Tanpa Perlu Dibongkar, Ini Cara Bersihkan Kerak Mesin Cuci dengan Hanya Pakai 1 Bahan Dapur
Ikuti cara ini, maka kerak mesin cuci bisa hempas hanya dengan 1 bahan dapur. Yuk, simak penjelasan lengkapnya!
Yuk, simak penjelasannya!
Tanpa Perlu Dibongkar, Ini Cara Bersihkan Kerak Mesin Cuci dengan Hanya Pakai 1 Bahan Dapur
Sebagaimana peralatan elektronik pada umumnya, mesin cuci yang selalu digunakan lama-kelamaan juga pasti beresiko kotor. Noda lumut atau kerak seringkali bersarang di dalam dan sela-sela tabung mesin cuci. Jika tak segera dibersihkan, noda tersebut bisa menempel pada pakaian yang dicuci di dalamnya.
-
Bagaimana cara membersihkan kerak kuning lantai kamar mandi dengan 1 bahan dapur? Sebagai solusi, seorang warganet YouTube dengan nama pengguna @Gianola Vlog membagikan trik sederhana untuk menghapus kerak kuning kamar mandi tanpa disikat.
-
Bagaimana bersihkan kerak panci? Taburkan Garam dan Baking Soda Gunakan Cuka Gosok dengan Sabut Kawat Cuci Hingga Bersih
-
Apa bahan yang digunakan untuk bersihkan kerak? Dia menggunakan hanya dua bahan dapur yang mudah ditemukan sebagai pengganti sitrun. Jadi, apa bahan yang digunakan? Pada Minggu (14/04/2024), berikut adalah cara membersihkan kerak di lantai kamar mandi tanpa sitrun. Tuangkan Soda Kue ke Lantai Soda kue adalah bahan yang pertama digunakan. Siramkan soda kue pada lantai kamar mandi dengan jumlah yang tepat dan sebarkan merata ke segala sudut lantai. Gunakan sikat gigi untuk membersihkan lantai yang telah diberi soda kue. Gosok dengan sikat gigi Semprotkan Cuka Gunakan botol kosong untuk menyemprot cuka Bahan kedua adalah cuka yang digunakan dalam bentuk semprot.
-
Apa yang bisa digunakan untuk bersihkan kerak di panci? 'Saya menemukan bahwa skincare bisa menjadi solusi yang efektif untuk mengatasi kerak pada panci,' katanya.
-
Bagaimana bersihkan kerak di lantai kamar mandi? Tuangkan Soda Kue ke Lantai Soda kue adalah bahan yang pertama digunakan. Siramkan soda kue pada lantai kamar mandi dengan jumlah yang tepat dan sebarkan merata ke segala sudut lantai. Gunakan sikat gigi untuk membersihkan lantai yang telah diberi soda kue. Gosok dengan sikat gigi Semprotkan Cuka Gunakan botol kosong untuk menyemprot cuka Bahan kedua adalah cuka yang digunakan dalam bentuk semprot. Cari wadah semprot yang kosong atau bekas botol parfum untuk diisi dengan cuka. Tidak perlu mencampurkan air, cukup tuangkan cuka ke dalam wadah tersebut.Lalu, semprotkan cuka ke seluruh permukaan lantai yang sudah diberi soda kue sebelumnya. Ingatlah, hindari mencampur cuka dengan jenis pembersih lainnya
-
Bahan apa yang digunakan untuk membersihkan kerak? Bahan-bahan Berikut ini bahan-bahan yang perlu disiapkan : Sabun cuci piringSitrunCairan PemutihAir panas
Tak hanya itu, noda kerak juga dapat menghambat dan merusak kinerja mesin cuci. Namun, mayoritas orang masih kesulitan menemukan cara yang mudah untuk membersihkan mesin cuci, terlebih pada bagian sela-sela yang sulit dijangkau.
Akhirnya, banyak orang yang lebih memilih untuk membawa mesin cucinya ke tukang servis hanya untuk dibersihkan. Padahal, ada trik sederhana dan lebih terjangkau untuk membersihkan kerak pada mesin cuci.
Trik sederhana membersihkan kerak mesin cuci tanpa dibongkar ini dibagikan oleh seorang warganet YouTube dengan nama pengguna Yoga Arief. Berikut langkah-langkahnya, dirangkum pada (14/05/2024).
Alat dan Bahan
Berikut ini alat dan bahan yang perlu disiapkan :
- Mangkuk
- Sabun cuci piring
- Sitrun (citric acid)
- Air panas
Siapkan Racikan Pembersih
Untuk membuat racikan pembersih, masukkan sabun cuci piring dan sitrun secukupnya ke dalam mangkuk.
Kemudian, seduh campuran kedua bahan dengan air panas secukupnya. Aduk hingga sabun cuci piring dan sitrun benar-benar larut dalam air.
Siramkan Racikan ke dalam Mesin Cuci
Siramkan racikan pembersih yang sudah dibuat ke dalam mesin cuci secara perlahan.
Kemudian, tunggu dan diamkan sebentar saja. Lanjutkan dengan menyiram bagian dalam mesin cuci menggunakan air bersih dengan suhu ruang biasa.
Putar Manual Spinner Mesin Cuci
Sambil menyiram dengan air bersih, putar-putar manual spinner mesin cuci menggunakan tangan agar airnya lebih mudah untuk masuk ke sela-sela mesin cuci.
Langkah terakhir, isi mesin cuci dengan air bersih dan nyalakan mesinnya. Tujuannya adalah untuk membilas mesin cuci dari sisa racikan pembersih yang masih menempel.