7 Wisata Kuliner Semarang yang Terkenal dan Wajib Dikunjungi
Merdeka.com - Semarang merupakan ibu kota Jawa Tengah yang menjadi kota terbesar kelima di Indonesia. Kota yang identik dengan wisata Lawang Sewu ini juga dikenal memiliki banyak sungai, seperti kali Bogowoto, kali Comal, hingga sungai Juwana.
Kota Semarang juga memiliki obyek wisata religi yang selalu ramai dikunjungi. Berbagai bangunan bersejarah dapat ditemui di kota ini. Bahkan, kota ini juga dijadikan simbol toleransi, lantaran banyaknya tempat ibadah dari berbagai agama yang saling berdampingan.
Tak hanya itu, Semarang juga dikenal sebagai surganya kuliner lezat. Banyak sekali tempat yang menyediakan beragam makanan khas Semarang. Berikut ini wisata kuliner Semarang yang merdeka.com rangkum dari mytrip.com.
-
Apa saja tempat wisata populer di Semarang? Berbagai wisata Semarang hits bisa menjadi andalan Anda untuk menikmati waktu luang.
-
Kenapa Kota Lama Semarang menarik untuk dikunjungi? Kota Lama menjadi sebuah jendela waktu yang membawa pengunjung kembali ke era kolonial Belanda di Semarang.
-
Apa daya tarik utama Kota Lama Semarang? Bangunan-bangunan tua yang berdiri kokoh, seperti Lawang Sewu dan Gedung Gereja Blenduk, menjadi saksi bisu perjalanan sejarah kota ini.
-
Apa saja wisata di Semarang? Semarang adalah ibu kota Provinsi Jawa Tengah yang memancarkan keindahan unik dan memikat.
-
Bagaimana budaya Semarang? Keindahan Semarang tercermin dalam keberagaman budayanya.
-
Apa yang ditemukan di Kota Lama Semarang? Dari ekskavasi itu, tim peneliti tidak hanya menemukan struktur bata yang diduga merupakan bagian dari benteng Kota Lama. Namun juga ditemukan artefak berupa fragmen keramik, botol, kaca, tembikar, serta ekofak berupa gigi, tulang, tanduk hewan, dan fragmen Batubara yang jumlahnya mencapai 9.191 fragmen.
Restoran Pesta Keboen
©Creative Commons/Shinta amalia
Restoran Pesta Keboen merupakan salah satu tempat wisata kuliner Semarang yang cukup terkenal. Restoran yang terletak di Jalan Veteran 29 ini nampak unik karena menampilkan bentuk bangunan dan desain interiornya sarat dengan suasana tempo dulu. Selain itu, wisata kuliner Semarang juga menyediakan beragam koleksi benda-benda antik yang memiliki nilai sejarah.
Restoran Pesta Keboen menyajikan beragam kuliner khas Kota Semarang yang lezat dan menggugah selara. Tak hanya itu, wisata kuliner ini juga dilengkapi dengan fasilitas permainan anak, sehingga cocok dikunjungi bersama keluarga.
Pasar Semawis
Salah satu wisata kuliner Semarang yang wajib dikunjungi berikutnya ialah Pasar Semawis. Wisata kuliner yang terletak di kawasan Pecinan ini dikenal murah meriah. Beragam jenis kuliner khas Semarang seperti kue serabi, nasi ayam, bubur kacang hijau, hingga aneka sate bisa ditemukan di tempat ini.
Pasar yang sudah berdiri sejak tahun 2004 ini biasanya buka pada hari Jumat, Sabtu, dan Minggu. Bagi Anda yang berkunjung ke Semarang, sebaiknya menyempatkan diri untuk menikmati beragam sajian kuliner yang sudah pasti lezat dan menggugah selera ini.
Kuliner Simpang Lima Semarang
Fotowisata.com
Siapa yang tidak mengenal Simpang Lima Semarang? Salah satu jantung Kota Semarang ini menjadi tempat yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan. Selain dijadikan tempat berkumpulnya kawula muda, tempat ini juga menjadi pusat kuliner khas Semarang.
Beragam jenis kuliner khas Semarang mudah ditemukan di sekitaran Simpang Lima. Tak hanya menyajikan kuliner khas daerahnya, warung-warung di Simpang Lima juga menawarkan beragam jenis kuliner khas nusantara yang lezat dan menggugah selera.
