Bertemu Greenpeace Indonesia, Anies bahas isu lingkungan & reklamasi
Merdeka.com - Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyambangi kantor Greenpeace Indonesia di Gedung Mega Plaza Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat (16/12). Dalam pertemuan tersebut, mereka berdiskusi soal isu lingkungan.
Dalam diskusi tersebut Greenpeace Indonesia sempat menyatakan keberatannya dalam mega proyek reklamasi di teluk Jakarta. Sehingga lembaga non pemerintahan di bidang lingkungan itu juga meminta agar kandidat pemimpin Jakarta untuk menghentikan proyek itu.
"Kami punya posisi tegas agar seluruh agenda reklamasi dihentikan," kata Juru Kampanye Iklim dan Energi Greenpeace Indonesia, Hindun Mulaika di Kantor Greenpeace Indonesia, Jakarta, Jumat (16/12).
-
Bagaimana Anies ingin mewujudkan perubahan? 'Bagi semuanya siap untuk kerja bersama, siap untuk menjangkau semua, siap untuk mendatangi tetangga, siap mendatangi keluarga kerjakan sekarang. Supaya Insya Allah 14 Februari Republik Indonesia akan menyaksikan perubahan,' kata Anies memungkasi.
-
Kenapa Anies-Cak Imin keberatan? Ketua KPU Provinsi Bengkulu, Rusman Sudarsono membacakan keberatan saksi pasangan nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin atas hasil rekapitulasi suara di Bengkulu. Dia mengatakan, saksi Anies-Cak Imin mengaku keberatan karena ada dugaan pejabat memenangkan pasangan tertentu melalui program pemerintah.
-
Bagaimana Anies meminta agar masyarakat tidak menghukumnya? Oleh karena itu, Anies meminta agar masyarakat tidak menghukumnya dengan janji-janji pemimpin lain yang tidak dipenuhi.
-
Apa yang disinggung Anies Baswedan? Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Kenapa Anies yakin Jateng bukan 'Kandang Banteng' lagi? 'Kalau sering disebut kandang. Itu adalah periode-periode sebelumnya. Sementara sekarang rakyat yang menginginkan perubahan itu bukan ada di satu dua partai, tapi di banyak partai,' kata dia.
-
Bagaimana Anies meminta para pendukungnya bersikap? 'Saya berharap kepada semuanya untuk tertib, untuk menaati semua peraturan bagi semua yang ikut hadir dan kita akan dengarkan bersama,' kata Anies.
Tak hanya itu, Hindun pun meminta agar Pemprov DKI Jakarta memulihkan fungsi ekologis dan perairan kawasan pesisir yang saat ini terkena dampak proyek pembuatan pulau baru tersebut. Isu lingkungan lainnya yang juga menjadi perhatian Greenpeace adalah polusi udara, sampah, penggunaan plastik sekali pakai, dan kurangnya ruang terbuka hijau dari minimal 30 persen dan banjir.
Setelah memaparkan materinya, Anies pun memberikan tanggapan atas pemaparan yang disampaikan oleh Greenpeace Indonesia. Soal reklamasi, tegas dikatakan Anies, pihaknya akan menolak dan menghentikan proyek yng sempat menuai kontroversi itu.
"Reklamasi posisi kami jelas. Kami tidak setuju dengan reklamasi dan tegas akan menghentikannya. Kami punya rencana yang berbeda dari sekarang," jelas Anies.
Sebagaimana diketahui permasalahan reklamasi sudah menjadi bagian dari 23 janji kerja Anies-Sandi bila memenangkan Pilgub DKI 2017. Yakni menghentikan reklamasi adalah bagian dari upaya menjaga kehidupan warga dan lingkungan di kawasan pesisir Jakarta.
Terkait solusi persoalan lainnya, mantan Mendikbud ini mengatakan, harus diselesaikan dengan cara pendekatan gerakan. Yakni dengan mengubah gaya hidup warga Jakarta.
"Karena sekarang ini programatik, anda tidak ngapain-ngapain nanti sampah dikirim ke Bantar Gebang," ucap Anies.
Pun dengan penggunaan plastik dan pemenuhan ruang terbuka hijau, lanjut Anies, dua hal itu juga bisa dibenahi dengan model gerakan.
"Peluang kelas menengah Jakarta relatif responsif terhadap sesuatu. Bisa menjadi sebuah gerakan, misal tidak menggunakan plastik," jelas Anies.
Terkait pola pemenuhan ruang terbuka hijau, Anies berencana akan membuat perlombaan setiap tahun di seluruh kelurahan di Jakarta. Nantinya, dari perlombaan itu dapat diketahui tingkat kebutuhan untuk membangun RTH.
Terakhir masalah Banjir, dikatakan Anies selama ini penanganannya masih bersifat horizontal. Maksudnya, air sungai dibuang ke laut. Pendekatan ini, menurut Anies melupakan penyerapan ke dalam tanah, atau secara vertikal.
(mdk/sho)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
RK percaya, selama reklamai tidak merusak lingkungan, maka hal itu menjadi sesuatu yang baik seperti dicontohkan negara maju lainnya.
Baca SelengkapnyaCalon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan, menyoroti persoalan lingkungan hidup yang terjadi di Tanah Air.
Baca SelengkapnyaAnies menilai eksekusi PSN masih meninggalkan banyak catatan.
Baca SelengkapnyaTidak benar jika Anies nantinya terpilih menjadi presiden, seolah-olah semua program dan kebijakan pemerintahan saat ini akan diubah secara serampangan.
Baca SelengkapnyaMasa berlaku IMB sementara bagi warga Tanah Merah itu bakal berakhir pada 2024 mendatang.
Baca SelengkapnyaAnies menilai, upaya damai perlu dilakukan dalam konflik semacam yang terjadi di Pulau Rempang.
Baca SelengkapnyaIzin Lokasi "Desak Anies" di Yogyakarta Dicabut Sehari Sebelum Acara, Ini Respons Anies
Baca SelengkapnyaMomen mengejutkan ketika salah seorang penanya menantang Anies apakah berani melawan pengusaha besar.
Baca SelengkapnyaAnies menilai, ada sesuatu yang hilang dari Jakarta.
Baca SelengkapnyaAnies Baswedan merespons acara Desak Anies di Yogyakarta dibatalkan mendadak.
Baca SelengkapnyaDebat perdana Pilpres 2024 berlangsung panas dengan diwarnai saling serang antar paslon, terutama Prabowo dan Anies Baswedan.
Baca Selengkapnya