Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4 Bangunan di Samarinda Terbakar saat Lebaran, Api Diduga dari Dapur Warga

4 Bangunan di Samarinda Terbakar saat Lebaran, Api Diduga dari Dapur Warga Kebakaran di permukiman padat Samarinda, Kamis (13/5)./Istimewa

Merdeka.com - Empat bangunan di Jalan Lambung Mangkurat Gang 3 RT 25 Samarinda, Kalimantan Timur, hangus terbakar di hari pertama Idulfitri, Kamis (13/5) petang. Api diduga berawal dari dapur yang ditinggal pemiliknya main ponsel.

Kobaran api di tengah permukiman padat penduduk itu terjadi sekitar pukul 17.30 Wita. Kepanikan langsung terjadi.

Sedikitnya 13 unit mobil pemadam dari 5 posko Dinas Damkar Samarinda dan satuan PMK swasta dikerahkan ke lokasi kebakaran. Mereka didukung relawan dan petugas gabungan.

"Satu jam kemudian api berhasil dipadamkan. Atau sekitar jam 8.30 malam ini tadi," kata Humas Dinas Pemadam Kebakaran Kota Samarinda Hery Suhendra saat dikonfirmasi merdeka.com.

Setelah api dipadamkan, bangunan terdampak pun diinventarisasi. Hery mengatakan terdapat empat bangunan yang terbakar, terdiri dari 3 rumah dua lantai, dan satu lagi bangunan tunggal. Akibatnya, 3 keluarga sekitar 12 jiwa jadi korban untuk sementara kehilangan tempat tinggal.

"Tidak ada korban luka maupun meninggal. Dugaan sementara api berasal dari salah satu dapur rumah warga yang lagi memanasi makanan dan ditinggal main handphone. Sementara korban terdampak 3 KK (kepala keluarga) atau sekitar 12 jiwa," ujar Hery.

"Minimnya sumber air, akses jalan sempit dan mayoritas bangunan terdampak terbuat dari kayu, sempat jadi kendala tim di lapangan," tambah Hery.

Salah seorang koordinator relawan Info Taruna Samarinda (ITS), Joko Iswanto juga mengatakan, sumber api diduga berasal dari dapur salah satu warga yang ditinggal bermain handphone. "Namun penyebab pasti dalam penyelidikan kepolisian," sebut Joko.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kronologi Kebakaran Rumah Wartawan di Karo hingga Menewaskan Empat Orang
Kronologi Kebakaran Rumah Wartawan di Karo hingga Menewaskan Empat Orang

Rumah wartawan di Karo kebakaran hingga menewaskan empat orang

Baca Selengkapnya
Baru Saja Berbuka Puasa, Api Berkobar Hebat Hanguskan Puluhan Rumah di Palangka Raya
Baru Saja Berbuka Puasa, Api Berkobar Hebat Hanguskan Puluhan Rumah di Palangka Raya

Belum diketahui apakah ada korban jiwa atau tidak karena tim pemadam kebakaran sedang melakukan pendinginan sisa kobaran api

Baca Selengkapnya
15 Jam Berlalu, Kebakaran di Permukiman Padat Manggarai Padam
15 Jam Berlalu, Kebakaran di Permukiman Padat Manggarai Padam

Petugas menghabiskan waktu kurang lebih 15 jam untuk memadamkan api.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pilu Korban Kebakaran Kebon Jahe Gambir Meratapi Harta Bendanya Ludes
VIDEO: Pilu Korban Kebakaran Kebon Jahe Gambir Meratapi Harta Bendanya Ludes

Warga Kebon Jahe gambir harus ikhlas menerima nasib setelah harta bendanya hangus tak tersisa dilahap si jago merah, Rabu malam kemarin.

Baca Selengkapnya
Rumah Terbakar di Pontianak, 5 Penghuni Tewas
Rumah Terbakar di Pontianak, 5 Penghuni Tewas

Rumah yang terbakar dihuni 3 keluarga dengan total 12 orang yang tinggal di sana.

Baca Selengkapnya
Dilanda Kebakaran, Ini Pesona Kampung Turis Pangandaran Sentra Kuliner Pinggir Pantai
Dilanda Kebakaran, Ini Pesona Kampung Turis Pangandaran Sentra Kuliner Pinggir Pantai

Sentra kuliner ini jadi andalan wisatawan saat ke Pangandaran.

Baca Selengkapnya
30 Rumah di Rokan Hilir Diamuk Si Jago Merah, Kebakaran Terjadi Jelang Waktu Salat Jumat
30 Rumah di Rokan Hilir Diamuk Si Jago Merah, Kebakaran Terjadi Jelang Waktu Salat Jumat

Sebanyak 30 rumah ludes terbakar di Kelurahan Pujud Selatan Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Riau. Peristiwa itu terjadi menjelang salat Jumat (21/7).

Baca Selengkapnya
Kebakaran di Jakut, Satu Keluarga Tewas Terjebak Api saat Ingin Melompat Keluar Rumah
Kebakaran di Jakut, Satu Keluarga Tewas Terjebak Api saat Ingin Melompat Keluar Rumah

Kebakaran melanda sebuah rumah dan dua kontrakan di Jalan Papanggo 3 B, Kelurahan Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Baca Selengkapnya
Rumah Makan di Jakpus Terbakar, Dua Orang Meninggal dan Tiga Luka-Luka
Rumah Makan di Jakpus Terbakar, Dua Orang Meninggal dan Tiga Luka-Luka

Api diduga berasal dari rumah makan kemudian membesar dan merambat ke tiga bangunan di sekitar.

Baca Selengkapnya
Kronologi Kebakaran di Bali Tewaskan Pasutri & Balitanya, Jasad Berdempetan di Kamar Mandi
Kronologi Kebakaran di Bali Tewaskan Pasutri & Balitanya, Jasad Berdempetan di Kamar Mandi

Petugas kaget menemukan ada jasad karena sebelumnya warga sekitar menyebut rumah itu dalam keadaan kosong.

Baca Selengkapnya
Begini Kronologi Kebakaran di Kebon Jahe Jakpus, Api Diduga Karena Kompor Meledak
Begini Kronologi Kebakaran di Kebon Jahe Jakpus, Api Diduga Karena Kompor Meledak

Kebakaran tersebut menyebabkan ratusan orang mengungsi.

Baca Selengkapnya
Kronologi Kebakaran Hebat di Tambora Tewaskan 5 Orang dan Hanguskan 30 Rumah
Kronologi Kebakaran Hebat di Tambora Tewaskan 5 Orang dan Hanguskan 30 Rumah

Api baru bisa dipadamkan setelah delapan jam petugas melakukan pemadaman.

Baca Selengkapnya