Bacaan Doa Qunut Subuh Latin, Pahami Cara Pelaksanaannya
Doa qunut, amalan sunah yang dapat memberikan manfaat kebaikan.
Doa qunut, amalan sunah yang dapat memberikan manfaat kebaikan.
Bacaan Doa Qunut Subuh Latin, Pahami Cara Pelaksanaannya
Doa qunut subuh adalah bacaan doa yang dilakukan dalam salat subuh oleh sebagian umat muslim. Termasuk di Indonesia, sebagian umat Islam menunaikan salat subuh dengan melafalkan doa qunut, khususnya masyarakat muslim yang menganut mahzab Syafi’i. Bacaan doa qunut ini memiliki hukum sunnah muakad. Artinya, tidak wajib bagi umat muslim untuk membaca doa qunut saat melaksanakan salat subuh. Namun, bagi yang melafalkan doa qunut saat salat subuh, bisa mendapatkan manfaat kebaikan.Bukan tanpa alasan, doa qunut merupakan amalan doa yang dilakukan untuk mengabdi kepada Allah. Doa qunut juga merupakan amalan zikir khusus untuk memuji Allah SWT. Dalam pelaksanaannya, doa qunut dibaca pada gerakan tertentu dalam solat yang sudah menjadi aturan tersendiri. Dengan begitu, jika Anda ingin mengamalkan doa qunut subuh, maka penting untuk memahami lafal bacaan doa qunut latin dan tata cara pelaksanaannya dalam salat subuh. Selain itu, Anda juga perlu mengetahui arti terjemahan, keutamaan, dan bacaan doa qunut nazilah yang dibaca secara khusus pada momen tertentu. Dari berbagai sumber, berikut kami merangkum penjelasannya, bisa disimak.
-
Bagaimana cara membaca doa qunut subuh? Doa qunut subuh sendiri dibaca saat sujud di rakaat kedua atau terakhir, tepatnya saat posisi berdiri dalam gerakan iktidal.
-
Apa itu doa qunut subuh? Bacaan doa qunut subuh adalah salah satu amalan yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW ketika melaksanakan sholat subuh.
-
Bagaimana cara sholat subuh dengan doa qunut? 11. Pada rakaat kedua, saat I'tidal Anda dianjurkan untuk membaca doa qunut.
-
Apa yang dibaca saat doa qunut subuh? Doa qunut subuh adalah bacaan yang disunnahkan sehingga jika umat Islam membaca akan mendapatkan pahala. Doa qunut dibaca saat posisi umat Islam sedang melaksanakan sholat masih berdiri dalam gerakan i’tidal.
-
Bagaimana bacaan doa qunut? Meskipun ada perbedaan pandangan antar mazhab mengenai waktu dan cara pembacaan doa qunut, esensinya tetap sama yaitu mengajarkan pentingnya memohon pertolongan Allah dalam setiap aspek kehidupan.
-
Bagaimana bacaan qunut subuh? Banyak yang masih bingung jika diminta membaca doa qunut subuh.
Tata Cara Salat Subuh dengan Doa Qunut
Sebelum mengetahui bacaan doa qunut, perlu dipahami terlebih dahulu bagaimana tata cara pelaksanaan salat subuh dengan doa qunut.
Seperti disebutkan, bahwa doa qunut dibaca pada gerakan tertentu dalam salat subuh yang sudah menjadi aturan umum. Berikut tata cara salat subuh dengan membaca doa qunut, bisa Anda praktikkan: 1. Membaca niat salat subuh. 2. Takbiratul ihram, berdiri sambil mengucapkan lafal takbir ‘Allahu Akbar’. 3. Membaca doa iftitah. 4. Membaca surat Al Fatihah dilanjutkan dengan surat pendek atau surat lain dalam Al Quran. 5. Rukuk dengan tuma’ninah. 6. Itidal dengan tuma’ninah. 7. Sujud dengan tuma’ninah. 8. Duduk di antara dua sujud dengan tuma’ninah. 9. Sujud kedua dengan tuma’ninah.
