8 Manfaat Kopi Pahit bagi Tubuh, Dukung Kesehatan Otak hingga Jantung
Merdeka.com - Kopi adalah salah satu minuman paling populer di dunia. Kandungan antioksidan yang tinggi dan nutrisi yang bermanfaat, membuat manfaat kesehatan dari minuman ini layak dipertimbangkan.
Salah satu sajian kopi yang sering ditemui adalah kopi hitam. Kopi hitam memang tampak seperti kopi pada umumnya, namun kopi ini dibuat tanpa ada tambahan bahan lainnya termasuk gula, sehingga membuat rasa kopi ini menjadi pahit.
Rasa pahit pada kopi ini tidak serta merta membuat kopi hitam menjadi sepi peminat. Kopi pahit ini justru menjadi salah satu yang sering dipesan oleh banyak orang.
-
Mengapa kopi hitam sering terasa pahit? Rasa pahit yang sering kita rasakan pada kopi hitam disebabkan oleh biji kopi yang telah dipanggang terlalu lama atau metode penyeduhan yang tidak sesuai. Misalnya, waktu penyeduhan yang terlalu lama atau suhu air yang terlalu tinggi dapat mempengaruhi cita rasa kopi tersebut.
-
Apa manfaat utama kopi hitam tanpa gula? Kopi hitam tanpa gula memiliki sejumlah manfaat kesehatan yang dapat kita rasakan sebagai berikut: Peningkatan Konsentrasi dan Fokus Kopi hitam mengandung kafein, yang dapat membantu meningkatkan kewaspadaan, konsentrasi, dan daya ingat. Ini dapat membantu dalam meningkatkan produktivitas dan kinerja mental.
-
Kenapa kopi jadi hitam? Warna hitam pada kopi muncul sebagai hasil dari proses penyangraian biji kopi.
-
Kenapa kopi hitam tanpa gula lebih sehat? Minuman kopi hitam tanpa tambahan pemanis buatan atau gula dan susu rendah lemak merupakan pilihan lebih sehat daripada varian kopi dengan banyak tambahan gula dan lemak. Gula merupakan sumber kalori yang tinggi dan tambahan gula dalam kopi dapat dengan cepat meningkatkan jumlah kalori dalam minuman tersebut. Susu dan gula tambahan juga dapat mengurangi jumlah antioksidan yang efektif dalam kopi.
-
Bagaimana proses pengolahan kopi hitam? Kopi hitam adalah biji kopi yang sudah dipanggang atau roasted. Kopi hitam mengandung tingkat asam kafein yang lebih tinggi dibandingkan kopi hijau.
-
Kenapa orang minum kopi hitam ? Sebagai alternatif, Anda mungkin lebih memilih kopi hitam karena kebutuhan diet atau karena Anda berharap untuk merasakan manfaat kesehatan dari kopi hitam.
Kepopuleran kopi pahit ini juga didukung dengan adanya manfaat kesehatan yang terkandung di dalamnya. Dilansir dari healthifyme.com dan doctor.ndtv.com, beberapa manfaat kopi pahit untuk kesehatan Anda.
Kaya Antioksidan
Manfaat kopi pahit yang pertama adalah kandungannya yang kaya akan antioksidan. Banyak manfaat kopi pahit bagi kesehatan, dikarenakan kandungan antioksidannya yang kaya. Antioksidan kuat seperti kalium, magnesium, vitamin B2, B3 dan B5, serta mangan dapat ditemukan dalam kopi hitam yang pahit.
Meningkatkan Performa selama Olahraga
Manfaat kopi pahit yang kedua dapat membantu meningkatkan performa Anda saat berolahraga. Ada alasan mengapa pelatih gym meminta Anda untuk minum kopi hitam sebelum datang ke gym.
Kopi hitam yang memiliki rasa pahit ini dikenal dapat meningkatkan kinerja Anda selama latihan. Ini membantu Anda memberikan usaha 100% selama latihan. Minuman ini juga membantu tubuh Anda melepaskan adrenalin dalam aliran darah yang mempersiapkan tubuh untuk melakukan aktivitas fisik.
Selain itu, kopi hitam juga memecah lemak tubuh dan melepaskannya dalam aliran darah sebagai asam lemak yang dapat digunakan sebagai bahan bakar untuk aktivitas fisik Anda.
www.huffingtonpost.com
Meningkatkan Daya Ingat
Manfaat kopi pahit yang ketiga untuk meningkatkan daya ingat dan kesehatan otak. Kopi pahit dikenal bagus untuk meningkatkan daya ingat Anda. Seiring bertambahnya usia, keterampilan kognitif kita juga akan terpengaruh, dan kita cenderung berisiko terserang penyakit yang berkaitan dengan memori seperti Alzheimer, Demensia, dan Parkinson.
Minum kopi hitam yang pahit secara teratur dapat membantu memerangi penyakit ini dengan menjaga otak Anda tetap bugar dan sehat. Itu membuat saraf Anda aktif, sehingga dapat meningkatkan fungsi otak.
Membantu Menurunkan Berat Badan
Manfaat kopi pahit yang keempat dapat membantu menurunkan berat badan. Minum secangkir kopi hitam yang pahit 30 menit sebelum berolahraga dapat membantu Anda menghabiskan lebih banyak waktu di gym sehingga mendorong lebih banyak penurunan berat badan.
