Agenda Padat, Jokowi Dipastikan Tidak Bertemu Syahrul Yasin Limpo Hari Ini
Meskipun jika Syahrul datang mendadak sore ini, Ari tak bisa memastikan apakah bakal diterima Jokowi.
Sejak pagi hingga sore Jokowi menggelar rapat internal.
Agenda Padat, Jokowi Dipastikan Tidak Bertemu Syahrul Yasin Limpo Hari Ini
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dipastikan tidak bertemu Syahrul Yasin Limpo hari ini Jumat (6/10) setelah politisi NasDem itu mundur dari jabatan Menteri Pertanian. Alasannya, agenda Jokowi seharian ini cukup padat
"Dari jadwal yang ada, yang agenda resmi presiden belum ada jadwal untuk bertemu dengan Pak Syahrul Yasin Limpo. Sampai hari ini, pagi-sore ini belum ada jadwalnya. Saya kira presiden hari ini cukup padat," kata Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana di Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta Pusat, Jumat (6/10).
merdeka.com
Ari menjelaskan, sejak pagi hingga sore Jokowi menggelar rapat internal. Sehingga, tidak ada waktu yang cocok untuk menerima Syahrul.
"Pagi tadi ada beberapa rapat internal yang diselenggarakan dan juga pada siang hari ini, sore ini ada rapat tentang TPA (Tim Penilai Akhir). Jadi sampai sore ini belum ada jadwal untuk menerima SYL," tuturnya.
merdeka.com
Meskipun jika Syahrul datang mendadak sore ini, Ari tak bisa memastikan apakah bakal diterima Jokowi. Sebab, memang tidak ada agenda pertemuan Jokowi dengan Syahrul.
"Kalau agendanya belum ada, ya memang belum kita bisa kasih konfirmasi bahwa akan diterima oleh bapak presiden," tandasnya.
merdeka.com
Diberitakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum terjadwal menemui Syahrul Yasin Limpo usai mundur dari jabatan Menteri Pertanian. Menurutnya, jadwal pertemuan itu diatur oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno.
"Belum belum belum, mungkin baru diatur, tanyakan ke Pak Mensesneg saja," kata Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (6/10).
Kepala negara akan menerima Syahrul jika jadwalnya sudah ada. "Ya kalau sudah dijadwalkan, saya terima," katanya.
Mengenai apa yang akan disampaikan ketika bertemu Syahrul, Jokowi belum bisa berkomentar.
"Enggak tahu, ketemu saja belum," ujarnya.
Sebelummya, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo berencana menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada besok Jumat (6/10). Hal itu diungkapkan Menteri Sekretaris Negara Pratikno setelah menerima surat pengunduran diri Syahrul.
"Beliau minta waktu rencananya besok akan menghadap pak presiden, memohon waktu kepada pak presiden menghadap besok," kata Pratikno di Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta, Kamis (5/10).
Namun, Pratikno akan mengecek dulu jadwal Presiden Jokowi apakah bisa menerima Mentan Syahrul.
"Belum tahu (jam berapa), belum tahu, kan kita harus cek jadwalnya pak presiden," kata Pratikno.