Pengertian Qanaah dalam Islam, Ketahui Keutamaan dan Penerapannya
Merdeka.com - Setiap Muslim dianjurkan untuk selalu merasa cukup atas segala sesuatu yang telah Allah SWT berikan. Dalam Islam, orang yang merasa cukup serta rela menerima apa yang Allah SWT berikan disebut dengan qanaah.
Melansir dari NU Online, qanaah adalah sikap merasa cukup atas segala nikmat yang telah diberikan dan selalu ridho atas hasil yang telah didapatkan. Meski begitu, tidak serta merta qanaah hanya pasrah begitu saja. Seorang Muslim yang memiliki sifat qanaah juga perlu melakukan ikhtiar dan tawakal atas hasil yang dilakukan dari setiap usahanya.
Baca juga: Qanaah Ialah Merasa Cukup Simak Makna Dalil Dan Fungsinya
-
Bagaimana memuaskan diri dengan menjaga hubungan dengan Allah? Salah satu cara terpenting untuk memuaskan diri sendiri menurut Islam dengan menjaga hubungan yang baik dengan Allah. Ini dapat dilakukan melalui menjalankan semua kewajiban ibadah seperti shalat, puasa, membaca Al-Qur'an, dan berzikir.
-
Apa kata-kata mutiara islam tentang bersyukur? 'Bersyukur adalah kunci pembuka pintu kebahagiaan yang sejati.'
-
Apa yang dijanjikan Allah SWT kepada orang bertakwa? 'Barangsiapa yang bertakwa kepada Allah, niscaya Dia akan membukakan jalan keluar baginya. Dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya. Dan barang siapa yang bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan yang (dikehendaki)-Nya, sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu.' (QS. Ath-Thalaq: 2-3).
-
Apa cara mensyukuri nikmat Allah dengan hati? Cara mensyukuri nikmat Allah yang pertama adalah dengan hati yang bahagia. Itu dilakukan dengan cara mengakui serta meyakini jika semua nikmat yang dirasakan semata-mata datang dari Allah SWT. Bersyukur dengan hati membuat kita merasakan ketulusan dari nikmat yang telah Tuhan berikan selama hidup, termasuk iman.
-
Bagaimana cara mensyukuri nikmat Allah melalui berbagi? Jangan pernah lupa untuk selalu bersyukur. Dan berbagi adalah salah satu cara untuk bersyukur atas nikmat-Nya.
-
Bagaimana cara mendapatkan rahmat Allah? Untuk mendapatkan rahmat Allah, ada beberapa langkah yang bisa kita jalankan: 1. Taat dan Ibadah yang Konsisten Salah satu cara terpenting untuk mendapatkan rahmat Allah adalah dengan ketaatan dan ibadah yang konsisten. Melaksanakan kewajiban agama seperti shalat lima waktu, puasa, zakat, dan haji, serta menjauhi larangan-Nya adalah bentuk ketaatan yang akan mendapatkan rahmat dan berkah-Nya.
Qanaah merupakan salah satu sifat terpuji yang sebaiknya dimiliki oleh seorang Muslim. Dengan begitu, seseorang akan selalu merasa cukup dan bisa menjalani hidup dengan tenang. Hal ini sebagaimana yang telah disebutkan dalam surah Azzumar ayat 49, yang artinya:
“Maka apabila manusia ditimpa bahaya ia menyeru Kami, kemudian apabila Kami berikan kepadanya ni’mat dari Kami ia berkata:”Sesungguhnya aku diberi ni’mat itu hanyalah karena kepintaranku”. Sebenarnya itu adalah ujian, tetapi kebanyakan mereka itu tidak mengetahui” (Q.S Azumar : 49)
Ada banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan seorang Muslim apabila memiliki sifat qanaah. Berikut penjelasan mengenai arti qanaah dan keutamaannya yang dilansir dari NU Online:
Pengertian Qanaah
qamarislamkhan.com
Qanaah berasal dari kata qani’a-qanu’an-qana’atan yang berarti ridha terhadap hal sedikit. Jika diartikan secara istilah, qanaah sendiri memiliki arti merasa cukup dan rela menerima dengan apa yang diberikan dan telah menjadi ketentuan Allah SWT.
