Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Wisata Kuliner Solo Kaki Lima yang Paling Hits, Sudah Coba Semua?

5 Wisata Kuliner Solo Kaki Lima yang Paling Hits, Sudah Coba Semua? 5 wisata kuliner solo kaki lima paling hits. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Solo merupakan kota yang menawarkan banyak sekali keindahan. Pengunjung yang datang ke Solo dapat dengan mudah menikmati sajian wisata yang ditawarkan oleh kota yang dikenal dengan keramahannya ini. Salah satu wisata yang bisa dinikmati oleh pengunjung Kota Solo adalah wisata kulinernya.

Selain terkenal dengan kota yang kental akan budaya dan batiknya, Solo juga menawarkan banyak wisata kuliner yang patut untuk dicoba. Wisata kuliner yang ditawarkan pun sangat beragam. Salah satu jenis tempat kuliner yang banyak dikunjungi di Kota Solo adalah warung kaki lima.

Ada banyak warung kaki lima yang menyajikan menu makanan yang unik hingga melegenda. Meskipun tempatnya terbilang sederhana dan berada di pinggir jalan, namun warung kaki lima hingga kini masih menjadi tujuan favorit pecinta kuliner untuk memanjakan perutnya ketika berada di Kota Solo ini. Berikut kuliner Solo kaki lima yang terkenal, dilansir dari berbagai sumber :

1. Nasi Liwet Yu Sani

5 wisata kuliner solo kaki lima paling hits

Sumber: Youtube/ Ria SW 2020 Merdeka.com

Nasi liwet adalah salah satu kuliner asli Solo yang terkenal di Indonesia. Nasi liwet adalah nasi yang dimasak dengan menambahkan santan kelapa dan disajikan secara hangat dengan sayur labu dan areh. Areh sendiri adalah santan kelapa yang dikentalkan, sehingga akan menambahkan rasa gurih pada nasi yang disajikan.

Di Solo, sangat mudah untuk mendapatkan nasi liwet. Salah satu nasi liwet yang terkenal dan menjadi legenda adalah Nasi Liwet Yu Sani. Warung ini memiliki tiga cabang, terletak di Jalan Veteran dan dua warung berada di Solo Baru.

Warung ini berada di trotoar pinggir jalan menggunakan tenda dan menyediakan area bangku untuk duduk serta area lesehan. Menu standar yang ada di warung ini adalah nasi liwet, sayur labu dan cabe, areh dan suwiran ayam. Namun pengunjung dapat memilih sendiri tambahan lauk sesuai dengan keinginan. Lauk yang disajikan di warung ini antara lain potongan ayam, ati ampela, telur ataupun uritan, dan jeroan ayam lainnya.

Satu menu nasi liwet biasanya dihargai sebesar Rp. 20.000 saja.

2. Gudeg Ceker Margoyudan Bu Kasno

5 wisata kuliner solo kaki lima paling hits

Sumber: Instagram/soloinfo 2020 Merdeka.com

Warung Gudeg Ceker Margoyudan Bu Kasno ini terletak di Jalan Monginsidi, Mergoyudan, Surakarta, tepatnya di depan Gereja Kristen Jawa, dan SMA Negeri 1 Surakarta. Setiap hari, warung gudeg ceker ini buka mulai dari jam 01:30 malam hingga 07:00 pagi jika masih tersedia. Warungnya terbilang kecil, hanya berupa tenda berukuran sekitar 20 meter persegi saja.

Gudeg ini sudah ada sejak tahun 1970. Pemilik warung ini bernama Bu Kasno, yang juga merupakan peracik resep gudeg yang sangat terkenal ini. Menu utama di Gudeg Ceker Margoyudan Bu Kasno adalah gudeg ceker dengan rasa yang sangat sulit ditampik kenikmatannya. Biasanya, dalam seporsi gudeg ceker ini akan ada nasi gurih ditambah dengan ayam kampung empuk, kuah kaldu, sambal krecek, telur bacem, dan juga tidak ketinggalan cekernya yang begitu gurih.

