Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kemenpar Angkat NTB dengan Sales Mission di Thailand

Kemenpar Angkat NTB dengan Sales Mission di Thailand Pantai Gili Trawangan. ©blogspot.com

Merdeka.com - Kementerian Pariwisata (Kemenpar) terus mempercepat pemulihan pariwisata Nusa Tenggara Barat (NTB). Salah satunya, melalui program Sales Mission NTB di Thailand. Negeri Gajah Putih dipilih karena tren pertumbuhan wisatawannya positif.

Sales Mission ini digelar Rabu (14/8), di Pullman Bangkok Hotel G, Thailand. Wonderful Indonesia turun full team. Sales Mission NTB di Thailand akan diikuti 16 peserta. Rinciannya terdiri dari 13 TA/TO dan 3 hotel. Ada juga 1 perwakilan dari asosiasi. Mereka pun menyertakan 1 media.

"Pariwisata NTB secepatnya harus bisa pulih. Beragam cara terus diberikan, diantaranya melalui agenda Sales Mission di Thailand ini. Thailand ini dipilih karena potensinya besar. Pergerakan wisatawan di sana sangat positif," ungkap Plt Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Kementerian Pariwisata Ni Wayan Giri Adnyani, Kamis (8/11) malam.

Orang lain juga bertanya?

Pariwisata Thailand tetap tumbuh sepanjang 2017. Negeri Gajah Putih membukukan pertumbuhan di angka 8,7%. Pergerakan inboundnya mencapai 32,5 Juta wisman pada 2016. Jumlah ini tumbuh 8,91% dari tahun sebelumnya yang mencapai 29,8 Juta wisman. Potensi lain adalah arus penerbangan ke luar yang mencapai 14,3% dari total populasi di tahun 2015. Angka riilnya sekitar 9,7 juta flight setahun.

"Jadi, sangat strategis bila program Lombok Bangkit ini dilakukan di Thailand. Secara postur, Thailand ini sangat menjanjikan. Kemampuan ekonomi masyarakatnya juga bagus seiring kontribusi besar dari pariwisatanya," terangnya lagi.

Pariwisata Thailand juga mampu memberikan impact positif. GDP Thailand pun mencapai 2,8% pada 2015. Nilainya berada pada level USD395,2 Billion. Lalu, pergerakan dari wisman Thailand ke Indonesia juga meningkat 37,7% pada 2017. Jumlah riilnya sekitar 106.510 orang. Lalu, target 125 ribu orang pun dipasang Kemenpar untuk tahun 2018 ini.

"Arus wisman dari Thailand ini sangat positif. Pertumbuhannya sangat kompetitif. Dasri situ, ada value besar yag bisa dimanfaatkan khususnya oleh pariwisata NTB yang sedang bangkit. Dengan postur yang ada, kami optimistis Sales Mission di Thailand akan membukukan potensi transaksi yang bagus," ujar Giri Adnyani.

Kawasan selatan Thailand juga jadi potensi market besar. Sebab, pergerakan dari wismannya mencapai 7 juta orang per tahun. Mereka menikmati beberapa destinasi yang ada, yaitu Phuket, Krabi, hingga Koh Samui.

Giri Adnyani menambahkan, koneksi bisnis dengan buyers lokal Thailand memberikan banyak keuntungan.

"Sama seperti program Sales Mission lainnya, para sellers akan bertemu dengan buyers Thailand secara langsung. Dari situ, diharapkan adanya deal bisnis yang positif dan menjanjikan. Ke depannya bisa terus memberikan pengaruh baik bagi pertumbuhan pariwisata Indonesia," tegas Giri Adnyani lagi.

Meski hanya digelar sehari, beragam formulasi terbaik sudah disiapkan Sales Mission NTB di Thailand. Presentasi beragam potensi pariwisata akan dilakukan NTB yang dilanjutkan diskusi. Sesi B to B Meeting (Table Top) pun diberikan. Sebanyak 16 sellers NTB ini akan dipertemukan dengan 50 buyers Thailand. Memberikan keramahan, jamuan makan dan doorprize pun diberikan.

"Percepatan pertumbuhan pariwisata di NTB harus dilakukan. Momentum tersebut ada pada saat ini. Optimalisasi juga harus dilakukan, apalagi sebentar lagi ada perayaan pergantian tahun. Destinasi NTB ini tetap eksotis," kata Asisten Deputi Bidang Pemasaran I Regional I Iyung Masruroh.

Menegaskan keindahan bumi NTB, beragam parade seni budaya diberikan. Ada sajian tari tradisional dengan iringan Gendang Beleq. Ada juga Tari Rudat khas Lombok dan Tari Gandrung. Warna lainnya ditunjukan dari pertunjukan live music.

Menteri Pariwisata Arief Yahya mengungkapkan, optimalisasi market Thailand harus dieksplore secara menyeluruh.

