Pria Madura Beri Seserahan Buket Uang dan Mobil Mewah untuk Istri, Banjir Komentar
Merdeka.com - Video prosesi penyerahan seserahan daripengantin pria asal Pulau Madura kepada pihak pengantin perempuan yang diunggah akun Instagram @bangkalan.ku menyita perhatian warganet. Pada video tersebut tampak keluarga mempelai laki-laki menyerahkan barang-barang mewah kepada keluarga pengantin perempuan.
Seserahan itu antara lain berupa buket uang lembaran seratus ribu dengan bentuk menjulang tinggi hingga mobil mewah. Ditaksir seserahan buket uang lembaran seratus ribu itu bernilai jutaan hingga puluhan juta.
“Bicara pernikahan, laki-laki Madura selalu bisa memperlakukan perempuannya bak permaisuri,” demikian tulis akun Instagram @bangkalan.ku, Rabu (3/5/2023).
-
Kenapa pengantin Madura dikasih kalung uang? Tujuan dari Paculan, seperti diungkapkan oleh Mulyadi, salah satu warga yang dengan bangga merawat tradisi ini, adalah untuk membawa berkah dan kelimpahan bagi kedua pengantin, sehingga kehidupan mereka dihiasi dengan keberlimpahan harta dan rezeki.
-
Apa yang dipakai pengantin wanita di Madura? Pada video itu, pengantin perempuan terlihat mengenakan gaun panjang berwarna putih dan juga dihiasi dengan bunga melati.
-
Siapa yang menikah di acara pernikahan mewah tersebut? Pernikahan Ryan Harris dan Gwen Ashley Widodo di Surabaya heboh banget gara-gara postingan Raffi Ahmad.
-
Dimana pernikahan tersebut? Acara pernikahan yang diadakan di Bali ini mengusung tema Bollywood.
-
Dimana pernikahan tersebut berlangsung? Acara pernikahan mereka, yang berlangsung di Qaracosh, dekat kota Mosul, berubah menjadi malapetaka ketika api melalap tempat gedung acara.
-
Dimana pernikahan tersebut digelar? Diketahui pernikahan tersebut digelar di Palembang.
Seserahan Mewah
Lihat postingan ini di InstagramBelakangan, marak konten yang mempertontonkan pemberian seserahan mewah dari pengantin pria kepada pengantin perempuan. Fenomena ini terjadi di berbagai daerah di Indonesia.
Dikutip dari Fimela.com, seserahan menjadi salah satu simbol dalam pernikahan atas kesanggupan pria untuk mencukupi kehidupan perempuan yang akan dinikahinya. Barang yang akan diberikan kepada mempelai perempuan memiliki berbagai makna dan doa untuk kedua calon pengantin.
Tidak ada ketentuan khusus terkait seserahan. Namun, biasanya seserahan disesuaikan dengan apa yang dibutuhkan mempelai perempuan usai menikah nanti. Tak jarang, mempelai perempuan memilih sendiri barang-barang yang akan dijadikan seserahan oleh calon suami. Barang pilihan itulah yang kemudian dibawa pada hari pernikahan.
Komentar Warganet
Video proses pemberian seserahan dari keluarga pengantin pria asal Pulau Madura kepada pihak keluarga istrinya yang diunggah akun media sosial @bangkalan.ku ramai dikomentari warganet.
“Good loooking good rekening,” komentar pemilik akun Instagram @dvn**
“Kok bisa-bisanya orang pada banyak duitnya,” tulis @anin**
“Emang orang madura walaupun susah kalau menikah seperti kaya sehari. Entah dari mana uangnya harus wajib mewah, walaupun harus utang. Selesai nikah baru kelihatan wajah-wajah seperti harus melunasi utang, berkerut dahinya,” komentar pemilik akun Instagram @none**
“Enggak usah ngunggah yang begitu (konten seserahan mewah), kasihan yang lainnya kalau tidak mampu,” komentar @sptr** (mdk/rka)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Momen lamaran mewah di Pati. Berikan uang Rp100 juta, Mobil HRV hingga Kerbau.
Baca SelengkapnyaPernikahan di Grobogan, Jawa Tengah viral lantaran memberi seserahan mewah.
Baca SelengkapnyaMempelai pria tak tanggung-tanggung beri seserahan super mewah pada pujaan hatinya.
Baca SelengkapnyaPernikahan ini diketahui berlangsung di Pangandaran, Jawa Barat. Mempelai pria memberikan mas kawin Rp25 ribu hingga mobil.
Baca SelengkapnyaMomen pernikahan kedua mempelai ini viral di media sosial.
Baca SelengkapnyaSetiap pasangan pengantin tentu ingin pernikahannya berjalan dengan lancar dan penuh kenangan manis.
Baca SelengkapnyaSeorang 'sultan' asal Desa Padahurip, Banjarwangi, Garut, Jawa Barat menjadi sorotan. Ia menikah dengan membawa ragam mahar, salah satunya emas puluhan gram.
Baca SelengkapnyaTak hanya karena mahar super mewah, pernikahan sultan Sukabumi ini bikin iri karena dapat karangan bunga dari tokoh penting.
Baca SelengkapnyaMerasa ditipu oleh calon suaminya, pengantin wanita hampir batal menikah.
Baca SelengkapnyaMomen perjuangan pria lamar kekasih viral di media sosial. Pria ini tuai banyak pujian.
Baca SelengkapnyaGadis Bone ini dilamar bos batubara Kalimantan dengan uang yang fantastis.
Baca SelengkapnyaTak tanggung-tanggung, pria ini bawa 1000 orang untuk antar seserahan pada pujaan hatinya.
Baca Selengkapnya