Meskipun buka pada dini hari, namun warung ini selalu ramai dikunjungi pengunjung. Satu porsi gudeg ceker ini dihargai sebesar Rp. 18.000.

3. Shi Jack

5 wisata kuliner solo kaki lima paling hits

Sumber: Instagram/visitsurakarta 2020 Merdeka.com

Kedai Susu Shi Jack telah berdiri sejak tahun 1987. Shi Jack merupakan nama panggilan sang pendiri, Joko Surasno, saat masih remaja. Rahasia kenikmatan Shi Jack adalah kesegaran susunya. Susu yang digunakan adalah susu murni yang didatangkan langsung dari Boyolali setiap harinya.

Menu utama kedai susu ini adalah susu murni, namun ada beberapa varian yang disajikan dengan tambahan sirup, jahe, sampai dengan telur. Jumlah menu di kedai susu ini lebih dari 50 jenis, dan menariknya, menu yang disajikan ditulis dengan nama-nama yang unik.

Beberapa menu yang ada di kedai ini antara lain Sukamandi (Susu Coklat Manis Dingin), Superboy (Susu Perah Boyolali), Superman (Susu Perah Manis), Sumur (Susu Murni) dan lain-lain. Tak hanya olahan susu, tempat legendaris ini juga menyuguhkan beragam makanan ringan. Mulai dari sate-satean, gorengan, dan beragam roti.

Pusat Kedai Susu Shi Jack ini berada di Jl. Kapten Mulyadi depan Benten Vanstenberg dan memiliki 10 cabang di berbagai tempat.

4. Tengkleng Klewer Bu Edi

5 wisata kuliner solo kaki lima paling hits

Sumber: Instagram/kulinersolomurah 2020 Merdeka.com

Tengkleng merupakan makanan khas Solo yang dibuat seperti gulai tetapi tidak menggunakan santan dan berisi tulang kambing. Ada banyak warung tengkleng yang dapat dijumpai di Solo. Salah satu Tengkleng yang legendaris adalah Tengkleng Klewer Bu Edi. Tengkleng ini sudah ada di Solo sejak tahun 1971.

Ciri khas Tengkleng Klewer Bu Edi di sini adalah cara penyajiannya yang menggunakan "pincukan" atau menggunakan daun pisang dari awal berdiri hingga sekarang. Dalam sehari, Tengkleng Klewer Bu Edi ini bisa menjual 100 porsi lebih tengkleng. Untuk harga 1 porsi tengkleng Bu Edi disini dibanderol dengan harga Rp 30 ribu sampai Rp 50 ribu.

Warung Tengkleng Klewer Bu Edi ini berada di Pasar Klewer Solo, Jalan DR. Radjiman, Surakarta. Buka dari jam 12.30 sampai 16.00 WIB.

5. Harjo Bestik Solo

5 wisata kuliner solo kaki lima paling hits

Sumber: surakarta.go.id 2020 Merdeka.com

Jika mendengar namanya, banyak yang mengira bahwa tempat makan ini adalah restoran, namun ternyata harjo bestik adalah sebuah warung makan yang berupa tenda yang ada di jalan dr Rajiman, jalan Kapten Mulyadi dan jalan Veteran. Warung Harjo Bestik adalah salah satu warung yang menjual beef steak ala Eropa yang dinikmati dengan nasi putih khas Indonesia.

Menu andalan dari Harjo Bestik ini adalah bestik lidah. Namun ada menu lain seperti bestik uritan ayam dan brutu, bestik telon, bestik daging cacah, dan bestik ampela ati. (mdk/far)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Wisata Solo paling Hits dan Dijamin Instagramable, Jangan Dilewatkan
Wisata Solo paling Hits dan Dijamin Instagramable, Jangan Dilewatkan

Solo merupakan kota dengan julukan kota budaya ini menyimpan segudang panorama dan pesona alam yang menakjubkan.

Baca Selengkapnya
23 Kuliner Khas Solo; dari Timlo, Bubur Gudeg, sampai Es Gempol Pleret
23 Kuliner Khas Solo; dari Timlo, Bubur Gudeg, sampai Es Gempol Pleret

Surakarta atau Solo terkenal sebagai pusat batik dan kuliner murah meriah.

