Clean Air Asia tak nobatkan udara Kota Malang terbersih se-Asia
Merdeka.com - Kota Malang sebelumnya dikabarkan meraih penghargaan sebagai kota dengan udara terbersih di Asia bersama empat kota lain dari sejumlah negara. Penghargaan itu dalam rilisnya diberikan oleh NGO (Non Government Organization), The Clean Cities Air Partnership Program (CCAP).
Kepala BLH Kota Malang Agoes Edy menerangkan, kalau telah terjadi perbedaan pemahaman antara BLH dan Pemkot Malang dalam menafsirkan pernyataan Clean Air Asia. Pihaknya meralat kabar Kota Malang sebagai empat besar kota dengan udara terbersih se-Asia.
-
Kenapa Kota Malang dijuluki 'Malang'? Sejak saat itu, daerah Malang Kucecwara lebih dikenal dengan nama Malang yang berarti penghalang atau yang menghalang-halangi.
-
Di mana Jakarta berada dalam daftar kota paling berpolusi? DKI Jakarta menduduki posisi pertama sebagai kota besar paling berpolusi di dunia pada Jumat (24/5) pagi.
-
Bagaimana suasana di Alun-alun Malang? Saat sore hari, suasana di sekitar Alun-Alun Kota Malang semakin hidup dengan kehadiran pedagang kaki lima yang menjajakan aneka makanan dan minuman. Pengunjung dapat mencicipi jajanan khas Malang seperti bakso, es kelapa muda, atau nasi pecel. Suasana nongkrong pun sangat ramai dengan para pengunjung yang menikmati makanan dan minuman sambil menikmati pemandangan sore di alun-alun.
-
Negara mana saja yang memiliki udara paling bersih? Berdasarkan laporan dari euronews.com, terdapat tujuh negara yang telah memenuhi pedoman kualitas udara yang ditetapkan oleh WHO: Australia, Estonia, Finlandia, Grenada, Islandia, Mauritius, Selandia Baru.
-
Kapan Kabupaten Malang resmi terbentuk? Kabupaten Malang lahir pada 28 November 760.
-
Apa saja wisata alam di Malang? Keindahan Malang mencakup beragam aspek yang menjadikannya salah satu kota yang menarik dan memesona di Indonesia. Keindahan Malang menjadikannya salah satu kota yang menarik dan memesona di Indonesia. Dengan lanskap alam yang memukau, Malang dikelilingi oleh pegunungan yang hijau, sawah yang luas, dan udara sejuk yang membuatnya menjadi tempat yang menyenangkan untuk dijelajahi.
"Penetapan Kota Malang sebagai pilot project area udara bersih adalah tindak lanjut dari partisipasi Kota Malang menandatangani komitmen soal perubahan iklim tingkat wali kota di Turki sebelumnya," jelas Agoes saat ditemui di Malang, Senin (10/10).
Empat kota ditetapkan sebagai pilot project The Cities Clean Air Partnership Program (CCAP). Penetapan tersebut diberikan bersamaan dilangsungkan Konferensi Kualitas Air ke-9 dan Kongres Air Bersih Sedunia ke-17 di Busan, Korea Selatan pada 29 Agustus-2 September 2016.
Empat kota yang ditunjuk adalah Kota Baguio (Iloilo City), Santa Rosa (Filipina), Kathmandu (Nepal), serta Malang (Indonesia).
Sementara itu dalam laman www.cleanairasia.org dijelaskan bahwa Clean Air Asia menginisiasi draf Clean Air Certification pada akhir Agustus 2016. Sertifikat ini merupakan bentuk pengakuan kepada kota-kota yang berkomitmen meningkatkan kualitas udara.
Kota yang akan mengantongi sertifikat harus menempuh sejumlah assesment yang disyaratkan Clean Air Asia. Kota tersebut harus menunjukkan pembuktian atas upaya yang telah dilakukan dalam menjaga dan memperbaiki kualitas udara.
"Sebelum sertifikat udara bersih diaplikasikan, Clean Air Asia memilih lima kota sebagai pilot project," terang Glynda Bathan-Baterina selaku Deputy Executive Director Clean Air Asia dalam laman tersebut.
Katharine Thoday, Direktur The Cities Clean Air Partnership Program menerangkan, Sertifikat Udara Bersih didesain sebagai bentuk pengakuan kepada kota yang dinilai berhasil menciptakan perubahan udara yang lebih baik. Penunjukkan sebagai pilot project bukan berarti kota tersebut memiliki udara terbersih.
"Ini merupakan momentum kampanye pentingnya udara bersih di perkotaan, dan pengakuan organisasi atas aksi inovatif untuk meningkatkan kualitas udara," katanya dalam kongres di Busan.
Sementara Arief Dermawan, Staf Bidang Komunikasi Lingkungan BLH Kota Malang menjelaskan sejumlah assesment yang harus ditempuh sebelum meraih sertifikat dari Clean Air Asia. Pihaknya telah melakukan pengumpulan data udara dan evaluasi udara perkotaan dengan metode measurement, reporting dan verification.
"Salah satu penopang dalam perbaikan kualitas udara dan kepedulian masyarakat adalah kondisi lingkungan hidup di 437 sekolah yang tersebar di Kota Malang," jelasnya. (mdk/ian)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jakarta kembali jadi kota dengan udara terburuk sedunia. Namun, masih ada kota-kota di Indonesia yang memiliki kualitas udara yang baik.
Baca SelengkapnyaData terupdate pukul 08.42 Wib, Palembang menjadi kota dengan kualitas udara sangat buruk se-Indonesia di level 181 AQI US.
Baca SelengkapnyaKualitas udara di DKI Jakarta berada dalam kategori tidak sehat berdasarkan data situs pemantau kualitas udara IQAir pada Jumat pagi.
Baca SelengkapnyaHasto PDIP menyindir kalau polusi udara di DKI Jakarta.
Baca SelengkapnyaAdapun kota dengan kualitas udara terburuk di dunia pada Rabu pagi adalah Kathmandu, Nepal.
Baca SelengkapnyaSurabaya jadi salah satu kota dengan kualitas udara paling bersih di Indonesia, kondisi terkini miris
Baca SelengkapnyaBagaimana kondisi langit di Jakarta di hari Peringatan Udara Bersih kali ini?
Baca SelengkapnyaKualitas Udara Jakarta Memburuk 2 Bulan Terakhir, Sempat di Urutan Pertama Terburuk Dunia
Baca SelengkapnyaDinas Lingkungan mengungkapkan, data di situs informasi kualitas udara dunia IQAir tidak akurat.
Baca SelengkapnyaJokowi mengungkapkan kualitas udara di Jakarta berada di angka 176, Singapura, 44, Melbourne 38, dan Paris 38.
Baca SelengkapnyaBerikut adalah daftar negara dengan polusi udara terparah di dunia.
Baca SelengkapnyaPenilaian kualitas udara dari Pemkot dan AQI berbeda
Baca Selengkapnya