Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Cara Membuat Pewarna Rambut dengan Bahan Alami, Aman dan Mudah Dilakukan

5 Cara Membuat Pewarna Rambut dengan Bahan Alami, Aman dan Mudah Dilakukan Ilustrasi kopi. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Mewarnai rambut merupakan salah satu hal menarik bagi sebagian orang. Bukan hanya demi penampilan semata, mewarnai rambut memiliki kepuasan tersendiri terlebih jika hasilnya bagus. Pewarna rambut pada umumnya mengandung amonia, paraben, alkylphenol etoksilat, dan lain-lain. Bahan ini tentu saja berbahaya bagi kesehatan rambut dan tubuh penggunanya. Tak jarang pewarna rambut tersebut kerap membuat iritasi, alergi, hingga gangguan hormonal pada penggunanya.

Jika kamu masih tetap ingin mewarnai rambut, ada baiknya mencoba pewarna rambut dari bahan-bahan alami yang dibuat sendiri di rumah. Karena menggunakan bahan alami dapat dipastikan tidak menimbulkan dampak yang berbahaya. Selain lebih aman dan efektif, pewarna rambut alami juga tergolong lebih murah dan mudah diaplikasikan.

Berikut ini informasi lengkap mengenai 5 cara membuat pewarna rambut dengan bahan alami, aman dan mudah dilakukan telah dirangkum merdeka.com melalui liputan6.com.

1. Wortel

ilustrasi wortel

©Pixabay

Wortel bisa digunakan untuk membuat pewarna rambut alami. Warna yang dihasilkan dari wortel adalah oranye kemerahan. Cara membuat pewarna rambut dengan bahan alami yang mengandalkan wortel ini aman diterapkan. Iritasi dan alergi juga tidak akan terjadi pada penggunaannya.

Bahan-bahan:Wortel halusMinyak kelapa atau minyak zaitun secukupnyaCuka apelShower cap

Langkah:

  1. Campurkan wortel yang sudah dihaluskan dengan minyak kelapa atau minyak zaitun.
  2. Balurkan campuran wortel dan minyak esensial ke seluruh helaian rambut secara merata.
  3. Bungkus rambut menggunakan plastik atau shower cap selama 1 jam.
  4. Cuci rambut menggunakan cuka apel. Lakukan langkah ini dengan hati-hati.
  5. Ulangi jika warna yang diinginkan belum sesuai.

2. Buah Bit

buah bit

©2012 teamoty.com

Buah bit bisa diandalkan untuk membuat pewarna rambut. Cara membuat pewarna rambut dengan bahan alami yang mengandalkan buah bit dipengaruhi oleh kandungannya. Buah bit mengandung pigmen yang bisa memberi warna merah gelap pada rambut.

Bahan-bahan:Buah bit halusMinyak kelapa atau minyak zaitun secukupnyaShower capCuka apel

Langkah:

  1. Campurkan buah bit yang sudah dihaluskan dengan minyak kelapa atau minyak zaitun.
  2. Oleskan campuran buah bit tersebut ke seluruh helaian rambut secara merata.
  3. Bungkus rambut menggunakan plastik atau shower cap 1 jam lamanya.
  4. Jika sudah, cuci rambut menggunakan cuka apel.

3. Henna

ilustrasi henna

©Shutterstock

Henna ternyata bisa digunakan untuk membuat pewarna rambut. Memang fungsi aslinya digunakan sebagai pewarna kuku. Namun, menggunakannya untuk mewarnai rambut juga aman.

Cara membuat pewarna rambut dengan bahan alami ini bisa menghasilkan warna merah. Warna ini bisa bertahan selama 4-6 minggu. Tidak hanya bisa memberikan warna, henna juga bisa membantu menutrisi rambut.

Bahan-bahan:1/2 gelas henna1/4 gelas airPlastik wrapShower capShampooKondisionerMinyak kelapaTeh hitam

Langkah:

  1. Campurkan ½ gelas henna dan ¼ gelas air.
  2. Aduk campuran secara merata hingga memiliki tekstur mashed potato.
  3. Tutup mangkuk yang berisi pasta henna dengan plastik wrap. Diamkan selama kurang lebih 12 jam.
  4. Setelah 12 jam, tambahkan lebih banyak air sehingga siap dibalurkan ke helaian rambut. Sebelum itu basahi rambut terlebih dahulu.
  5. Gunakan bandana dan oleskan minyak kelapa pada area garis rambut. Tujuannya agar henna tidak menimbulkan noda pada kulit kepala.
  6. Balurkan pasta henna ke seluruh helaian rambut secara merata.
  7. Bungkus rambut menggunakan plastik atau shower cap. Diamkan selama 2-6 jam.
  8. Jika sudah, bilas rambut menggunakan air dan shampoo. Jangan lupa gunakan kondisioner.
  9. Jika tidak menginginkan warna merah campurkan henna dengan teh hitam guna mendapatkan warna rambut kecokelatan.

4. Saffron

bunga saffron

©2020 Merdeka.com

Saffron bisa diandalkan untuk membuat pewarna rambut. Apalagi jika ingin mewarnai rambut yang berwarna putih atau beruban. Mewarnai dengan saffron adalah solusinya. Bahan ini juga sangat aman digunakan.

Bahan-bahan:1 sendok makan saffron2 gelas airSampo

Langkah:

  1. Rebus saffron secukupnya selama sekitar 20 menit. Sisihkan airnya agar dingin.
  2. Bilas rambut dan kulit kepala menggunakan air saffron yang sudah dingin.
  3. Diamkan selama 1-2 jam.
  4. Setelah 2 jam atau saat rambut sudah kering, segera cuci rambut menggunakan air dan sampo.

