Jenis-Jenis Asuransi dan Contohnya, Pahami Sebelum Memilih
Merdeka.com - Asuransi adalah suatu mekanisme perlindungan terhadap harta yang dimiliki seseorang. Di mana di dalamnya terdapat pihak yang membayar sejumlah dana kepada pihak penanggung asuransi guna mendapatkan penggantian rugi atas risiko yang mungkin akan terjadi di masa yang akan datang.
Asuransi juga bisa sebagai alat untuk mengurangi risiko perekenomian seseorang yang menggabungkan sejumlah unit yang terkena risiko yang sama atau hampir sama dalam jumlah yang cukup besar. Hal ini berguna agar probabilitas kerugiannya dapat diramalkan dan bila kerugian yang diramalkan terjadi, akan dibagi secara proporsional oleh semua pihak dalam gabungan itu seperti yang dilansir dari perbanas.ac.id.
Lantas apa saja jenis-jenis asuransi yang penting diketahui? Berikut merdeka.com rangkum jenis-jenis asuransi dan contohnya yang ada di Indonesia:
-
Mengapa asuransi kendaraan penting? Asuransi kendaraan adalah bentuk perlindungan yang dirancang khusus untuk melindungi pemilik kendaraan bermotor dari risiko finansial.
-
Apa manfaat utama dari asuransi jiwa? Asuransi jiwa adalah bentuk perlindungan keuangan yang memberikan manfaat kepada ahli waris atau pemegang polis.
-
Dimana asuransi bisnis digunakan? Asuransi bisnis atau sering disebut sebagai asuransi komersial adalah bentuk perlindungan yang dirancang untuk melindungi perusahaan.
-
Bagaimana cara beli asuransi di BRImo? Acci Care dan Life Care saat ini dapat dibeli melalui BRImo, melalui fitur asuransi kemudian pilih asuransi yang ingin dibeli. Setelah menetapkan produk asuransi mana yang akan dibeli, nasabah akan diminta untuk membaca spesifikasi produk dan memilih uang pertanggungan dari masa asuransi sesuai kebutuhan. Isi data kepesertaan asuransi. Setelah itu, nasabah akan diminta untuk melakukan pembayaran melalui BRImo.
-
Kenapa asuransi jiwa penting bagi keluarga? Jangan sampai anak atau orang-orang terdekat yang ditinggalkan nanti hidupnya terkatung-katung, karena tidak pernah membahas soal asuransi jiwa seumur hidup sebagai perlindungan finansial bersama pasangan.
-
Apa saja program perlindungan dari BPJS Ketenagakerjaan? Dengan BPJS Ketenagakerjaan, para pekerja akan memperoleh perlindungan melalui program Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JKM).
Jenis-jenis Asuransi Berdasarkan Sifat
Asuransi Sosial atau Asuransi Wajib
Jenis-jenis asuransi yang pertama, yaitu asuransi sosial atau asuransi wajib. Asuransi wajib ini sifatnya memaksa dan umumnya merupakan program pemerintah. Tujuan asuransi sosial adalah menyediakan jaminan bagi masyarakat dan tidak bertujuan untuk mendapat keuntungan komersil.
Contoh: Askes, Taspen, Asbri dll.
Asuransi Sukarela
Jenis-jenis asuransi berikutnya berdasarkan sifatnya, yaitu asuransi sukarela, artinya asuransi yang tidak memaksa. Jadi setiap orang bebas memilih untuk menjadi anggota atau tidak Contoh: PT Jasa Indonesia, PT Jiwasraya dan lain-lain.
Jenis-Jenis Asuransi Berdasarkan Obyek dan Bidangnya
1. Asuransi Orang
Berikut beberapa asuransi yang menyasar manusia:
Asuransi Jiwa
Jenis-jenis asuransi yang menyasar fisik manusia yang pertama dan sangat umum ditawarkan adalah asuransi jiwa. Asuransi jiwa merupakan asuransi yang memberi tanggungan perlindungan pada jiwa seseorang.
Produk asuransi jiwa akan memberi manfaat santunan bila terjadi sesuatu yang menyebabkan kematian pemilik polis asuransi. Manfaat asuransi jiwa juga akan diberikan saat seseorang tidak dapat mencari nafkah lagi atau sudah terlalu tua.
Asuransi Kesehatan
Asuransi kesehatan adalah asuransi yang memberikan pertanggungan untuk masalah kesehatan yang diakibatkan oleh kecelakaan atau penyakit. Asuransi kesehatan akan menjamin biaya kesehatan atau perawatan pemilik poli asuransi.
Dengan asuransi kesehatan, pihak asuransi akan membantu menanggung biasa proses perawatan medis dan memberi santunan kematian. Macam-macam asuransi satu ini juga cukup sering ditawarkan di Indonesia.
