9 Manfaat Daun Kumis Kucing untuk Kesehatan, Bantu Atasi Penyakit Ginjal
Merdeka.com - Kumis kucing merupakan tanaman yang dikenal sebagai bahan dasar pembuatan obat herbal untuk menyembuhkan berbagai penyakit. Tanaman yang memiliki nama latin Orthosiphon Aristatus ini banyak tumbuh di negara-negara Asia Tenggara seperti Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam dan Indonesia.
Tanaman yang memiliki bentuk bunga berwarna putih hingga keunguan ini dipercaya memiliki beragam manfaat untuk menjaga kesehatan tubuh. Maka tak heran apabila sejak dulu tanaman ini telah dikenal sebagai obat herbal bagi masyarakat Indonesia.
Dalam memanfaatkan tanaman ini, biasanya masyarakat mengeringkan terlebih dahulu daunnya untuk kemudian dijadikan teh, tablet atau kapsul yang mengandung ekstrak daun kumis kucing. Beberapa kandungan ekstrak kumis kucing tersebut dinilai mampu mencegah beragam penyakit. Lantas, apa saja manfaat daun kumis kucing untuk kesehatan? Simak penjelasannya berikut ini.
-
Mengapa daun ungu bermanfaat untuk kesehatan? Daun ungu dikenal berkhasiat karena memiliki kandungan senyawa aktif seperti flavonoid, steroid, saponin, tanin, dan alkaloid.
-
Kenapa bunga lawang baik untuk kesehatan? Bunga lawang kaya akan senyawa antioksidan seperti flavonoid dan polifenol. Antioksidan ini berperan dalam menghambat kerusakan sel akibat radikal bebas, yang dapat menyebabkan berbagai penyakit kronis seperti kanker, penyakit jantung, dan penyakit neurodegeneratif.
-
Manfaat apa yang diberikan daun ungu untuk kesehatan? Mengonsumsi daun ungu ternyata memberikan beragam manfaat bagi tubuh. Apa saja? Simak manfaat konsumsi daun ungu bagi kesehatan berikut ini.
-
Kenapa tanaman hias bermanfaat untuk kesehatan? Dalam keseharian kita, kualitas udara di dalam rumah seringkali luput dari perhatian. Padahal, udara yang bersih dan segar memiliki peran yang sangat penting bagi kesejahteraan dan kesehatan kita. Berbagai polusi udara yang berasal dari luar maupun dalam ruangan dapat berdampak buruk terhadap tubuh dan pikiran kita.
-
Kapan daun herbal membantu kesehatan? Mengonsumsinya secara rutin, baik dalam bentuk minuman herbal maupun sebagai pelengkap dalam makanan, dapat menjadi pilihan yang bijak untuk mendukung kesehatan.
-
Apa manfaat utama daun binahong untuk kesehatan? Daun binahong telah dikenal lama sebagai tanaman herbal yang memiliki berbagai manfaat kesehatan.
Mengobati Batuk
©medicalnewstoday.com
Manfaat daun kumis kucing untuk kesehatan yang pertama yaitu mengobati batuk. Kandungan antioksidan pada daun kumis kucing dianggap efektif untuk meredakan batuk. Caranya mudah, siapkan 15-20 gram daun kucing, tambah dengan satu gelas air, lalu rebus dan konsumsi secara teratur.
Cegah Penyakit Ginjal
Salah satu manfaat daun kumis kucing untuk kesehatan yaitu mencegah penyakit ginjal. Kandungan ekstrak yang terdapat pada daun kumis kucing dipercaya mampu mengatasi beberapa penyakit ginjal.
Di Indonesia, seringkali daun kumis kucing dijadikan teh yang digunakan untuk menghancurkan batu ginjal. Sehingga mengonsumsi ekstrak daun kumis kucing secara teratur sangat efektif bagi penderita penyakit ginjal.
Mengatasi Keputihan
Daun kumis kucing memiliki sifat antibakteri dan antimikroba. Salah satu penyebab keputihan yang paling umum adalah jamur dan bakteri. Bacterial vaginosis adalah infeksi bakteri yang cukup umum yang bisa menyebabkan keputihan. Ini menyebabkan peningkatan keputihan memiliki bau yang kuat. Infeksi jamur dan ragi juga menyebabkan keputihan berlipat ganda di luar kendali dalam situasi tertentu.
Caranya cukup mudah cukup dengan ambil 1 genggam daun kumis kucing, 1 genggam daun beluntas, 1 sendok jinten hitam, 10 biji kemukus dan air secukupnya. Kemudian rebus semua bahan tadi hingga mendidih. Minum 2 kali sehari secara rutin.
Mengobati Infeksi Saluran Kemih
©iStockphoto
Manfaat daun kumis kucing untuk kesehatan selanjutnya, yaitu dapat mengobati infeksi saluran kemih. Hal ini dikarenakan ekstrak daun kumis kucing memiliki sifat membersihkan traktat dan memperlancar kerja sistem tubuh. Sehingga hal ini dipercaya ampuh dalam pengobatan terhadap infeksi saluran kemih dan juga menurunkan risiko masalah kandung kemih di masa mendatang.