Baca Selengkapnya
10 Kuliner Khas Malang yang Patut Dicoba Jangan Sampai Ketinggalan saat Libur Akhir Tahun
10 Kuliner Khas Malang yang Patut Dicoba Jangan Sampai Ketinggalan saat Libur Akhir Tahun

10 kuliner khas Malang yang wajib dikunjungi saat libur akhir tahun. Selain harganya yang terjangkau, rasanya juga akan membuat kangen saat kembali ke kota asal

Baca Selengkapnya
5 Wisata di Kota Solo Menarik, Tawarkan Berbagai Pengalaman Seru
5 Wisata di Kota Solo Menarik, Tawarkan Berbagai Pengalaman Seru

Solo tak hanya mempunyai kuliner lezat, tapi juga destinasi wisata menarik.

Baca Selengkapnya
5 Kuliner Legendaris Solo yang Tak Boleh Dilewatkan
5 Kuliner Legendaris Solo yang Tak Boleh Dilewatkan

Berkunjung ke Kota Solo kurang lengkap jika tak mencicipi kulinernya.

Baca Selengkapnya
5 Resep Selat Solo yang Enak dan Bercita Rasa Autentik, Mudah Dibuat
5 Resep Selat Solo yang Enak dan Bercita Rasa Autentik, Mudah Dibuat

Sesuai dengan namanya, selat Solo menyediakan campuran hidangan khas salad Eropa yang berupa daging hingga sayuran dengan kuah encer.

Baca Selengkapnya
Intip Rekomendasi Kuliner Enak di Yogyakarta, Cita Rasanya Begitu Menggugah Selera
Intip Rekomendasi Kuliner Enak di Yogyakarta, Cita Rasanya Begitu Menggugah Selera

Dari makanan pedas, manis, gurih, hingga makanan tradisional Jawa yang autentik, Yogyakarta memiliki semuanya.

Baca Selengkapnya
9 Tempat Wisata Solo dan Sekitarnya yang Menarik untuk Mengisi Waktu Luang, Populer Banget!
9 Tempat Wisata Solo dan Sekitarnya yang Menarik untuk Mengisi Waktu Luang, Populer Banget!

Ada beragam tempat wisata Solo dan sekitarnya yang memuaskan hati untuk dikunjungi.

Baca Selengkapnya
20 Makanan Khas Banyumas yang Wajib Dicoba, Ada Soto Berbumbu Kacang hingga Hidangan Legendaris
20 Makanan Khas Banyumas yang Wajib Dicoba, Ada Soto Berbumbu Kacang hingga Hidangan Legendaris

Dari mendoan yang renyah hingga sroto Sokaraja yang lezat, berikut adalah 20 hidangan khas Banyumas yang siap memanjakan lidah.

Baca Selengkapnya
7 Kota Wisata di Indonesia yang Paling Populer, Indah dan Memesona
7 Kota Wisata di Indonesia yang Paling Populer, Indah dan Memesona

Indonesia dengan keanekaragaman budaya, alam, dan sejarahnya, menawarkan keindahan wisata yang memukau bagi para pengunjung.

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Makanan Khas Jawa Tengah yang Terkenal karena Keunikan dan Kenikmatannya, Wajib Dicoba
Rekomendasi Makanan Khas Jawa Tengah yang Terkenal karena Keunikan dan Kenikmatannya, Wajib Dicoba

Jawa Tengah terkenal sebagai daerah yang kaya akan makanan khasnya. Yuk, simak rekomendasi makanan Khas Jawa Tengah yang paling terkenal ini!

Baca Selengkapnya
Kuliner Hidden Gem di Kota Besar Indonesia, Kenyang dan Seru!
Kuliner Hidden Gem di Kota Besar Indonesia, Kenyang dan Seru!

Makanan bukan hanya tentang menyantap hidangan di meja makan, tetapi juga petualangan yang menyenangkan!

Baca Selengkapnya