3 Resep Kue Putri Salju, Sajian Kue Lebaran yang Simpel, Legit dan Lumer di Mulut
Salah satu kue yang tak boleh absen dari hidangan khas adalah kue putri salju. Rasanya yang manis dan lembut membuat kue ini menjadi favorit banyak orang.
Siapa yang tidak tahu kue manis satu ini? Mendekati hari lebaran, berarti waktunya kamu bikin kue putri salju. Simak resepnya di sini!
3 Resep Kue Putri Salju, Sajian Kue Lebaran yang Simpel, Legit dan Lumer di Mulut
Kue yang lembut dengan lapisan gula halus yang menyerupai salju ini telah menjadi hidangan wajib yang dinanti-nanti, terutama saat menyambut hari raya.
Dengan rasa yang manis dan tekstur yang melt-in-your-mouth, kue putri salju tidak hanya memanjakan lidah, tetapi juga menghadirkan kesan tradisional dan kehangatan dalam setiap gigitannya.
-
Kenapa resep kue putri salju populer untuk lebaran? Salah satu kue yang menjadi langganan saat lebaran adalah kue putri salju.
-
Apa yang membuat kue putri salju spesial untuk lebaran? Lebaran tidak afdol jika tidak ada jajanan kue yang disediakan di atas meja. Kue-kue tersebut biasanya digunakan untuk menerima tamu yang datang berkunjung. Salah satu kue yang menjadi langganan saat lebaran adalah kue putri salju.
-
Apa saja resep kue lebaran tradisional? Berikut kumpulan resep kue lebaran tradisional yang menjadi sajian favorit banyak orang.
-
Kue apa yang cocok untuk sajian Lebaran? Salah satu pilihan yang sempurna adalah puff pastry yang lezat dan renyah.
-
Bagaimana membuat kue putri salju? Selain beli, kalian sebenarnya bisa membuat sendiri putri salju di rumah. Ada berbagai resep kue putri salju yang bisa dicoba dan ditiru.
-
Bagaimana membuat kue putri salju lembut dan lumer? Merdeka.com merangkum tentang resep kue putri salju yang lembut dan lumer di mulut, untuk jajanan lebaran.
Untuk menambah hidangan spesial Anda di hari raya, mari kita eksplorasi bersama tiga resep kue putri salju yang tak hanya mudah dibuat tetapi juga pasti memikat selera semua orang!
1. Kue Putri Salju Ukuran 1 Kg
Bahan:
1 kg tepung terigu segitiga biru (sangrai)
700 gr mentega (blue band)
7,5 sdm tepung maizena
2 sachet susu putih bubuk (dancow)
300 gr gula halus
Secukupnya vanilli
5 butir kuning telur
Bahan Tambahan:
Secukupnya gula icing
Cara Membuat:
1. Sangrai tepung terigu kurang lebih 10 menit lalu dinginkan.
2. Mixer mentega, gula halus, telur, susu bubuk dan vanilli kurang lebih 1 menit hingga tercampur rata.
3. Masukan tepung maizena dan tepung terigu yg sudah diayak kedalam adonan.
4. Bentuk sesuai selera dan panggang kurang lebih 20-25 menit tergantung jenis oven dan suhunya.
5. Saat sudah matang, biarkan hingga agak hangat lalu taburi gula icing hingga semua kue tertutup gula.
2. Putri Salju Keju
Bahan:
250 g butter margarin
50 g gula halus
1 butir kuning telur
50 g keju cheddar parut
300 g tepung terigu
25 g susu bubuk
30 g maizena
Secukupnya gula donat untuk taburan
Cara Membuat:
1. Campur dan ayak terigu, susu bubuk dan maizena. Disisihkan.
2. Mixer butter margarin dan gula halus ±1 menit. Lalu dimasukkan kuning telur, dimixer asal rata. Lalu dimasukkan keju parut, dimixer sebentar saja.
3. Masukkan campuran terigu, diaduk dan diuleni sampai bisa dibentuk.
4. Dicetak sesuai selera dengan ketebalan kue 1-2cm. Lalu dipindahkan ke loyang yang telah dioles margarin. Dipanggang suhu 150⁰C selama 15-20menit. Sesuaikan oven masing-masing.
5. Selagi hangat, ditaburi gula donat. Dibiarkan dingin. Lalu ditata di toples.
3. Putri Salju Kacang Mede
Bahan (85-90 pcs):
120 gr mentega tawar (suhu ruang)
120 gr dutch butter (suhu ruang)
110 gr gula halus
1 sdt perisa vanila
⅛ sdt garam
2 butir kuning telur
270 gr tepung terigu protein sedang
55 gr maizena
100 gr kacang mede panggang
Pelapis:
Gula donat (dekstrosa)
Cara Membuat:
1. Kocok dutch butter, mentega, dan gula halus hingga pucat dan mengembang kemudian tambahkan perisa vanila, garam, dan kuning telur, kocok sesaat hingga menyatu.
2. Masukkan tepung terigu dan maizena sambil disaring, aduk rata secara perlahan dengan spatula.
3. Cincang kacang mede lalu masukkan ke dalam adonan, aduk rata.
4. Untuk cara pertama, masukkan adonan ke dalam kulkas selama 1-2 jam kemudian ambil 1 kepal adonan, bentuk roll memanjang seukuran jempol .
6. Untuk cara kedua, masukkan adonan ke dalam wadah plastik kemudian ratakan kurang lebih ukuran 20 x 29 cm lalu bagi menjadi 5 bagian dengan benda tumpul.
7. Masukkan ke dalam freezer selama 1 jam. Ambil 1 bagian adonan, taburkan sedikit tepung terigu kemudian potong-potong miring.
8. Bentuk adonan seperti bulan sabit kemudian susun ke dalam loyang yang telah dialasi baking paper.
9. Panggang dengan api bawah selama 30 menit di api kecil lalu panggang dengan api atas bawah selama 10 menit.
10. Untuk penggunaan oven listrik, panggang di suhu 130 derajat celcius selama 30-40 menit api atas bawah.
11. Keluarkan dari panggangan lalu balurkan ke dalam gula donat.
12. Kue putri salju siap dihidangkan.