu berisiko ditangkap jika ia melakukan perjalanan ke salah satu dari 124 negara yang merupakan anggota ICC, yang berarti mobilitas internasionalnya sangat terhambat.
-
Dimana pesawat Israel mendarat darurat? Sebuah pesawat komersil Israel, El Al, yang terbang dari Warsawa menuju Tel Aviv mendarat darurat di bandara Antalya, Turki.
-
Apa yang dituduhkan kepada Netanyahu? Langkah ini diambil atas dugaan keterlibatan Netanyahu dalam kejahatan perang dan kejahatan terhadap kemanusiaan selama konflik di Gaza, Palestina.
-
Dimana kapal Israel singgah? Kapal perang Israel mendapat karpet merah dari pemerintah Maroko di bawah kepemimpinan Raja Muhammad VI saat berlabuh di pelabuhan Tangier.
-
Siapa yang bertemu dengan Presiden Israel? Masyarakat Indonesia melontarkan kecaman keras terhadap lima kader Nahdhatul Ulama (NU) yang bertemu dengan Presiden Israel, Isaac Herzog.
-
Siapa Presiden Mesir yang berkunjung ke Israel? Presiden Mesir Anwar Sadat tiba di Israel pada 19 November 1977, menjadikannya sebagai pemimpin negara Arab pertama yang mengunjungi negara Yahudi tersebut.
Indonesia dan Israel memang tidak punya hubungan diplomatik namun tetap menjalin kerja sama perdagangan.
Maret tahun lalu Netanyahu mengatakan akan membuka hubungan diplomatik resmi dengan Indonesia karena berbagai alasan, di antaranya membuka kesempatan kerja sama bilateral di bidang teknologi.
Menurut Netanyahu, seperti dilaporkan the Times of Israel, kedua negara juga tidak punya alasan lagi untuk tidak membuka hubungan diplomatik seraya menyebut Israel dan Indonesia juga sama-sama menentang terorisme.
"Saya punya beberapa teman di Facebook yang berasal dari Indonesia," ujar Netanyahu ketika menerima sejumlah wartawan asal Indonesia ketika itu.
Pemerintah Indonesia mengatakan hubungan diplomatik dengan Israel bisa dilakukan jika Palestina sudah merdeka. (mdk/pan)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Media Israel melaporkan Netanyahu kini bekerja di bunker bawah tanah karena khawatir terkena serangan bom atau drone dari Hizbullah.
Baca SelengkapnyaPM Israel Benjamin Netanyahu menginjakkan kakinya di Jalur Gaza bagian selatan, tepatnya di wilayah Rafah, pada Kamis (18/7).
Baca SelengkapnyaSetidaknya hampir Rp50 juta yang perlu disiapkan warga negara Indonesia jika ingin ke Israel.
Baca SelengkapnyaProfil Lengkap Netanyahu, Perdana Menteri Israel yang Sebut Korban Sipil Tewas di Gaza Hampir Tidak Ada
Baca SelengkapnyaPerdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu kemarin dilarikan ke rumah sakit karena mengeluh sakit dada.
Baca SelengkapnyaNetanyahu bertanggung jawab atas perang genosida Israel di Gaza, yang telah membunuh 43.000 warga Palestina.
Baca SelengkapnyaMenteri Pertahanan Prabowo Subianto tiba di Canberra untuk kunjungan kerja (kunker) ke Australia, Senin (19/8)
Baca SelengkapnyaWarga Israel juga dilaporkan ketakutan menghadapi potensi ancaman serangan dari Iran dan Hizbullah.
Baca SelengkapnyaJokowi juga mengutuk keras serangan Israel terhadap kamp pengungsi Khan Younis di Gaza.
Baca SelengkapnyaIndonesia belum memperoleh izin untuk terbang di atas wilayah udara Gaza.
Baca SelengkapnyaBenjamin Netanyahu memang selalu menjadi kontrovesial karena lantaran kekejamannya menyerang Gaza Palestina sejak Oktober 2023 lalu.
Baca SelengkapnyaPerdana Menteri Papua Nugini James Marape langsung menyalami Prabowo setiba di bandara internasional Port Moresby.
Baca Selengkapnya