Seorang Muslim dianjurkan untuk memiliki sifat qanaah agar mereka selalu merasa cukup atas segala rezeki yang Allah SWT berikan. Dengan begitu, meraka akan selalu bersyukur dan tidak mengeluh atas usaha apa pun yang telah diberikan.
Keutamaan Memiliki Sifat Qanaah
©Pixabay/SuleymanKarakas
Sejak zaman dahulu, Rasulullah SAW telah mengajarkan kepada umat-Nya agar senantiasa menerapkan sifat qanaah. Dengan memiiki sifat qanaah, seorang Muslim dapat hidup tenang dan dijauhkan dari segala kesulitan. Berikut beberapa keutamaan memiliki sifat qanaah, di antaranya:
Penuh Rasa Syukur
Salah satu keutamaan memiliki sifat qanaah adalah hidupnya selalu dipenuhi dengan rasa syukur. Dengan memiliki sifat qanaah, seorang hamba akan senantiasa bersyukur atas segala nikmat yang telah diberikan Allah SWT. Hal ini sebagaimana yang telah disebutkan dalam salah satu hadits, Rasulullah bersabda, yang artinya:
"Pandanglah orang yang berada di bawahmu (dalam masalah harta dan dunia) dan janganlah engkau pandang orang yang berada di atasmu (dalam masalah ini). Dengan demikian, hal itu akan membuatmu tidak meremehkan nikmat Allah padamu." (HR. Muslim)
Dijauhkan dari Rasa Iri dan Dengki
Setiap orang yang memiliki sifat qanaah akan dijauhkan dari rasa iri dan dengki. Sebab, ia akan selalu merasa cukup atas segala yang dimilikinya. Untuk itu, ia akan terhindar dari rasa iri dan dengki.
Tak hanya dijauhkan dari rasa iri dan dengki, seorang Muslim yang memiliki sifat qanaah juga akan selalu merasa beruntung. Pasalnya, ia akan selalu merasa apa yang dimilikinya sudah sangat cukup. Hal ini sebagaimana yang disebutkan dalam hadits, Rasulullah SAW bersabda, artinya:
"Sungguh sangat beruntung orang yang telah masuk Islam, diberikan rizki yang cukup dan Allah mengaruniakannya sifat qana’ah (merasa puas) dengan apa yang diberikan kepadanya." HR. Muslim)
Memiliki Pola Hidup yang Sederhana
Keutamaan memiliki sifat qanaah selanjutnya, yaitu memiliki pola hidup yang sederhana. Meski mereka mampu untuk memperlihatkan harta kekayaan yang dimilikinya, ia tetap menjadi pribadi yang rendah hati dan sederhana. Sebab, seseorang yang memiliki sifat qanaah tujuan utamanya bukan hanya mencari harta dunia saja.
Dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda: "Bukannya kekayaan (orang kaya) itu karena banyaknya harta, melainkan kekayaan (orang kaya) yang sebenarnya adalah kaya hati." (HR Bukhari dan Muslim) (mdk/jen)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Qanaah adalah sikap terpuji yang perlu diterapkan dalam keseharian.
Baca SelengkapnyaQodarullah adalah ketetapan atau qadar dari Allah SWT yang tidak perlu dipertanyakan atau disesali.
Baca SelengkapnyaQadarullah sering digunakan untuk merujuk pada sesuatu yang terjadi dalam hidup seseorang dan diyakini sebagai bagian dari takdir yang ditentukan oleh Allah.
Baca SelengkapnyaCara dan doa terhindar dari sikap konsumtif atau boros yang dilarang dalam Islam.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang 50 quotes tentang bersyukur kepada Allah yang bikin hati tentram.
Baca SelengkapnyaDoa ini tidak hanya sekadar permohonan untuk mendapatkan rezeki yang mencukupi.
Baca SelengkapnyaAda banyak sekali kenikmatan yang diberikan Tuhan mulai dari kita lahir hingga saat ini. Itu semua perlu disyukuri agar membuat Anda lebih bahagia dan tenang.
Baca Selengkapnya