Bandara Jenderal Soedirman Purbalingga Diaktifkan, Penerbangan Komersial Mulai 3 Juni
Merdeka.com - Bandara Jenderal Besar Soedirman di Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, resmi diaktifkan mulai Selasa (1/6). Pengaktifan ini menyambut penerbangan komersial perdana pada Kamis (3/6).
Status aktif bandara ini ditandai dengan kegiatan simulasi akhir dari rencana pengoperasiannya. Pesawat ATR 72 milik Citilink terbang dari Bandara Juanda Surabaya menuju Bandara Jenderal Soedirman Purbalingga pada pukul 09.30 wib. Tepat pada pukul 11.05 WIB, pesawat dengan kode penerbangan IG 1856 tersebut mendarat mulus di Bandara Jenderal Besar Soedirman (JBS) Purbalingga.
Pesawat bermesin turboprop itu mengangkut pejabat Angkasa Pura II dan Citilink untuk melakukan Proving Flight to Bandara JBS, Selasa (1/6).
-
Kapan TransJakarta rute Kalideres-Bandara Soetta mulai diuji coba? Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres. Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan.
-
Kapan Kereta Cepat Jakarta Bandung mulai beroperasi komersial? Jadwal Kereta Cepat Jakarta Bandung akan beroprasi secara komersial mulai 1 Oktober 2023.
-
Dari mana TransJakarta rute Kalideres-Bandara Soetta dimulai? Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Kapan Terminal Pulo Gadung mulai beroperasi? Dikutip berbagai sumber, Terminal Pulo Gadung dibangun pada awal 1970-an, dan resmi beroperasi mulai 14 Mei 1976 sebagai terminal Bus dalam kota, Bus antar kota.
-
Kapan BRT Trans Jateng mulai beroperasi di Terminal Kutoarjo? Mulai 21 Juni 2023, BRT Trans Jateng koridor 5 jurusan Kutoarjo-Borobudur melakukan pemberangkatan dan mengakhiri perjalanan di Terminal Tipe B Kutoarjo.
-
Kapan Jalur Kereta Api Purwokerto-Wonosobo diaktifkan? Jalur kereta api Purwokerto-Wonosobo pertama kali dibangun oleh perusahaan kereta api Belanda Serajoedal Stoomtram Maatschappij (SDS) antara tahun 1896-1917.
"Mulai hari ini 1 Juni 2021, secara resmi Bandara Jenderal Besar Soedirman berstatus In Active Operation, sehingga semua yang akan memasuki bandara diperlakukan SOP oleh operator bandara," kata Direktur Utama PT Angkasa Pura II Persero Muhamad Awaludin seusai turun dari pesawat.
Awaludin mengatakan, penerbangan komersial perdana akan dilakukan Citilink dengan rute Bandara Juanda, Surabaya – (PWL) Purbalingga – Halim Perdana Kusuma, Jakarta pada 3 Juni 2021. Pesawat kemudian akan kembali lagi dari Jakarta menuju Bandara Jenderal Besar Soedirman sebelum akhirnya kembali ke Juanda Surabaya.
Selain Citilink, sudah ada maskapai lainnya yang melirik untuk melayani penerbangan rute ke dan dari Bandara Jenderal Besar Soedirman. Namun, maskapai itu harus membuat pengajuan ke regulator untuk mengantongi izin rute dan flight approval.
Maskapai yang sudah melirik rute itu adalah Wings Air dari Lion Air Group. Maskapai ini mengoperasikan jenis pesawat yang sama, ATR 72.
Awaludin menuturkan, tingkat okupansi ke dan dari Bandara Jenderal Besar Soedirman pada tahap awal di atas 70%. Angka ini merupakan pertanda baik.
Pesawat Citilink yang melayani penerbangan ke Purbalingga berkapasitas 72 penumpang. Dengan adanya standar protokol kesehatan harus ada set (tempat duduk) yang dikosongkan.
"Dilihat dari rasio atau okupansi dari set capasity yang terutilisasi 70% itu sudah sangat baik, apalagi ini ditahap awal," sebut Awaludin.
Mimpi 15 Tahun
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi dalam sambutannya mengatakan, status aktif beroperasi yang bertepatan dengan 1 Juni atau Hari Lahir Pancasila merupakan tanda bersejarah. Pasalnya, keberadaan bandara di Purbalingga telah jadi mimpi besar seluruh masyarakat Purbalingga yang sejak 15 tahun lalu. Mimpi itu kini menjadi kenyataan.
Keberadaan Bandara Jenderal Besar Soedirman di Kabupaten Purbalingga diharapkan dapat bermanfaat untuk menggerakkan ekonomi rakyat. Bandara ini tidak hanya untuk Kabupaten Purbalingga tetapi untuk seluruh kabupaten yang berada di Jawa Tengah bagian selatan barat.
"Saya ajak seluruh masyarakat Purbalingga dan masyarakat di Barlingmascakeb atau eks Karesidenan Banyumas untuk bersama-sama menyengkuyung, menghidupkan, memakmurkan bandara JBS di Kabupaten Pubalingga," ajaknya.
Tiwi berharap, keberadaan Bandara JBS tidak saja berdampak positif bagi sektor perekonomian, tetapi juga sektor perindustrian dan sektor pariwisata yang merupakan salah satu unggulan seluruh kabupaten di Jawa Tengah bagian barat selatan.
(mdk/yan)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jokowi memastikan Bandara Kertajati mulai beroperasi penuh pada Oktober 2023 atau menerima pengalihan penerbangan komersial dari Bandara Husein Sastranegara.
Baca SelengkapnyaNama Husein Sastranegara diambil dari nama seorang pilot militer AURI yang telah gugur pada saat latihan terbang di Yogyakarta tangal 26 September 1946.
Baca SelengkapnyaBandara Kertajati siap beroperasi penuh 29 Oktober mendatang.
Baca SelengkapnyaBIJB Kertajati sudah melayani lebih dari 17.000 penumpang sejak menggantikan peran Bandara Husein Sastranegara.
Baca SelengkapnyaPesawat Jokowi pun sempat memutari landasan pacu atau runway Bandara IKN.
Baca SelengkapnyaBerdasarkan pantauan di Bandara IKN, sejumlah persiapan sudah dilakukan untuk menyambut kedatangan Jokowi.
Baca SelengkapnyaBandara Kertajati akan beroperasi penuh, sehingga penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara akan digeser.
Baca SelengkapnyaPesawat berbadan lebar tidak dapat mendarat di Bandara Husein Sastranegara.
Baca SelengkapnyaMenhub Budi kembali menegaskan kesiapan bandara termasuk landasan pacu (runway) yang telah diuji coba Minggu (25/8) kemarin.
Baca SelengkapnyaUntuk tahap awal, lapangan udara tersebut masih bersifat VVIP sebagai tempat pendaratan pesawat presiden dan untuk kepentingan IKN.
Baca SelengkapnyaJika uji kelaikan yang akan dilaksanakan esok dinyatakan berhasil maka Bandara IKN segera dipergunakan.
Baca SelengkapnyaBandara Ibu Kota Nusantara (IKN) akan dilakukan tes pendaratan perdana pada hari ini, Kamis (12/9).
Baca Selengkapnya