Bem KM UGM nobatkan Presiden Joko Widodo sebagai alumnus memalukan.
7 Fakta Sosok Gielbran Muhammad Noor, Ketua BEM KM UGM yang Sebut Presiden Jokowi Alumni Memalukan
Sosok Gielbran Muhammad Noor Ketua BEM KM UGM
BEM KM UGM menobatkan Presiden Joko Widodo sebagai alumnus memalukan. Hal ini diungkapkan oleh Ketua BEM KM UGM Gielbran Muhammad usai diskusi publik di Bundaran UGM pada Jumat (8/12)
Selain itu baliho bertuliskan Jokowi Alumnus UGM paling memalukan dipasang di bundaran UGM.
Gielbran mengatakan penghargaan sebagai alumnus UGM paling memalukan ini sebagai bentuk kekecewaan mahasiswa terhadap Jokowi yang merupakan alumnus UGM dan saat ini menjabat sebagai kepala negara.
"Ini wujud kekecewaan kita sebagai mahasiswa UGM juga. Sudah hampir dua periode Pak Jokowi memimpin tapi pada kenyataannya masih banyak sekali permasalahan fundamental yang belum terselesaikan. Padahal, beliau punya cukup banyak waktu menyelesaikan masalah-masalah itu," ujar Gielbran.
Berikut sosok Ketua BEM KM UGM 2023.
Gielbran Muhammad Noor merupakan mahasiswa UGM kelahiran Sragen, 5 Desember 2000. Ia menjadi Ketua BEM KM UGM 2023
Gielbran merupakan mahasiswa UGM angkatan 2019. Ia menempuh pendidikan Ilmu dan Industri Peternakan.
Ia mengkritik kepemimpinan Presiden Jokowi dan pencalonan Gibran sebagai Calon Wakil Presiden. Ia melaksanakan aksi bersama mahasiswa yang lain.
Sebelum menjabat sebagai Ketua BEM KM UGM, Gielbran menjadi Ketua Bem Peternakan UGM di tahun 2022. Ia juga bergabung dengan Rumah Kepemimpinan.
Selain aktif berogranisasi, Gielbran juga berprestasi di bidang akademik. Gielbran menjadi asisten dosen.
Ia pernah menjadi finalis Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional 34 bidang pemberdayaan masyarakat. Ia juga ikut delegasi International Symposium on the UN's Sustainable Development Goals in University of Hiroshima.
Sosoknya memang sudah berprestasi sejak di bangku SMA. Ia pernah menjabat Majelis Tafsir Al Quran dan Ketua OSIS SMA MTA Surakarta. Gielbran juga pernah mengikuti Olimpiade Sains Kota Surakarta, Biosphere of UNS 2017, dan Biology Competition of UMS 2018.