Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

73 Ribu Mobil Tercatat Menuju Jakarta Melalui Gerbang Tol Cikampek Utara

73 Ribu Mobil Tercatat Menuju Jakarta Melalui Gerbang Tol Cikampek Utara Tol Cikampek Utama ramai lancar. ©Liputan6.com/Herman Zakharia

Merdeka.com - PT Jasamarga Transjawa Tol mencatat sebanyak 73.010 kendaraan menuju Jakarta pada Senin (24/4). Total volume kendaraan yang menuju wilayah Jakarta melalui gerbang tol (GT) Cikampek Utama ini naik 161,94 persen jika dibandingkan lalu lintas (lalin) normal, yaitu sebanyak 27.873 kendaraan.

Sedangkan, jumlah kendaraan yang meninggalkan Jakarta melalui GT Cikampek Utama juga masih mengalami peningkatan. Di periode yang sama, sebanyak 36.340 kendaraan keluar dari Jakarta.

"Persentase volume yang meninggalkan Jakarta naik 39,93 persen jika dibandingkan lalin normal sebanyak 25.971 kendaraan," kata VP Corporate Secretary and Legal PT Jasamarga Transjawa Tol, Ria Marlinda Paallo dalam rilis resminya, Selasa (25/4).

Orang lain juga bertanya?

Lebih lanjut, dia mengimbau kepada pengguna jalan tol Trans Jawa untuk mempersiapkan diri sebelum memasuki perjalanan di jalan tol.

"Pastikan diri dan kendaraan dalam kondisi prima, selalu mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah saat berada di rest area, memastikan kecukupan BBM dan saldo uang elektronik, serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan," ujarnya.

Sebelumnya, Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy memprediksi, arus balik akan terjadi pada 24 dan 25 April besok serta 1 Mei mendatang.

“Puncak arus mudik diperkirakan tanggal 24, 25 April, dan 1 Mei 2023,” kata Muhadjir saat konferensi pers, Minggu (23/4).

Untuk mengatasi penumpukkan lalu lintas, Muhadjir mengimbau kepada masyarakat yang tak memiliki kepentingan mendesak untuk menunda kepulangannya ke Jakarta. Ia menyarankan pemudik untuk kembali ke Jakarta pada tanggal 26-30 April 2023.

“Untuk itu perlu dilakukan sosialisasi secara masif agar masyarakat terutama yang tidak terburu-buru urusannya, tidak terlalu mendesak untuk segera kembali, bisa menunda jadwal kembali ke Jakarta yaitu antara tanggal 26 sampai 30 april 2023. Tentu saja bagi mereka yang memang tidak mungkin menunda, tidak ada larangan untuk tetap balik tanggal 24 dan tanggal 25 Aprill 2023,” ujar Muhadjir.

Tak hanya itu, Muhadjir juga meminta agar ada suatu kebijakan yang membuat masyarakat untuk kembali ke Jakarta di tanggal 26-30 April. Misalnya, tersedianya diskon moda-moda transportasi baik dari matra darat, laut, maupun udara.

“Saya mengapresiasi inisiatif yang telah dilakukan oleh Jasa Marga dalam memberikan dan seluruh operator jalan tol telah memberikan diskon 20 persen untuk ruas tol Semarang-Jakarta, yaitu mulai tanggal 27 April sampai 29 April 2023 dimulai jam 6 pagi dan diakhiri jam 6 pagi,” imbuhnya.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tahun 2025 Mobil Tua Dilarang Masuk Jakarta
Tahun 2025 Mobil Tua Dilarang Masuk Jakarta

Usia kendaraan di Jakarta akan dibatasi di tahun 2025. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek, Satu Mobil Terbalik di KM 57
Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek, Satu Mobil Terbalik di KM 57

Sebuah mobil terguling di jalan Tol Jakarta - Cikampek (Japek) arah Bandung di KM 57, Selasa (9/4).

Baca Selengkapnya
Kejar-Kejaran Mobil Pembawa Ratusan Ribu Rokok Ilegal di Tol Transjawa Berakhir Kecelakaan
Kejar-Kejaran Mobil Pembawa Ratusan Ribu Rokok Ilegal di Tol Transjawa Berakhir Kecelakaan

Bukannya berhenti, sopir pembawa rokok ilegal malah kabur saat diberhentikan petugas

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
623 Kendaraan Bermotor di Jakarta Tertangkap Tangan Melawan Arah
623 Kendaraan Bermotor di Jakarta Tertangkap Tangan Melawan Arah

Penindakan dilaksanakan serentak di lima wilayah Jakarta, mulai pukul 07.30 WIB.

Baca Selengkapnya
Jakarta Makin Penuh Polusi, Menko Luhut Usul Kendaraan Listrik Diperbanyak hingga Tutup PLTU Suralaya
Jakarta Makin Penuh Polusi, Menko Luhut Usul Kendaraan Listrik Diperbanyak hingga Tutup PLTU Suralaya

Luhut berencana mobil listrik boleh melintas bebas di jalur ganjil genap saat jam sibuk.

Baca Selengkapnya
Bus Mengalami Kecelakaan Tunggal Terguling di Tol Jakarta-Cikampek
Bus Mengalami Kecelakaan Tunggal Terguling di Tol Jakarta-Cikampek

Sebuah bus dikabarkan mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Tol Jakarta Cikampek.

Baca Selengkapnya
Jasa Marga: 40 Persen Pemudik Belum Pulang, akan Balik ke Jakarta Besok
Jasa Marga: 40 Persen Pemudik Belum Pulang, akan Balik ke Jakarta Besok

Sekitar 100 ribuan kendaraan diprediksi akan melintas di Tol Cikampek besok

Baca Selengkapnya
Jakarta Dikepung Macet Panjang Jelang Tengah Malam, Ini Titik-Titiknya
Jakarta Dikepung Macet Panjang Jelang Tengah Malam, Ini Titik-Titiknya

Jakarta dikepung kemacetan panjang jelang Rabu tengah malam.

Baca Selengkapnya
Jalur Puncak Bogor Kembali Normal Dua Arah Setelah Diberlakukan One Way Selama 8,5 Jam
Jalur Puncak Bogor Kembali Normal Dua Arah Setelah Diberlakukan One Way Selama 8,5 Jam

Penerapan one way begitu lama karena jumlah kendaraan menuju Jakarta ditaksir mencapai 50 ribu unit.

Baca Selengkapnya