Pesawat yang Membawa Wakil Presiden Malawi dan 9 Orang Lainnya Hilang Kontak, Begini Kondisinya
Wakil presiden sedang dalam perjalanan untuk menghadiri pemakaman mantan menteri.
Wakil presiden sedang dalam perjalanan untuk menghadiri pemakaman mantan menteri.
Pesawat yang Membawa Wakil Presiden Malawi dan 9 Orang Lainnya Hilang Kontak, Begini Kondisinya
Pesawat yang ditumpangi Wakil Presiden Malawi, Saulos Chilima dan sembilan orang lainnya hilang pada Senin (10/6) pagi, seperti dikonfirmasi kantor kepresidenan Malawi.
Pesawat tersebut dinyatakan “hilang dari radar” setelah lepas landas dari ibu kota Lilongwe.
Operasi penyelamatan sedang berlangsung, setelah upaya untuk “melakukan kontak” dengan pesawat gagal.
“Publik akan mendapatkan informasi terbaru mengenai perkembangan situasi ketika fakta-fakta telah diketahui,” demikian pernyataan Kantor Presiden dan Kabinet Malawi, dilansir Sky News, Senin (10/6).
Sekretaris Presiden, Colleen Zamba mengatakan dalam sebuah pernyataan, pesawat Angkatan Pertahanan Malawi meninggalkan ibu kota pada pukul 09:17 waktu setempat. Pesawat dijadwalkan mendarat di Bandara Internasional Mzuzu pada pukul 10:02 pagi waktu setempat, dengan jarak tempuh perjalanan sekitar 370 km.
Media lokal melaporkan Chilima (51) sedang dalam perjalanan menuju pemakaman Ralph Kasambara, seorang pengacara dan mantan menteri.
Presiden Malawi, Lazarus Chakwera membatalkan perjalanan ke Bahama dan memerintahkan pihak berwenang untuk “melakukan operasi pencarian dan penyelamatan segera untuk menemukan keberadaan pesawat”.
Chilima ditangkap pada tahun 2022 setelah badan pengawas korupsi Malawi menduga ia mendapat suap karena membantu dua perusahaan mendapatkan kontrak dari pemerintah. Dia membantah tuduhan tersebut dan dakwaan tersebut dicabut bulan lalu.