Pemprov DKI Jakarta sedang melakukan persiapan untuk memeriahkan acara malam pergantian Tahun Baru 2024 di Bundaran HI.
FOTO: Menengok Kemegahan Persiapan Bundaran HI untuk Acara Malam Pergantian Tahun 2023 Menuju 2024
Pekerja sedang melakukan pengecekan untuk persiapan pertunjukan air mancur pada malam pergantian tahun 2023 menuju 2024 di Bundaran HI, Jakarta, Rabu (27/12/2023) malam.
Acara malam pergantian tahun itu akan berlangsung pada malam hari tanggal 31 Desember 2023 di sekitaran Bundaran Hotel Indonesia (HI).
Nantinya acara itu akan menampilkan pertunjukan light show drone, water mist, video mapping 3D, dan kegiatan menarik lainnya.
Seorang pejalan kaki melintas di depan Bundaran Air Mancur Hotel Indonesia saat persiapan acara malam pergantian tahun 2023 menuju 2024 di Jakarta, Rabu (27/12/2023) malam.
Tampak sebuah mobil operasional polisi parkir di kawasan Bundaran Air Mancur HI saat persiapan acara malam pergantian tahun 2023 menuju 2024 di Jakarta, Rabu (27/12/2023) malam.
Penampakan lampu-lampu hias terlihat sudah dipasang sebagai persiapan untuk acara malam pergantian tahun 2023 menuju 2024 di Jakarta, Rabu (27/12/2023) malam.
Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar "Malam Muda Mudi" untuk menyambut pergantian tahun dari 2023 ke 2024. Kali ini kegiatan itu dibagi dalam enam segmen.