Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kisah di Balik Selawat Badar yang Terkenal, Begini Kehidupan Penciptanya

Kisah di Balik Selawat Badar yang Terkenal, Begini Kehidupan Penciptanya Kiai Ali Mansur pencipta Selawat Badar. ©2021 Merdeka.com/opop.jatimprov.go.id

Merdeka.com - Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa memberikan penghargaan pada KH Ali Mansur Siddiq, pencipta Selawat Badar, Jumat (4/9/2021).

Sebagai informasi, Selawat Badar merupakan pujian kepada Nabi Muhammad SAW dan para sahabat yang gugur dalam Perang Badar.

“Apresiasi dari Pemprov Jawa Timur ini sebagai bentuk pengakuan dan kehadiran negara di ranah kebudayaan dan perjuangan keagaaman-kebangsaan,” ungkap Khofifah, dikutip dari laman resmi One Pesantren One Product (OPOP) Provinsi Jatim (5/9).

Orang lain juga bertanya?

Reputasi Internasional

kiai ali mansur pencipta selawat badar

©2021 Merdeka.com/opop.jatimprov.go.id

Selain pencipta Selawat Badar, Kiai Ali Mansur Siddiq juga merupakan tokoh perjuangan bangsa. Ia merupakan konstituante dapil XV dari Partai Nahdlatul Ulama (NU), serta tokoh penggerak NU dan pesantren.

Menurut Khofifah, Kiai Ali Mansur telah memberikan kontribusinya pada Jawa Timur dan Indonesia. Pasalnya, karya masterpiecenya Selawat Badar memiliki reputasi internasional.

Tokoh Populer

Pada pertengahan tahun 1950-an, sosok Kiai Ali Mansur dikenal luas oleh masyarakat muslim di Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali.

Saat itu, ia menjabat sebagai Kepala Kantor Urusan Agama (KUA). Ia juga menjadi Ketua Konsul NU Provinsi Sunda Kecil yang berkedudukan di Kota Singaraja.

Kiai Mansur pindah ke Bali pada tahun 1954. Sebelumnya, ia bertugas sebagai Kepala KUA di Kecamatan Sumba. Ia dikenal aktif menemui tokoh-tokoh agama dan melakukan konsolidasi organisasi NU hingga ke desa-desa, seperti dilansir akun Instagram NU Online, Minggu (12/9).

Selanjutnya, pada tahun 1963, Kiai Ali Mansur pindah tugas ke Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Saat itulah, Selawat Badar perlahan-lahan tersebar dan dikenal masyarakat muslim dari berbagai daerah di Indonesia, bahkan luar negeri. (mdk/rka)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bacaan Sholawat Badar Lengkap Arab Latin, Ketahui Makna dan Tujuannya
Bacaan Sholawat Badar Lengkap Arab Latin, Ketahui Makna dan Tujuannya

Sholawat Badar adalah bentuk doa dan pujian kepada Nabi Muhammad SAW dalam bentuk syair atau lantunan kata.

Baca Selengkapnya
Bacaan Al Barzanji Lengkap Beserta Latin & Artinya, Berisi Riwayat Nabi Muhammad SAW
Bacaan Al Barzanji Lengkap Beserta Latin & Artinya, Berisi Riwayat Nabi Muhammad SAW

Bagi sebagian orang mungkin tidak asing lagi dengan bacaan Al Barzanji. Berikut bacaan Al Barzanji lengkap beserta latin dan artinya.

Baca Selengkapnya
Penjelasan Rawi Maulid dan Bacaan Maulid Nabi Latin serta Artinya
Penjelasan Rawi Maulid dan Bacaan Maulid Nabi Latin serta Artinya

Rawi maulid adalah bacaan yang berisi tentang riwayat, pujian, dan shalawat kepada Nabi Muhammad SAW yang biasanya dibacakan pada peringatan maulid Nabi.

Baca Selengkapnya