Mau Kulit Cantik Seperti Tiffany Girls' Generation? Yuk Rajin Lakukan Ini
Ternyata ini rahasia kulit cantik Tiffany ya, semoga bisa menginspirasi dan rutin dilakukan
Penggemar K-Pop pasti mengetahui jika Tiffany Hwang atau yang akrab disapa Tiffany SNSD ini, memiliki kulit yang flawless dan tampak lebih muda sejak debutnya tahun 2007 bersama Girls' Generation atau SNSD.
Mau Kulit Cantik Seperti Tiffany Girls' Generation? Yuk Rajin Lakukan Ini
Tiffany yang dikenal memiliki kepribadian menyenangkan dan ramah pada setiap orang, semakin menunjang penampilannya yang selalu tampil cantik bahkan tak jauh berbeda dengan penampilannya kala masih berusia 18 tahun.
-
Bagaimana cara mendapatkan kulit cerah glowing seperti wanita Korea? Jadi hal pertama yang harus kamu ketahui bahwa wanita Korea punya kebiasaan melakukan perawatan kulit, untuk mendapatkan hasil maksimal di jangka panjang. Mereka percaya bahwa menjaga kesehatan kulit adalah cara menghargai kulit mereka sendiri. Selain itu, mereka juga lebih mementingkan perawatan kulit, untuk meminimalisir munculnya masalah kulit. Maka dari itu, mereka pun rutin melakukan langkah-langkah perawatan kulit untuk membersihkan, eksfoliasi, menghidrasi, dan melembapkan.
-
Apa rahasia kulit cerah wanita Korea? Rahasia kulit putih wanita Korea didapatkan karena mereka melakukan pembersihan wajah ganda. Artinya, rutin menggunakan pembersih berbahan dasar minyak dan air untuk menghilangkan riasan dan kotoran secara menyeluruh. Kemudian mereka juga melakukan perawatan kulit untuk mengeksfoliasi atau mengangkat sel kulit mati dengan produk skincare.
-
Apa saja tips cantik untuk awet muda? Investasikan waktu dan perhatian pada diri sendiri, dan nikmati manfaatnya untuk tetap awet muda dan bersemangat.
-
Mengapa Tiffany selalu tampil stylish? Ia juga selalu tampil stylish meski sudah berstatus ibu dua orang anak.
-
Bagaimana cara membersihkan wajah untuk kulit glowing? Langkah pertama untuk mendapatkan kulit glowing adalah membersihkan wajah secara teratur dengan sabun atau pembersih wajah yang sesuai dengan jenis kulit Anda.
-
Bagaimana Taeyeon menjaga kulitnya agar tetap lembap? “Saya suka menggunakan krim wajah yang berair. Ketika kondisi kulit saya buruk, saya mengoleskan krim wajah dengan tekstur ringan dan kandungan terbaik yang berfungsi sebagai penyerap [kelembapan],“ tutur Taeyeon kepada BEAUTY+.
Dengan penampilan menawan ini, banyak penggemar yang penasaran, apa rahasia dibalik kulit wanita kelahiran San Fransisco 1 Agustus 1989, sehingga bisa sebening kristal. Yuk kita contek biar sama-sama flawless seperti idol yang memiliki nama asli Stephanie Hwang ini.
1. Eksfoliasi
Menurut Tiffany, kunci utama kulitnya terlihat sehat adalah karena ia rajin melakukan eksfoliasi kulit. Menurut dara blesteran Korea-Amerika ini menggunakan produk eksfoliasi akan membuat wajahnya menjadi lebih cerah, bersih dan bercahaya.
Tiffany rutin melakukan eksfoliasi wajah setiap satu minggu sekali. Untuk produk yang digunakan, ia sesuaikan dengan kondisi kulitnya pada saat itu.
Tiffany mengatakan bahwa penting untuk menjaga kelembapan kulit terutama wajah. Oleh karena itu,mantan kekasih Nickhun 2PM ini, tidak pernah melewatkan penggunaan serum wajah dan mata untuk rutinitas perawatan kulit sehar-hari.
2. Penggunaan serum wajah dan mata
Tiffany memiliki menggunakan produk yang tidak hanya bisa menghidrasi kulitnya, tapi juga bisa mencegah keluarnya garis-garis halus. Dalam pengaplikasiannya, terkadang ia menggunakannya secara langsung atau mencampurkan dengan krim pagi dan krim malam.
Selain itu, ia tak pernah melewatkan penggunakaan sunscreen setiap harinya. Terlebih jika cuaca sangat terik.
Tak hanya penggunaan serum dan rajin eksfoliasi, member SNSD yang juga tergabung dalam sub-unit TaeTiSeo ini juga memiliki tips kala menggunakan makeup.
3. Mencampur primer dengan face oil
Seperti dikutip dari Vogue, Tiffany membagi tips bahwa untuk mendapatkan tampilan makeup yang tanpa cela adalah dengan menggunakan face primer yang dicampur dengan face oil, sebelum menggunakan foundation.
Dengan mencampurkan kedua bahan itu, saat diaplikasikan pada wajah bisa menghasilkan dewy makeup dan kulit yang lebih glowing alami.
Karena tampilan wajah dengan menggunakan percampuran primer dan face oil sudah menghasilkan dewy makeup, maka untuk foundation Tiffany menyarankan untuk tidak terlalu tebal.
4. Tidak memakai foundation terlalu tebal
Pemilik album Lips on Lips ini, biasanya hanya menggunakan kurang lebih satu pump foundation yang diaplikasikan menggunakan brush dan meratakannya dengan spons makeup yang sudah dibasahi sebelumnya.
Supaya penampilannya tahan lama, Tiffany menambahkan pressed powder pada bagian yang gampang berminyak seperti dahi, hidung atau dagu. Cara penggunannya pun cukup di tap-tap saja secara lembut menggunakan sponge supaya foundation tidak geser.
5. Rajin minum air putih
Tak hanya rutin perawatan kulit, Tiffany juga menjaga pola hidupnya karena hal itu akan berpengaruh pada penampilannya.
Menurut Tiffany, banyak mengonsumsi air dan cairan elektrolit merupakan rahasianya bisa memiliki kulit paripurna.
“Saya minum banyak air dan cairan elektrolit. Saya pikir itulah rahasianya: air dan elektrolit,” kata Tiffany Young seperti dikutip dari CNA Lifestyle.
Menurut Tiffany rutinitas minum air memang bisa membuat tubuh sehat dan kulit menjadi lebih bersih. Tapi hal itu saja tidak cukup, sehingga ia memastikan dirinya banyak minum cairan elektrolit setelah melakukan kegiatan.
”Orang hanya berpikir (minum) air cukup untuk memiliki kulit yang baik. Tetapi baru-baru ini saya memastikan saya minum banyak elektrolit setelah latihan, jadi saya pikir itu menyeimbangkan,” tuturnya.
Elektrolit merupakan mineral yang menghantarkan listrik ketika dicampur dengan air. Cairan elektrolit memungkinkan sel untuk mengantur tingkat pH dan menjaga tubuh tetap terhidrasi. Biasanya elektrolit banyak digunakan untuk produk minuman berenergi dan olahraga.
Rahasia terakhir demi mendapatkan kulit indah seperti Tiffany adalah rajin membersihkan wajah. Meski mengaku pernah tidur tanpa membersihkan wajah karena kesibukannya. Tapi Tiffany memastikan bahwa ia sebenarnya tidak bisa tidur jika belum memberishkan riasan di wajahnya.