Viral Sekelompok Anak SMA Ini Iuran Beli Sepeda untuk Teman yang Jalan Kaki ke Sekolah, Tuai Pujian
Melihat temannya yang sering terlambat masuk sekolah karena jalan kaki, sekelompok anak SMA ini iuran beli sepeda.
Peduli terhadap sesama memang hal yang tidak dimiliki semua orang. Namun belum lama ini kisah anak SMA yang peduli pada teman sekelasnya ini viral.Lewat unggahan akun tiktok wali kelasnya @sriharyati999, ia menunjukkan bagaimana kepedulian siswa siswinya pada salah satu temannya yang setiap hari ke sekolah dengan berjalan kaki.
Mereka berinisiatif untuk iuran dan membelikan sepeda baru untuk salah satu temannya yang kurang mampu ini. Video yang diunggah ibu guru ini pun viral dan menuai banyak pujian dari warganet.
Tunjukkan Kepedulian
Dalam unggahannya, ibu guru yang sekaligus wali kelas ini menuliskan "Iuran kelas buat beli sepeda untuk Romsi yang ke sekolah jalan kaki". Dalam video ini, anak-anak SMA Negeri 1 Karanganyar, Kebumen ini menunjukkan kepedulian mereka padanya yang setiap hari pergi ke sekolah denganberjalan kaki.
Dalam caption unggahannya tersebut, bu guru mengaku banyak belajar dari murid-muridnya."Sepeda untuk Romsi.Anak-anak kelas X-10 bahu membahu membelikan sepeda untuk temannya yang ke sekolah jalan kaki. Kalian keren. Bu Guru banyak belajar dari kalian.," tulisnya.
Iuran untuk Beli Sepeda
Salah satu perwakilan kelas pun mengungkapkan kepeduliannyapada Romsi. Ia pun menjelaskan bahwa ia dan teman-teman sekelasnya yang lain iuran untuk membelikan sepeda baru untuk Romsi.
"Kita peduli sama kamu Rom.. karena kamu sering telat. Kamu berangkat sekolah naik apa?" tanyanya pada Romsi.
"Nebeng," jawab Romsi.
"Nebeng, kalau nggak jalan kaki kan? Ya kita belikan sepeda untuk kamu, buat sekolah," ujarnya menjelaskan pada Romsi.
Berikan Sepeda Baru
Setelah menjelaskan bahwa mereka ingin memberikan sepeda baru untuk Romsi ke sekolah, sepeda pun diberikan langsung pada Romsi. Momen ini pun diwarnai sorak sorai teman sekelasnya yang ikut senang karena kini Romsi bisa naik sepeda dan tidak lagi telat berangkat ke sekolah.
Ucapan Terimakasih
Bu guru sekaligus wali kelas X-10 ini juga mengunggah awal mula chat salah seorang siswanya yang mengajak teman-temannya berdonasi. Ia mengaku sangat kagum dan mendoakan agar siswa siswinya ini kelak menjadi pemimpin masa depan.
Romsi yang mendapat sepeda baru dari teman-teman sekelasnya ini pun tampak mengucapkan terimakasih pada teman-teman dan gurunya."Selamat malam buat semuanya.
Saya yang bernama Romsi Saputro dan orang tua saya ingin mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya untuk wali kelas dan seluruh murid kelas X.10. Saya sangat bersyukur atas segala nikmat yang diberikan oleh Allah dan sepeda yang kalian berikan akan saya jaga baik-baik. Maturnuwun," ujarnya mengucapkan terimakasih.
Viral
Video kepedulian para siswa pada salah satu teman sekelasnya ini pun viral di tiktok dan menuai pujian warganet. Banyak yang ikut terharu dan salut akan rasa kepedulian anak-anak ini.
"Ternyata cerita yang pernah kubaca di majalah anak-anak 40 tahun lalu, ada di dunia nyata," tulis seorang warganet yang teringat pada cerita yang ia baca di majalan anak-anak saat ia kecil dulu.
"Ini si keren.....no bully..support temen....mudah2han makin banyak jiwa anak2 seperti kalian2 ini," tulis warganet lain memuji.
"Inimah temen2 sekelasnya jga keren semua . beruntungbgt dek romsi sekelas sama orang2 baik, positif . terimakasih semua temen2 rosmi," tulis yang lain memuji teman-teman Romsi.
"Begini seharusnya anak2 indonesia. orang tua dan guru berhasil mendidik mereka," ujar warganet lain kagum.