Rumah Makan Kampung Laut
Wisata kuliner Semarang yang wajib Anda kunjungi berikutnya yaitu Rumah Makan Kampung Laut. Wisata kuliner ini tampak asri dan romantis karena wisatawan akan dimanjakan dengan pemandangan alam yang memesona. Selain itu, tempat kuliner terapung ini juga menyediakan beragam jenis makanan seperti seafood, ayam, dan aneka olahan daging lainnya.
Selain itu, Rumah Makan Kampung Laut juga dikenal sangat unik, karena menyediakan permainan anak-anak sederhana, seperti ayunan, jungkat-jungkit, dan papan seluncur. Tak heran, jika wisata kuliner Semarang satu ini cocok dikunjungi bersama orang-orang terdekat atau keluarga.
Pelangi Cafe Semarang
©shutterstock.com/Zurijeta
Pelangi Cafe merupakan wisata kuliner Semarang yang paling banyak dikunjungi oleh kawula muda. Tempat wisata kuliner yang terletak di Jalan Singosari Raya Nomer 45 ini, menyediakan beragam menu kekinian seperti chiffon cake dan ice cream. Tak hanya menyediakan makanan ringan, tempat ini juga menyajikan makanan lezat seperti spagheti, nasi, gelantin, hingga aneka penyetan.
Bagi yang ingin menikmati kuliner khas Semarang dengan suasana romantis, tempat ini wajib Anda kunjungi. Keindahan langit malam Kota Semarang siap memanjakan mata wisatawan yang mengunjungi Pelangi Cafe.
Soto Bangkong
Salah satu wisata kuliner Semarang yang saat ini banyak diburu oleh wisatawan adalah soto bangkong. Tempat kuliner yang berada di Jalan Bangkong ini sudah ada sejak tahun 1950-an. Rasanya yang unik dan lezat menjadikan soto bangkong selalu dipenuhi pengunjung.
Tak hanya menyediakan soto, tempat ini juga menyajikan menu lainnya seperti ayam goreng dan garang asem. Jika Anda berkunjung ke Kota Semarang, sebaiknya mencoba soto yang dikenal mampu menggugah selara ini.
Waroeng Kaligarong
Bagi Anda yang berkunjung ke Simpang Lima, sebaiknya mencoba kuliner Waroeng Kaligarong. Wisata kuliner yang berada di kawasan Simpang Lima ini menyediakan beragam kuliner tradisonal yang menggugah selera. Beberapa menu andalan seperti tumis daun pepaya, nasi bakar bunga kecombrang, bebek goreng, dan aneka tumisan lainnya. (mdk/jen)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Semarang semakin memperkuat reputasinya sebagai tujuan wisata yang tak boleh terlewatkan di Indonesia.
Baca SelengkapnyaBerbagai bangunan bersejarah dapat ditemui di Semarang.
Baca SelengkapnyaTak hanya untuk ibadah, gereja juga kerap dijadikan tempat wisata.
Baca SelengkapnyaSemarang adalah ibu kota Provinsi Jawa Tengah yang memancarkan keindahan unik dan memikat.
Baca SelengkapnyaBanyak orang yang mengira, kawasan Kota Tua hanya ada di Semarang dan Jakarta.
Baca SelengkapnyaBerbagai wisata Semarang hits bisa menjadi andalan Anda untuk menikmati waktu luang.
Baca SelengkapnyaSelain sarat dengan sejarah pada zaman kolonial, Semarang kini juga kental dengan berbagai wisata berbasis edukasi.
Baca SelengkapnyaSalah satu daya tarik utama di Magelang adalah Candi Borobudur, sebuah situs warisan dunia UNESCO yang menjadi salah satu candi Buddha terbesar di dunia.
Baca SelengkapnyaPura Agung Giri Natha merupakan pura terbesar di Semarang. Pada tahun 2022 lalu pura itu diresmikan sebagai tempat wisata
Baca SelengkapnyaUngaran merupakan ibu kota Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, yang banyak memiliki tempat wisata yang indah dan memesona.
Baca SelengkapnyaPecinan Glodok hingga Pulau Kemaro jadi pilihan asyik wisata saat Imlek
Baca SelengkapnyaJangan sampai kelewatan untuk mengunjungi tempat-tempat ini saat berlibur ke Kediri.
Baca Selengkapnya