10. Berdiri untuk mengerjakan rakaat kedua. Membaca surat Al Fatihah dilanjutkan dengan surat pendek atau surat lain dalam Al Quran. 11. Rukuk dengan tuma’ninah. 12. Saat Itidal, dianjutkan untuk membaca doa qunut. Setelah selesai membaca doa qunut, dilanjutkan dengan mengucapkan takbir ‘Allahu Akbar’ tanpa mengangkat kedua tangan. 13. Sujud dengan tuma’ninah. 14. Duduk di antara dua sujud dengan tuma’ninah. 15. Sujud kedua dengan tuma’ninah. 16. Tahiyat lalu diakhiri dengan membaca salam
Bacaan Doa Qunut dan Terjemahannya
Setelah memahami bagaimana tata cara salat ubuh dengan doa qunut, berikutnya akan dijelaskan bacaan doa qunut dan terjemahannya.
Doa qunut merupakan bacaan doa yang hukumnya sunah muakad. Doa ini tidak wajib dibaca saat salat subuh. Namun, ini bisa menjadi amalan yang dapat menyempurnakan ibadah sesuai dengan anjuran. Berikut bacaan doa qunut subuh dan terjemahannya, bisa Anda perhatikan: Allahummahdini fî man hadait, wa âfini fî man âfait, wa tawallanî fî man tawallait, wa bâriklî fî mâ a thait, wa qinî syarra mâ qadhait, fa innaka taqdhî wa lâ yuqdhâ alaik, wa innahû lâ yazillu man wâlait, wa lâ ya izzu man âdait, tabârakta rabbanâ wa ta âlait, fa lakal hamdu a lâ mâ qadhait, wa astagfiruka wa atûbu ilaik, wa shallallâhu alâ sayyidinâ muhammadin nabiyyil ummiyyi wa alâ âlihi wa shahbihi wa sallam
Artinya: "Ya Allah, berikanlah petunjuk kepadaku sebagaimana mereka yang telah Engkau tunjukkan. Dan berilah kesehatan kepadaku sebagaimana mereka yang Engkau telah berikan kesehatan. Dan peliharalah aku sebagaimana orang yang telah Engkau peliharakan. Dan berilah keberkahan kepadaku pada apa-apa yang telah Engkau karuniakan. Dan selamatkan aku dari bahaya kejahatan yang Engkau telah tentukan. Maka sesungguhnya Engkaulah yang menghukum dan bukan terkena hukum. Maka sesungguhnya tidak hina orang yang Engkau pimpin. Dan tidak mulia orang yang Engkau memusuhinya. Maha Suci Engkau wahai Tuhan aku dan Maha tinggi Engkau. Maha bagi Engkau segala pujian di atas yang Engkau hukumkan. Aku memohon ampun dari Engkau dan aku bertobat kepada Engkau. (Dan semoga Allah) mencurahkan rahmat dan sejahtera untuk junjungan kami Nabi Muhammad, keluarga dan sahabatnya."Keutamaan Doa Qunut
Selanjutnya akan dijelaskan beberapa manfaat keutamaan dari doa qunut subuh.
Sama seperti amalan ibadah lainnya, doa qunut memiliki manfaat keutamaan tersendiri jika diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Berikut beberapa manfaat keutamaan doa qunut yang bisa Anda dapatkan: • Doa qunut bisa memberikan rahmat kebaikan berupa perlindungan Allah SWT dari marabahaya. • Doa qunut dapat memberikan petunjuk dari Allah bagi orang-orang yang memohon petunjuk. • Doa qunut bisa memberikan pemeliharaan dan perlindungan langsung dari Allah. • Doa qunut dapat memberikan keberkahan dari Allah bagi siapa saja yang mengamalkan.Doa Qunut Nazilah
Terakhir, akan dijelaskan bacaan doa qunut nazilah. Selain doa qunut yang dibaca saat salat subuh, terdapat bacaan doa qunut lainnya yang tak kalah bermanfaat.