"Pasar Thailand ini harus dimanfaatkan. Peluang yang bisa didapatkan di sana sangat besar. Jumlah dari wismannya selalu tinggi per tahun, lalu masyarakat lokalnya juga mobile ke luar. Atraksi di NTB luar biasa, amenitas dan aksesibilitasnya juga sudah bagus. NTB saat ini sudah normal dan tetap nyaman bagi wisman," tutup Menteri. (mdk/hrs)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Telkom Tawarkan Kampanye Digital Dukung Pungutan Wisatawan Asing di Bali
Telkom Tawarkan Kampanye Digital Dukung Pungutan Wisatawan Asing di Bali

Telkom siap berkolaborasi mendukung langkah Pemprov Bali menerapkan pungutan bagi wisatawan asing.

Baca Selengkapnya
Hotel di Kalimantan Timur Laris Manis Berkat Perayaan HUT Kemerdekaan RI Perdana di IKN
Hotel di Kalimantan Timur Laris Manis Berkat Perayaan HUT Kemerdekaan RI Perdana di IKN

Tingkat penghunian kamar (TPK) di hotel bintang pada Juli 2024 mencapai 56,36 persen.

Baca Selengkapnya
Resmi Kolaborasi, Semua Jaringan Hotel Indonesia Group Bakal Gunakan Produk Teh PTPN
Resmi Kolaborasi, Semua Jaringan Hotel Indonesia Group Bakal Gunakan Produk Teh PTPN

Produk teh milik PTPN I, yakni Walini dan Goalpara, akan digunakan untuk pelayanan kamar (service room ) serta food and beverage.

Baca Selengkapnya
Tim Aerobatik TNI AU dan AL Tampil di Bali International Show 2024, Menko Luhut: Simbol Kehebatan Negara
Tim Aerobatik TNI AU dan AL Tampil di Bali International Show 2024, Menko Luhut: Simbol Kehebatan Negara

Luhut mengatakan para penerbang itu nantinya akan menunjukkan bakat yang luar biasa di udara sebagai tuan rumah.

Baca Selengkapnya
Tribrata Agung Pengaman KTT AIS Forum 2023 di Bali
Tribrata Agung Pengaman KTT AIS Forum 2023 di Bali

Pengamanan KTT AIS Forum 2023 digelar selama 6 hari mulai dari 8 hingga 13 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya
Jenderal Bintang Tiga 'All Out' Amankan Tamu VIP KTT ASEAN, Sebar Personel & Gandeng TNI
Jenderal Bintang Tiga 'All Out' Amankan Tamu VIP KTT ASEAN, Sebar Personel & Gandeng TNI

Sekedar informasi Indonesia dijadwalkan bakal menjadi tuan rumah KTT ASEAN ke-43 pada 5-7 September mendatang.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ribuan Personel TNI-Polri Siap Amankan KTT ASEAN di Jakarta
FOTO: Ribuan Personel TNI-Polri Siap Amankan KTT ASEAN di Jakarta

TNI mengerahkan Kogasgab PAM sebanyak 13.158 personel, sedangkan Polri mengerahkan sebanyak 6.182 personel dalam Operasi Tri Brata Jaya 2023.

Baca Selengkapnya
‘Surga’ Kecil di Labuan Bajo, Bikin Negara Lain Terpukau dan Ekonomi Lokal Meningkat
‘Surga’ Kecil di Labuan Bajo, Bikin Negara Lain Terpukau dan Ekonomi Lokal Meningkat

Bukan hanya bikin kagum para pemimpin negara lain, keindahan Labuan Bajo pun juga mampu mengangkat perekonomian lokal di sana.

Baca Selengkapnya
Empat Jenderal Polisi Jebolan Akpol 1991 Kumpul, Sambut Tamu Penting di Labuan Bajo
Empat Jenderal Polisi Jebolan Akpol 1991 Kumpul, Sambut Tamu Penting di Labuan Bajo

Potret empat jenderal polri di Labuan Bajo saat hadiri acara AMMTC ke-17.

Baca Selengkapnya
Berkunjung ke KBRI Bangkok, Nasabah PNM Mekaar Dapat Tips Bersaing Dengan Produk Thailand
Berkunjung ke KBRI Bangkok, Nasabah PNM Mekaar Dapat Tips Bersaing Dengan Produk Thailand

PNM memberangkatkan 15 nasabah unggulan untuk belajar dari desa kreatif di Thailand yang menerapkan OTOP.

Baca Selengkapnya
Dibuka Pj Gubernur Mahendra Jaya, Transaksi Travex BBTF Ditarget Capai Rp7,61 Triliun
Dibuka Pj Gubernur Mahendra Jaya, Transaksi Travex BBTF Ditarget Capai Rp7,61 Triliun

Pj Gubernur juga mengingatkan agar pengembangan sektor pariwisata tetap mengedepankan upaya pelestarian kearifan lokal.

Baca Selengkapnya
Kembali Digelar, Bali & Beyond Travel Fair 2024 Targetkan Transaksi hingga Rp8,1 Triliun
Kembali Digelar, Bali & Beyond Travel Fair 2024 Targetkan Transaksi hingga Rp8,1 Triliun

Target itu ditentukan berdasarkan pencapaian dari tahun-tahun sebelumnya.

Baca Selengkapnya