Untuk mendapatkan manfaat ekstrak daun kumis kucing ini cukup mudah, Anda hanya perlu menyeduh teh daun kumis kucing secara teratur. Lakukan cara ini secara berulang, sehingga dapat memberikan manfaat yang optimal bagi kesehatan tubuh.
Sumber Antioksidan
Daun kumis kucing sejak dahulu sudah dikenal sebagai obat yang dapat melawan racun dan bahan asing yang tidak diinginkan oleh tubuh. Pasalnya, kandungan ekstrak daun kumis kucing bertindak sebagai pembersih alami yang mampu menghilangkan beragam virus dan racun di dalam tubuh.Manfaat daun kumis kucing ini bisa Anda dapatkan jika mengonsumsinya secara rutin dan teratur.
Mengatasi Rematik
Manfaat daun kumis kucing untuk kesehatan berikutnya, yaitu dapat mengatasi rematik. Beberapa kandungan pada kumis kucing berperan aktif dalam mengatasi masalah encok.
Dilansir dari Herbs Info, ekstrak daun kucing memiliki kandungan enzim flavonoid yang mampu meringankan rematik. Cara mendapatkan manfaat dari daun kumis kucing ini dapat dikonsumsi secara mentah, namun Anda juga bisa mencampur ekstrak daun kucing ini dengan beberapa tanaman obat lainnya.
Anti Jamur
Manfaat daun kumis kucing untuk kesehatan lainnya, yaitu sebagai obat anti jamur. Hal ini dikarenakan kumis kucing memiliki kandungan senyawa yang mampu mencegah pertumbuhan parasit dan inang yang hidup di tubuh. Cara mendapatkan manfaatnya cukup mudah, Anda hanya perlu memotong rantai pasokan nutrisi jamur, kemudian oleskan ke area yang terkena infeksi jamur.
Mengatasi Susah Buang Air Besar
Selain dapat mengatasi rematik, kumis kucing juga dapat menjaga kesehatan pencernaan. Beberapa kandungan ekstrak daun kumis kucing berfungsi efektif dalam melindungi sistem pencernaan tubuh.
Selain itu, ekstrak daun kumis kucing juga mampu menyembuhkan infeksi ginjal, infeksi kandung kemih dan menghancurkan batu kandung kemih. Cukup mengonsumsi ekstrak daun kumis kucing yang sudah dijadikan teh secara teratur dapat menyehatkan saluran pembuangan.
Mengatasi Batu Empedu
Tidak hanya dapat mengatasi masalah infeksi jamur, daun kumis kucing juga memiliki manfaat untuk mengatasi batu empedu. Manfaat daun kumis kucing ini bisa didapat dengan cara memadukan antara ekstrak daun kumis kucing dengan beberapa tanaman lain, seperti barleria spp dan sonchus spp. Perpaduan ini dapat berfungsi efektif meringankan berbagai macam penyakit, salah satunya batu empedu dan diabetes.
(mdk/jen)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Daun kumis kucing ynag cantik ini ternyata memiliki banyak manfaat yang baik untuk tubuh. Bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit
Baca SelengkapnyaDaun suruhan mengandung berbagai senyawa aktif dan nutrisi yang dapat membantu mengatasi atau mencegah berbagai penyakit.
Baca SelengkapnyaBerikut adalah manfaat dan cara pengolahan temulawak, salah satu herbal penting dalam dunia kesehatan!
Baca SelengkapnyaPanduan cara mengolah kunyit putih beserta manfaatnya yang perlu diketahui.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang manfaat kunyit putih untuk kesehatan tubuh.
Baca SelengkapnyaJamu kunyit asem tidak hanya memberikan kesegaran, tapi juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan terutama untuk wanita.
Baca SelengkapnyaSelain keindahannya, bambu kuning juga dikelilingi oleh aura mistis yang telah memunculkan berbagai mitos dan legenda.
Baca SelengkapnyaIndonesia memiliki kekayaan tanaman obat yang melimpah, banyak di antaranya bisa ditanam di halaman rumah, seperti jahe, kunyit, kencur, serai & lain sebagainya
Baca SelengkapnyaBuah wijaya kusuma hadir dari tanaman bunga dengan nama yang sama. Tampilannya unik dan memiliki mitos di baliknya.
Baca SelengkapnyaDaun putri malu yang memiliki manfaat untuk cegah wasir, demam bahkan hingga obat vitalitasi pria alami.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang manfaat kayu manis dan jahe untuk kesehatan tubuh yang perlu Anda ketahui.
Baca SelengkapnyaMengonsumsi daun ungu ternyata memberikan beragam manfaat bagi tubuh. Apa saja? Simak manfaat konsumsi daun ungu bagi kesehatan berikut ini.
Baca Selengkapnya