Kejutan Hyundai Bawa IONIQ 5 Edisi Terbatas Bareng 3 Model Terbaru di IIMS 2024
Pola Batik Kawung ini mencerminkan persatuan dan harmoni sejalan dengan visi global Hyundai.
Pola Batik Kawung ini mencerminkan persatuan dan harmoni sejalan dengan visi global Hyundai.
-
Apa yang diusung Hyundai IONIQ 5 dari Pony Coupe Concept? Hyundai IONIQ 5 memberi penghormatan bagi Pony Coupe Concept dengan mengusung bodi bergaya monocoque dan desain yang aerodinamis. IONIQ 5 mengambil inspirasi dari segi filosofi dari Pony Coupe Concept.
-
Siapa yang menjual baterai Hyundai Ioniq 5? Hyundai Ioniq 5 tersedia dalam dua varian baterai: model Standar Range dengan kapasitas 58 kWh yang dijual dengan harga Rp300 juta, dan varian Long Range dengan kapasitas 72,6 kWh yang dihargai Rp400 juta.
-
Apa yang dihadirkan GIIAS 2024? Ajang pameran otomotif terbesar di Indonesia itu menghadirkan inovasi dan teknologi terkini dalam industri kendaraan bermotor.
-
Apa yang dipamerkan Isuzu di GIIAS 2024? Pada GIIAS 2024, Isuzu memamerkan berbagai jenis kendaraan untuk kebutuhan bisnis.
-
Apa yang dipamerkan Mitsubishi Motors di GIIAS 2024? Di GIIAS 2024, Mitsubishi Motors memamerkan 13 kendaraan dari berbagai lini. Mereka juga memperkenalkan dua model terbarunya, yakni All New Triton dan New Pajero Sport.
-
Mobil apa saja yang meluncur di 2024? Berikut 5 mobil baru yang telah diluncurkan pada tahun 2024: Hyundai Stargazer, Chery Omoda 5, Nissan Note e-Power, Mitsubishi XForce, Suzuki Carry Blind Van.
Kejutan Hyundai Bawa IONIQ 5 Edisi Terbatas Bareng 3 Model Terbaru di IIMS 2024
PT Hyundai Motors Indonesia menghadirkan tiga kendaraan elektrik terbaru dalam ajang pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 di JIEXPO, Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (15/2). Lebih spesial lagi, salah satu yang diluncurkan merupakan edisi terbatas.
President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cha, mengungkap tiga model terbaru tersebut adalah IONIQ 5 Batik serta menampilkan SEVEN Concept dan All New KONA Electric melalui semangat 'Hyundai EV Expect more'.
Untuk All New Hyundai Kona Electric merupakan SUV yang mampu meningkatkan kepercayaan diri pengguna. Ini dikarenakan penampilan eksterior yang sleek dan aerodinamik.
Selain All New Kona Electric, Hyundai juga membawa kendaraan IONIQ 5 edisi terbatas sebanyak 60 unit. IONIQ 5 batik menjadi edisi spesial dengan menggabungkan teknologi dengan tradisi Indonesia.
Adapun pola Batik Kawung yang disematkan dalam Hyundai IONIQ 5 ini menggabungkan geometris bundar mirip buah kawung dengan pixel parametrik khas Hyundai.
Dia mempercayai pola batik ini mencerminkan persatuan dan harmoni sejalan dengan visi global Hyundai, Progress for Humanity, dalam menghadirkan solusi mobilitas unggulan dengan dampak sosial dan lingkungan yang positif.
Woojune Cha juga menegaskan kehadiran kendaraan dengan sentuhan baru ini merupakan komitmen untuk pasar Indonesia. Terobosan ini sekaligus membantu mewujudkan mimpi pemerintah mempercepat keberalihan kendaraan elektrik di tanah air.
"Melalui pengembangan berkelanjutan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia yang memiliki potensi besar untuk menjadi pemain penting di ASEAN," jelas Woojune Cha.
Tidak hanya itu, Hyundai juga membawa kendaraan masa depannya yang disebut sebagai Ioniq 7 concept. Mobil listrik masa depan dari Hyundai ini hadir dengan menggunakan platform E-GMP untuk menciptakan konsep lounge di interior SEVEN Concept yang memberi pengguna kebebasan untuk mengubah layout kabin sesuai kebutuhan.
Vision Roof Display dan layar OLED panoramic menciptakan atmosfer interior yang begitu futuristis untuk menjamin kepuasan selama perjalanan, baik saat menikmati hiburan favorit atau melepas penat dengan beristirahat.