5. Kopi

bubuk

© Shutterstock

Kopi bisa digunakan untuk mewarnai rambut. Cara membuat pewarna rambut dengan bahan alami seperti kopi ini aman digunakan. Hasilnya bisa menghasilkan warna rambut lebih gelap dari warna asli. Cara menerapkannya juga mudah sekali dipraktikkan.

Bahan-bahan:150 ml kopi250 ml kondisioner rambut2 sendok makan kopi bubuk

Langkah:

  1. Seduh biji kopi hitam terlebih dahulu.
  2. Campurkan kopi, kopi bubuk, dan kondisioner rambut.
  3. Usapkan campuran tersebut ke seluruh rambut secara merata.
  4. Diamkan selama 1 jam, lalu bilas dengan air dan shampoo.
  5. Jika warna yang dihasilkan kurang nyata, ulangi pewarnaannya.
(mdk/nof)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
7 Bahan Alami untuk Hitamkan Rambut, Tak Perlu Cari Semir Lagi
7 Bahan Alami untuk Hitamkan Rambut, Tak Perlu Cari Semir Lagi

Rambut hitam sering dianggap sebagai simbol kecantikan, tetapi seiring berjalannya waktu, warna alami rambut dapat mengalami perubahan karena berbagai sebab.

Baca Selengkapnya
15 Bahan Alami Bikin Makanan Jadi Warna Warni dan Aman Dikonsumsi
15 Bahan Alami Bikin Makanan Jadi Warna Warni dan Aman Dikonsumsi

Makanan yang berwarna-warni tidak hanya menggugah selera, tetapi juga memberikan sensasi yang lebih menarik bagi lidah.

Baca Selengkapnya
Tips Cegah Munculnya Uban Cukup Pakai 1 Bahan Masak
Tips Cegah Munculnya Uban Cukup Pakai 1 Bahan Masak

Uban bisa dihambat pertumbuhannya dengan memanfaatkan bahan-bahan alami yang tersedia di dapur. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya
Tanpa Bahan Kimia dan Cat Rambut, Ini 10 Cara Bikin Rambut Beruban jadi Hitam Alami Seketika
Tanpa Bahan Kimia dan Cat Rambut, Ini 10 Cara Bikin Rambut Beruban jadi Hitam Alami Seketika

Seiring bertambahnya usia, folikel rambut menghasilkan pigmen warna yang semakin sedikit, menyebabkan rambut baru tumbuh berwarna putih atau abu-abu.

Baca Selengkapnya
Cara Membuat Sabun Cuci Piring Alami, Mudah Dipraktikkan
Cara Membuat Sabun Cuci Piring Alami, Mudah Dipraktikkan

Sabun cuci piring berbahan alami lebih aman dan minim iritasi.

Baca Selengkapnya
Menebalkan Rambut Dengan Bahan Alami, Ini Tips dan Trik Sederhana
Menebalkan Rambut Dengan Bahan Alami, Ini Tips dan Trik Sederhana

Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk menebalkan rambut. Mulailah dengan mengidentifikasi jenis rambut Anda, lalu pilihlah produk perawatan & bahan alami

Baca Selengkapnya
4 Langkah Praktis agar Rambutmu Tetap Berkilau dan Sehat!
4 Langkah Praktis agar Rambutmu Tetap Berkilau dan Sehat!

Yuk, simak 4 langkah praktis berikut untuk menjaga kilau alami rambut setiap harinya.

Baca Selengkapnya
Cara Mengembalikan Warna Hitam Rambut dengan Hanya 3 Bahan Dapur
Cara Mengembalikan Warna Hitam Rambut dengan Hanya 3 Bahan Dapur

Cara ampuh untuk mengatasi uban dengan menggunakan bahan-bahan alam yang mudah ditemukan di sekitar.

Baca Selengkapnya
Apa yang Dimaksud Sampo Organik? Ini Manfaatnya untuk Rambut
Apa yang Dimaksud Sampo Organik? Ini Manfaatnya untuk Rambut

Sampo organik semakin populer di kalangan konsumen yang peduli terhadap kesehatan rambut dan lingkungan.

Baca Selengkapnya
Salah Satu Suku Paling Terkenal di Indonesia Ini Rambutnya Awet Hitam Tidak Beruban, Ternyata Rahasianya Sederhana
Salah Satu Suku Paling Terkenal di Indonesia Ini Rambutnya Awet Hitam Tidak Beruban, Ternyata Rahasianya Sederhana

Intip cara unik salah satu suku paling terkenal di Indonesia menjaga rambutnya agar tetap hitam dan tidak beruban.

Baca Selengkapnya
Mengapa Rambut yang Diwarnai Cepat Pudar? Ternyata Ini Penyebabnya
Mengapa Rambut yang Diwarnai Cepat Pudar? Ternyata Ini Penyebabnya

Rambut diwarnai sering mengalami kerusakan dan cepat memudar. Lalu, apa penyebabnya? Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya
7 Bahan Alami yang Bisa Memerahkan Bibir Hitam Secara Permanen, Caranya Mudah dan Sederhana Sekali
7 Bahan Alami yang Bisa Memerahkan Bibir Hitam Secara Permanen, Caranya Mudah dan Sederhana Sekali

Meskipun bibir yang lembut dan tampak penuh terlihat menarik, menjaga bibir tetap terhidrasi dan sehat adalah hal yang lebih penting.

Baca Selengkapnya