Minuman ini juga dapat meningkatkan metabolisme tubuh hingga 50% dan membantu Anda membakar lemak di perut. Kopi juga merangsang sistem saraf Anda untuk memecah sel-sel lemak sehingga dapat digunakan sebagai bahan bakar selama latihan.
Membantu Membersihkan Perut
Manfaat kopi pahit yang kelima dapat membantu membersihkan perut. Kopi merupakan minuman diuretik, artinya semakin banyak Anda mengonsumsinya maka semakin sering Anda buang air kecil.
Ini berarti racun dan bakteri juga akan dikeluarkan dari perut setiap kali Anda buang air kecil. Kondisi ini akan membersihkan perut dan membuat Anda tetap sehat.
©2013 Merdeka.com/Shutterstock/Sebastian Kaulitzki
Baik untuk Organ Hati
Manfaat kopi pahit selanjutnya untuk mendukung kesehatan organ hati. Salah satu manfaat kopi hitam yang pahit dapat meningkatkan kesehatan hati. Hati Anda adalah organ vital dalam tubuh yang menjalankan banyak fungsi.
Mengonsumsi kopi hitam secara teratur telah dikaitkan dengan pencegahan kanker hati, penyakit hati berlemak, hepatitis, serta sirosis alkoholik. Penelitian telah menunjukkan bahwa orang yang mengonsumsi empat cangkir kopi hitam pahit setiap hari memiliki peluang yang jauh lebih rendah untuk mengembangkan segala jenis penyakit hati.
Hal ini dikarenakan kandungan kopi tersebut dapat membantu menurunkan tingkat enzim hati berbahaya yang terdapat di dalam darah.
Meningkatkan Kesehatan Jantung
©2013 Merdeka.com/Shutterstock/Lightspring
Manfaat kopi pahit berikutnya untuk mendukung kesehatan jantung. Asupan kopi hitam pahit secara teratur dapat menyebabkan peningkatan tekanan darah Anda. Tetapi efek ini akan berkurang seiring waktu.
Penelitian telah menunjukkan bahwa minum satu hingga dua cangkir kopi hitam setiap hari dapat mengurangi risiko terkena berbagai penyakit kardiovaskular, termasuk stroke. Artinya, seiring berjalannya waktu, kopi dengan rasa pahit ini akan memberi Anda jantung yang lebih kuat. Selain itu peradangan pada tubuh juga dapat berkurang.
Menurunkan Risiko Diabetes
Manfaat kopi pahit yang terakhir dapat menurunkan risiko diabetes. Diabetes adalah suatu kondisi yang telah menyerang jutaan orang di seluruh dunia dan meningkatkan risiko sejumlah kondisi kesehatan yang serius.
Dengan minum kopi hitam pahit setiap hari dapat membantu Anda melawan risiko diabetes secara efektif. Kopi membantu dengan meningkatkan produksi insulin dalam tubuh. Kopi biasa dan kopi tanpa kafein dapat membantu Anda mencegah diabetes. (mdk/ank)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jangan terpengaruh dengan rasa dan manfaatnya. Karena minum kopi hitam berlebihan juga bisa berdampak buruk bagi kesehatan.
Baca SelengkapnyaKopi hitam memiliki berbagai manfaat berikut bagi kesehatan seseorang.
Baca SelengkapnyaJenis kopi yang berbeda bisa memiliki manfaat kesehatan berbeda yang penting untuk kita ketahui.
Baca SelengkapnyaWarna hitam pada kopi tidak berasal dari buahnya yang merah, melainkan dari proses penyangraian yang memberikan karakteristik kopi menjadi hitam.
Baca SelengkapnyaMeski sama-sama dari biji kopi, namun kopi hijau dan kopi hitam adalah dua jenis kopi yang memiliki warna, rasa, dan manfaat yang berbeda.
Baca SelengkapnyaKopi hitam tanpa gula jadi minuman favorit di kalangan pecinta kopi, tidak hanya karena rasanya yang khas & aroma yang menggugah selera, tetapi juga manfaatnya.
Baca SelengkapnyaGula menjadi pemberi rasa pada kopi. Namun, kopi yang tersaji tanpa gula akan menawarkan manfaat lainnya selain rasa.
Baca SelengkapnyaKopi memiliki beberapa kandungan yang baik untuk metabolisme.
Baca SelengkapnyaKopi, minuman yang telah menjadi bagian tak terpisahkan dari gaya hidup urban. Dari kelezatan rasanya hingga aroma, kopi mampu memikat hati banyak orang.
Baca SelengkapnyaKopi, minuman yang telah menemani pagi dan malam banyak orang di seluruh dunia, tidak hanya kaya akan rasa tetapi juga penuh dengan tradisi dan inovasi.
Baca SelengkapnyaDalam menurunkan berat badan, kopi hitam biasa dikonsumsi. Walau begitu, sejumlah jenis kopi lain juga bisa untuk menurunkan berat badan.
Baca SelengkapnyaCold brew mengandung zat gizi seperti kafein, fenolik, magnesium, lignan, trigonelline, dan quinides, yang dapat membantu melindungi jantung & mencegah diabetes
Baca Selengkapnya