Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

25 Negara siap beri sumbangan Rp 220 miliar untuk gempa Sulteng

25 Negara siap beri sumbangan Rp 220 miliar untuk gempa Sulteng Coretan Tangan Korban Gempa Bumi Palu. ©Liputan6.com/Fery Pradolo

Merdeka.com - Bencana gempa dan tsunami yang terjadi di Palu dan Donggala menyita perhatian dunia. Tidak sedikit negara yang menawarkan diri untuk ikut berkontribusi dalam proses pemulihan.

Wakil Menteri Luar Negeri, Abdurrahman Mohammad Fachir, menyebutkan selain mendapat tawaran bantuan berupa barang, Indonesia juga mendapat tawaran bantuan finansial atau keuangan.

Dia mengungkapkan, saat ini komitmen sumbangan berupa uang dari 25 negara sahabat totalnya Rp 220 miliar. Namun, sumbangan tersebut belum seluruhnya masuk ke Indonesia. Di mana, baru 18 negara yang sudah merealisasikannya.

"Ada yang sudah disalurkan langsung misalnya dari Tiongkok ada USD 200.000, Korea Selatan USD 1 juta, Venezuela USD 10 juta," kata Fachir, di Graha BNPB, Jakarta Timur, Sabtu (6/10).

"Negara yang sudah merealisasikan itu Korea Selatan, Jepang, Swiss, Singapura, Tiongkok, Qatar, Turki, India, Spanyol, Vietnam, Malaysia, Inggris, Selandia Baru Australia, Rusia, Pakistan, Denmark," tambah dia.

Sejumlah negara yang telah menyatakan diri siap memberi sumbangan finansial seperti Vietnam sebesar USD 100.000, Laos USD 100.000 dan Kamboja USD 200.000.

"Sekarang kan baru komitmen (sumbangannya) belum semua disalurkan, penentuan tentu di bawah Menkopolhukam (Wiranto)," jelasnya.

Saat ini, mekanisme pengelolaan uang sumbangan dari negara sahabat belum ditentukan sebab masih dalam pembahasan. Dia mengungkapkan kemungkinan uang tersebut akan masuk ke dalam dana tanggap darurat dan rehabilitasi rekontruksi (rehab rekon).

"Memang kita juga sudah memutuskan ada menyangkut masalah sumbangan finansial ada yang diarahkan kepada tanggap darurat menurut negara diarahkan kesana, tetapi juga kita memberikn info bahwa setelah tanggap darurat ada rehab rekon," tutupnya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Daftar Negara Beri Hadiah Paling Besar untuk Atlet Peraih Medali di Olimpiade
Daftar Negara Beri Hadiah Paling Besar untuk Atlet Peraih Medali di Olimpiade

Nilai hadiah dapat berubah berdasarkan perubahan nilai tukar, kebijakan pemerintah, dan insentif.

Baca Selengkapnya
Banyak Negara Terancam Bangkrut Akibat Jebakan Utang China, Ada Indonesia?
Banyak Negara Terancam Bangkrut Akibat Jebakan Utang China, Ada Indonesia?

Negara miskin menghadapi ketidakstabilan ekonomi dan bahkan kebangkrutan akibat beban pinjaman luar negeri.

Baca Selengkapnya
Daftar Terbaru 10 Negara Paling Banyak Utang, Indonesia Nomor Berapa?
Daftar Terbaru 10 Negara Paling Banyak Utang, Indonesia Nomor Berapa?

Utang Indonesia masih berada di bawah utang India sebesar USD629 miliar atau setara Rp9.800 triliun.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ini Penyebab Perdagangan Korsel-Vietnam Lebih Tinggi dari Korsel-Indonesia
Terungkap, Ini Penyebab Perdagangan Korsel-Vietnam Lebih Tinggi dari Korsel-Indonesia

Volume perdagangan antara Korsel dan Vietnam yang mencapai hampir USD 85 miliar.

Baca Selengkapnya
Korsel-Indonesia Sepakat lanjutkan Proyek Pembuatan Jet Tempur Senilai Rp95,07 Triliun
Korsel-Indonesia Sepakat lanjutkan Proyek Pembuatan Jet Tempur Senilai Rp95,07 Triliun

Menurut kesepakatan, Indonesia juga akan memproduksi 48 unit jet tempur itu di dalam negeri.

Baca Selengkapnya
Bertambah Pengusaha dan Konglomerat Kumpulkan Dana Rp27 Miliar untuk Timnas Indonesia, Ini Daftarnya
Bertambah Pengusaha dan Konglomerat Kumpulkan Dana Rp27 Miliar untuk Timnas Indonesia, Ini Daftarnya

Keberhasilan Timnas Indonesia ini tidak luput dari peran sejumlah pengusaha top yang memberikan dukungan finansial.

Baca Selengkapnya
KIKT Berikan Dukungan Rp23 Miliar untuk Timnas Sepak Bola Indonesia
KIKT Berikan Dukungan Rp23 Miliar untuk Timnas Sepak Bola Indonesia

Penggalangan dana dipimpin oleh Maruarar Sirait, dengan didampingi oleh Ketua KIKT Garibaldi "Boy" Thohir.

Baca Selengkapnya
Dubes RI Seoul Sambut Baik MoU East Ventures & SV Investment, Target Investasi USD100 Juta untuk ASEAN-Korsel
Dubes RI Seoul Sambut Baik MoU East Ventures & SV Investment, Target Investasi USD100 Juta untuk ASEAN-Korsel

Kerjasama ini bertujuan untuk membuka koridor investasi antara Korea dan Asia Tenggara

Baca Selengkapnya
Bukan China, Ternyata Ini Negara yang Paling Banyak Investasi di Indonesia
Bukan China, Ternyata Ini Negara yang Paling Banyak Investasi di Indonesia

Realisasi investasi ini lebih tinggi dari target Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Hampir Setahun, Realisasi Investasi Sudah Tembus Rp1.261 Triliun
Hampir Setahun, Realisasi Investasi Sudah Tembus Rp1.261 Triliun

Realisasi investasi ini setara 76,45 persen dari target Presiden Jokowi Rp1.650 triliun.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Daftar Lengkap Pengusaha Top Aguan Sampai Boy Thohir 'Guyur' Rp23 M Buat Timnas U-23
VIDEO: Daftar Lengkap Pengusaha Top Aguan Sampai Boy Thohir 'Guyur' Rp23 M Buat Timnas U-23

Tim nasional Indonesia mendapat dukungan finansial Rp23 miliar dari para pengusaha

Baca Selengkapnya
Badan Otorita Ungkap Alasan Minimnya Korea Selatan Investasi di IKN Nusantara
Badan Otorita Ungkap Alasan Minimnya Korea Selatan Investasi di IKN Nusantara

Korea Selatan menempati peringkat 6 dengan 9 LOI terkait investasi di IKN Nusantara.

Baca Selengkapnya