Perbedaan Sunscreen dan Sunblock, Mana yang Lebih Ampuh dan Efektif?
Tabir surya sangat penting untuk menjaga kesehatan kulit dari bahaya sinar UV. Yuk, pahami tentang dua jenis tabir surya di sini!
Banyak orang belum mengetahui perbedaan antara Sunscreen dan Sunblock. Yuk, simak perbedaan keduanya!
Perbedaan Sunscreen dan Sunblock, Mana yang Lebih Ampuh dan Efektif?
Sunscreen dan sunblock merupakan dua istilah yang sering kali dianggap sama. Dengan kesamaan fungsi yang dimiliki oleh keduanya, wajar jika tak sedikit orang belum memahami perbedaan di antaranya. Padahal, secara mendasar sunscreen dan sunblock memiliki beberapa perbedaan.Perbedaan antara sunscreen dan sunblock memiliki pengaruh terhadap kekurangan dan kelebihan masing-masing. Hal tersebut dapat mempermudah seseorang dalam menjatuhkan pilihan pada produk.
Cara Kerja Sunscreen
Sunscreen dan sunblock memiliki kegunaan yang sama dalam hal melindungi kulit dari paparan sinar UV yang berbahaya. Akan tetapi, terdapat perbedaan dari segi cara kerja di antara keduanya.
Sunscreen pada umumnya merujuk pada chemical sunscreen atau tabir surya kimiawi. Dengan begitu, cara kerja sunscreen terletak pada kandungan bahan kimia di dalamnya yang bertugas menyerap sinar UV sebelum mengenai kulit.
-
Bagaimana cara sunblock melindungi kulit dari sinar matahari? SPF adalah cara untuk mengukur tingkat perlindungan yang diberikan oleh sunblock terhadap sinar UVB, jenis sinar matahari yang dapat menyebabkan kulit terbakar.
-
Bagaimana cara sunscreen melindungi kulit? Hal ini disebabkan karena physical sunscreen bekerja dengan membentuk lapisan pelindung di atas kulit dan memantulkan sinar UV tanpa menyerapnya ke dalam kulit.
-
Bagaimana sunscreen melindungi kulit? Sunscreen menjadi pilihan utama untuk melindungi kulit dari bahaya sinar UV yang dapat menyebabkan kerusakan dan penuaan dini.
Sunblock juga dikenal sebagai physical sunscreen atau tabir surya fisik.
Cara Kerja Sunblock
Berbeda dengan sunscreen, sunblock tidak menugaskan bahan kimia untuk menyerap sinar UV. Sesuai namanya, sunblock melindungi kulit dengan cara menghalangi atau memblok sinar UV dengan membentuk perisai fisik. Sunblock justru membelokkan sinar matahari sebelum benar-benar menyentuh kulit.
Pengaplikasian dan Efek Samping Sunscreen
Berdasarkan cara kerjanya, pengaplikasian sunscreen perlu digosok hingga menyerap dengan baik ke dalam kulit. Penggunaan sunscreen pada umumnya tidak meninggalkan bekas putih atau white cast pada kulit. Namun, karena kandungan bahan kimia di dalamnya, sunscreen rawan menyebabkan iritasi pada kulit.
Pengaplikasian dan Efek Samping Sunblock
Berbeda dengan sunscreen, pengaplikasian sunblock hanya perlu dioleskan secara merata ke seluruh bagian kulit yang terpapar sinar matahari tanpa harus menggosoknya.
Sunblock yang tidak menggunakan kandungan bahan kimia juga meminimalisir iritasi kulit sebagai efek samping penggunaannya.
Namun, biasanya sunblock masih meninggalkan gips berwarna putih atau disebut juga white cast pada kulit.
Lebih Baik Sunscreen atau Sunblock?
Sunscreen dan sunblock adalah dua jenis produk perawatan kulit dengan fungsi yang sama, yakni melindungi kulit dari bahaya sinar ultraviolet (UV). Keduanya memiliki beberapa perbedaan. Terdapat pula kekurangan dan kelebihan masing-masing di dalamnya.
Memilih produk perlindungan kulit baik itu sunscreen maupun sunblock akan lebih baik jika didasarkan pada produk mana yang paling disukai. Sebab, hal paling penting dari penggunaan tabir surya adalah kenyamanan dan kerutinan reapply.