Aksi Heroik Pegawai Hotel di Padang Selamatkan Perempuan yang Mau Lompat dari Lantai 9
Terlihat seorang laki-laki menyelamatkan seorang perempuan yang berada di lantai 8
Kejadian tersebut terjadi pada Minggu, (15/10) sekitar pukul 10.00 WIB.
Aksi Heroik Pegawai Hotel di Padang Selamatkan Perempuan yang Mau Lompat dari Lantai 9
Aksi heroik seorang pegawai laki-laki selamatkan perempuan yang hendak melompat dari lantai 9 Hotel Amaris Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), viral di media sosial.
Kejadian tersebut terjadi pada Minggu, (15/10) sekitar pukul 10.00 WIB.
Dalam video yang beredar, terlihat seorang laki-laki menyelamatkan seorang perempuan yang berada di lantai 9 atau lantai 2 dari atas dengan berpegang pada dinding hotel.
Kronologi
Room Division Manager Combo Hotel Santika Premiere dan Amaris Hotel Padang, Avito Zulkifli mengatakan, awal mula kejadian itu berawal dari pertengkaran perempuan yang hendak melompat dengan kekasihnya.
"Menurut kita itu kenakalan remaja. Sebelumnya dia bertengkar dengan kekasihnya hingga berujung pada kejadian tersebut," katanya.
Mengetahui hal tersebut, pihak hotel langsung membujuk perempuan itu dan akhirnya berhasil diturunkan dan dibawa masuk kembali ke hotel.
"Setelah dibujuk rayu oleh tim kita akhirnya dia mau kembali masuk ke hotel. Tim kita yang membujuk itu bernama Alia Davisah dari Duty Manager, sementara yang menjemputnya di video yang viral itu Afrial Eka Saputra sebagai teknisi hotel,"
kata Avito Zulkifli
merdeka.com
Tim yang berhasil menggagalkan aksi tersebut akan mendapatkan apresiasi dari pihak hotel.
"Insyaallah kita akan beri apresiasi kepada tim kita. Berupa apa apresiasi itu kita serahkan kepada manajemen, apakah nantinya berupa materi ataupun non materi," lanjutnya.
Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa maupun kerugian materi di properti kita.
"Tadi kita juga dibantu pihak kepolisian dan Damkar Kota Padang. Untuk kondisi saat ini di sana sudah kembali kondusif," tuturnya.
"Selanjutnya mereka berdua (perempuan yang ingin melompat dan kekasihnya) dibawa ke Polresta Padang untuk dimintai keterangan lebih lanjut," katanya.