Mampir di Rumah Makan, Wanita Ini Tak Menyangka Mayoritas Karyawannya Lansia, Restonya Tuai Pujian Warganet
Banyak yang memuji pemilik resto dan ingin berkunjung ke sana.
Banyak yang memuji pemilik resto dan ingin berkunjung ke sana.
Viral Wanita Unggah Sebuah Restoran yang Pekerjakan Lansia sebagai Karyawan, Tuai Pujian
Mencari pekerjaan kini memang bukanlah hal yang mudah bagi banyak orang. Bahkan kini, para sarjana pun sulit mencari pekerjaan. Jika sarjana saja kesulitan, bagaimana dengan orang-orang yang hanya lulusan SD, SMP, SMA, atau bahkan para lansia. Namun, belum lama ini seorang wanita dengan akun @ig.annisamal mengunggah momen saat ia mampir ke sebuah restoran di Bandung yang sebagian besar karyawannya justru lansia.
Video yang diunggah semalam ini pun viral di tiktok dan mencuri perhatian warganet. Banyak yang memuji pemilik resto dan ingin berkunjung ke sana.
Wanita bernama Denisa tak menyangka karyawan di sebuah restoran di Bandung ini mayoritas karyawannya adalah lansia.
"MasyaAllah, datang ke resto yang ternyata pegawainya rata2 orang yang udah berumur," tulisnya di awal video.
Pegawainya Lansia
Biasanya, orang cenderung akan mempekerjakan anak muda alih-alih lansia karena dianggap lebih produktif.
Namun, sebuah restoran di Bandung ini berbeda. Sebagian karyawan yang bekerja di tempat ini justru orang-orang tua, salah satunya kakek yang sedang menerima pesanan ini.
tiktok.com
Meski sudah berumur, para karyawan lansia ini tampak bisa melakukan tugasnya dengan baik. Mereka juga bisa melayani pembeli dengan ramah dan baik, tak kalah dengan para karyawan muda.
Dalam potret ini, kakek ini juga bisa membawakan pesanan hingga ke meja pelanggan dengan aman. Hal ini terbukti jika lansia juga seharusnya masih bisa mendapat kesempatan yang sama untuk bekerja seperti anak muda.
Beri Apresia Pihak Resto
Denisa pun memberi apresiasi pada pihak resto karena masih memberikan kesempatan lansia untuk bekerja.
"Sebelumnya makasii banyak buat pihak resto udah memberikan kesempatan dalam pekerjaan untuk org tua/lansia disana. Semoga ini menjadi suatu inspirasi untuk tempat usaha-usaha lain. Untuk memberikan peluang para org tua bekerja"
Teringat dengan Sang Ayah
Melalui unggahan captionnya, saat mengunjungi restoran ini Denisa teringat dengan sang ayah. Ayah Denisa berusaha mencari rezeki meski umurnya sudah tak lagi muda. Ia juga mendoakan agar para pekerja di sana diberi kesehatan.
"Karena first time untuk aku memasuki resto seperti ini. Jujur bahagia banget campur sedih, karen ingat dengan ayah saya sendiri yg masih berjuang mencari rezeki diumurnya yg sudah tua. Untuk semua para pekerja disana dan para ayah di dunia ini termasuk orang tua aku yg masih berjuang semoga diberikan kesehatan slalu, dan umur yg panjang, Aamiin," tulisnya dalam caption.
Lokasi Resto
"SPILL RESTONYA KAK BIAR BNYK YG DATENG," tulis warganet lain yang ingin tahu nama restonya.
"Hallo kak, maaf baru balas krn lupa nama tempatnya. Ini di Bandung dkt itb namanya “Rumah makan lumpia Semarang” tempatnya msh klasik jd berasa di rumah Org tua," ujar pemilik akun membalas komentar di atas.
Tuai Pujian Warganet
Video yang diunggah Rabu (15/5) ini pun viral di tiktok dan mencuri perhatian serta menuai pujian warganet.
"Sumpah keren banget ownernya, semoga sukses usahanya dilancarin aamiin," tulis seorang warganet mendoakan.
"Ramein yg kayak gini si guys biar jd pelajaran buat pengusaha lainnya merekrut pekerja gak perlu tampilan fisik,umur,status nikah," ujar warganet lain.
Berikut videonya.