Adalah doa qunut nazilah, doa ini pernah diamalkan Rasulullah SAW ketika kehilangan para sahabatnya. Doa qunut nazilah juga dapat dibaca ketika Anda sedang menghadapi masalah atau kesusahan. Berbeda dengan doa qunut subuh, doa qunut nazilah dibaca sebelum sujud pada rakaat terakhir di setiap salat wajib lima waktu. Berikut bacaan doa dan artinya: Allâhumma innâ nasta‘înuka wa nastaghfiruk, wa nastahdîka wa nu’minu bik wa natawakkalu alaik, wa nutsnî alaikal khaira kullahu nasykuruka wa lâ nakfuruk, wa nakhla‘u wa natruku man yafjuruk. Allâhumma iyyâka na‘budu, wa laka nushallî wa nasjud, wa ilaika nas‘â wa nahfid, narjû rahmataka wa nakhsyâ adzâbak, inna adzâbakal jidda bil kuffâri mulhaq.
Artinya, “Tuhan kami, kami memohon bantuan-Mu, meminta ampunan-Mu, mengharap petunjuk-Mu, beriman kepada-Mu, bertawakkal kepada-Mu, memuji-Mu, bersyukur dan tidak mengingkari atas semua kebaikan-Mu, dan kami menarik diri serta meninggalkan mereka yang mendurhakai-Mu. Tuhan kami, hanya Kau yang kami sembah, hanya kepada-Mu kami hadapkan salat ini dan bersujud, hanya kepada-Mu kami berjalan dan berlari. Kami mengaharapkan rahmat-Mu. Kami takut pada siksa-Mu karena siksa-Mu yang keras itu akan menimpa orang-orang kafir.” Allâhumma adzzibil kafarata wal musyrikîn, a‘dâ’ad dînilladzîna yashuddûna ‘an sabîlik, wa yukadzzibûna rusulaka wa yuqâtilûna auliyâ’ak. Allâhummaghfir lil mu’minîna wal mu’minât, wal muslimîna wal muslimât, al-ahyâ’i minhum wal amwât, innaka qarîbun mujîbud da‘awât. Allâhumma ashlih dzâta bainihim, wa allif baina qulûbihim, waj‘al fî qulûbihimul îmâna wal hikmah, wa tsabbithum alâ dînika wa rasûlik, wa auzi‘hum an yûfû bi‘ahdikalladzî ‘âhadtahum alaih, wanshurhum ala ‘aduwwihim wa ‘aduwwika ilâhal haq, waj‘alnâ minhum, wa shallallâhu alâ sayyidinâ muhammadin wa alâ âlihi wa shahbihî wa sallam. Artinya, “Tuhan kami, jatuhkan azab-Mu kepada orang-orang kafir dan musyrik, (mereka) musuh-musuh agama yang berupaya menghalangi orang lain dari jalan-Mu, mereka yang mendustakan rasul-Mu, dan mereka yang memusuhi kekasih-kekasih-Mu. Ya Allah, ampunilah hamba-hamba-Mu yang beriman laki-laki dan perempuan, kaum muslimin dan muslimat, baik yang hidup maupun yang sudah wafat. Sungguh, Engkau maha dekat dan pendengar segala munajat. Tuhanku, damaikan pertikaian di antara kaum muslimin, bulatkan hati mereka, masukkan kekuatan iman dan hikmah di qalbu mereka, tetapkan mereka di jalan nabi dan rasul-Mu, ilhami mereka untuk memenuhi perjanjian yang telah Kauikat dengan mereka, bantulah mereka mengatasi musuh mereka dan seteru-Mu. Wahai Tuhan hak, masukkanlah kami ke dalam golongan mereka itu. Semoga selawat dan salam Allah tercurah kepada junjungan kita Nabi Besar Muhammad SAW, keluarga, dan para sahabatnya.”