Asuransi Kecelakaan
Asuransi kecelakaan beda dengan asuransi jiwa. Asuransi kecelakaan merupakan asuransi yang memberi manfaat santunan jika seseorang mengalami kecelakaan. Jika pada umumnya asuransi jiwa hanya memberi santunan kematian, asuransi kecelakaan akan memberi manfaat cacat atau perawatan medis yang disebabkan oleh kecelakaan.
Jenis-jenis asuransi satu ini biasanya digunakan perusahaan untuk melindungi karyawannya. Asuransi kecelakaan juga bisa diambil secara individu
Asuransi Dana Pensiun
Asuransi hari tua adalah asuransi yang ditujukan untuk persiapan hari tua atau kala sudah pensiun. Merencanakan tabungan hari tua sebaiknya dilakukan sebelum masa produktif berakhir. Sebab di masa tua nanti kita sudah tidak mampu bekerja lagi.
2. Asuransi Umum
Berikut beberapa asuransi yang menyasar properti maupun non manusia menyadur dari Liputan6:
Asuransi Properti
Asuransi properti menawarkan perlindungan terhadap segala risiko kerugian dari properti seperti rumah, ruko, kantor, dan aset berharga lainnya. Jenis-jenis asuransi satu ini memberikan jaminan kepada pemilik rumah atau properti apabila terjadi kerusakan pada properti. Risiko ini misalnya kerusakan akibat bencana alam, kebakaran, atau kerugian lain.
Asuransi Kendaraan
Asuransi kendaraan adalah macam-macam yang memberikan pertanggungan terhadap kendaraan jika terjadi risiko seperti kerusakan akibat kecelakaan, kehilangan, dan lain-lain. Asuransi kendaraan bisa memberi jaminan ganti rugi biaya perbaikan, kehilangan, atau kerusakan.
Asuransi Perjalanan
Asuransi perjalanan adalah jenis asuransi yang memberikan jaminan perlindungan kepada para pemegang polis ketika sedang dalam perjalanan seperti perlindungan biaya medis, kehilangan barang di bagasi, kehilangan dokumen perjalanan, dan lain-lain. Asuransi perjalanan banyak digunakan para traveller untuk menjamin keamanan dirinya.
Asuransi Pendidikan
Asuransi Pendidikan, yaitu macam-macam asuransi yang memberikan jaminan pendidikan kepada pihak tertanggung. Seseorang biasanya memilih asuransi pendidikan untuk mempersiapkan biaya pendidikan anak di masa depan.
Asuransi pendidikan berbeda dengan tabungan pendidikan. Tak seperti tabungan, premi yang dibayarkan tiap bulan akan masuk dalam bentuk investasi seperti reksa dana atau saham.
Asuransi Bisnis
Asuransi bisnis adalah macam-macam asuransi yang memberikan jaminan kepada perusahaan apabila terjadi risiko yang menyebabkan kerugian, seperti kehilangan, kerusakan, dan lain-lain. Asuransi bisnis bisa memberikan perlindungan bagi pemilik usaha mulai dari UKM, perusahaan besar, hingga perusahaan multinasional.
Asuransi Umum
Macam-macam asuransi berikutnya adalah asuransi umum atau general insurance. Asuransi ini berguna untuk proteksi terhadap resiko atas kerugian maupun kehilangan manfaat dan tanggung jawab hukum pada pihak ketiga. (mdk/amd)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Penjelasan mengenai 10 jenis asuransi yang penting untuk dipahami.
Baca SelengkapnyaAsuransi merupakan proteksi diri agar tidak menimbulkan biaya lebih jika mengalami sakit atau bahkan meninggal dunia.
Baca SelengkapnyaKetahui 10 asuransi mobil terbaik di Indonesia dan pilih yang paling tepat untuk kendaraan Anda.
Baca SelengkapnyaAsuransi mobil merupakan perlindungan finansial yang sangat penting untuk menghindari beban biaya tinggi jika terjadi kecelakaan.
Baca SelengkapnyaTemukan manfaat dan jenis asuransi mobil harian untuk perlindungan jangka pendek di sini
Baca SelengkapnyaAsuransi mobil dalam kredit wajib untuk perlindungan kendaraan. Pelajari jenis dan manfaatnya di sini.
Baca SelengkapnyaKetahui jenis-jenis risiko dalam asuransi kerugian dan pilih perlindungan yang tepat untuk kebutuhanmu.
Baca SelengkapnyaSosialisasi mengenai inklusi keuangan masih harus ditingkatkan, terutama asuransi.
Baca SelengkapnyaAsuransi kesehatan dianggap penting untuk menjamin masa depan finansial
Baca SelengkapnyaAgen asuransi menjadi salah satu pekerjaan dengan gaji yang tinggi.
Baca SelengkapnyaKetahui apakah kredit mobil sudah termasuk asuransi dan jenis asuransi yang bisa dipilih untuk perlindungan maksimal
Baca Selengkapnya