Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Empat serial animasi lokal yang saingi Upin dan Ipin

Empat serial animasi lokal yang saingi Upin dan Ipin serial animasi lokal. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Akhir pekan sering dimanfaatkan untuk menghabiskan waktu bersama keluarga di rumah, terutama di pagi hari. Serial animasi kartun pun menjadi tayangan yang diminati oleh banyak keluarga.

Namun, banyaknya animasi luar negeri membuat pamor animasi buatan asli Indonesia kurang diminati oleh kalangan masyarakat Indonesia sendiri. Sebut saja Spongebob Squarepants, Doraemon, Naruto, Larva, dan masih banyak lagi.

Kendati animasi luar negeri masih sangat diminati, animasi animasi Indonesia berikut masih memiliki peminat yang cukup banyak. Apa saja itu, berikut daftarnya:

Si Entong

Jika mendengar nama Entong maka yang terlintas di benak penikmat sinetron keluarga Indonesia adalah bocah berusia 10 tahun yang miskin namun baik hati serta rajin ibadah dan sering membantu ibunya yang sudah menjadi janda.Sinetron keluarga yang tayang di MNCTV tersebut pernah dibuat menjadi animasi kartun keluarga yang sasaran utamanya adalah anak anak Indonesia. Penayangan perdananya pada 22 Mei 2013 setiap hari Rabu pukul 17.30 WIB ini sukses menjadi program unggulan MNCTV dengan rating dan share yang tinggi.Hal ini mungkin disebabkan kemasan yang ringan dengan logat betawi yang cukup kental, serta bagaimana tokoh karakter utama Si Entong ini memberikan pelajaran bagaimana hidup mandiri dan tidak pendendam. Animasi Si Entong sendiri di produksi oleh MNC Animation, untuk sutradara dikomandoi oleh Iip Sariful Hanan. Durasi dari animasi ini sekitar 7 menit atau lebih.Sama seperti sinetron aslinya karakter yang ada pada animasi Si Entong ini terdiri dari Entong, Memed, Ipeh, Siti, Pak Ustad Somad, Fatimah, Mamake, dan Mpok Lela.Produksi yang dikeluarkan oleh MNCTV tentu tidaklah sedikit, namun Liliana Tanoesoedibjo selaku produser eksekutif animasi ini enggan menyebutkan berapa nominal yang dikeluarkan untuk animasi Si Entong ini.

Nina Sahabatku

Animasi yang banyak tayang di televisi kebanyakan lebih menonjolkan sosok karakter bocah laki laki yang baik hati dan suka menolong. Mungkin ini sebabnya PT. Animasi kartun indonesia (Dreamtoon) memproduksi animasi dengan karakter utama gadis cilik yang bernama Nina. Nina Sahabatku ditayangkan pada hari sabtu dan minggu pukul 08.00 sampai 09.00 WIB. Animasi ini perdana tayang pada tanggal 8 Juni 2013 di statisun tv swasta Indosiar, dengan durasi 11 menit.Animasi ini menceritakan Nina seorang gadis cilik berusia lima tahun tinggal di peternakan bersama orang tuanya. Dengan tempat tinggal di peternakan, Nina sangat akrab dengan binatang binatang yang menjadi sahabatnya. Seperti Monmon seekor monyet, Yamyam si ayam, Baubau si kerbau, Paipai si tupai, dan Bingbing si kambing. Di serial animasi ini lagu lagu karangan AT Mahmud sering dinyanyikan oleh Nina bersama teman temannya. Seperti lagu Libur tlah tiba, ambilkan bulan bu, pelangi, layang layang, dan masih banyak lagi.

Keluarga Somat

Animasi buatan anak bangsa ini diproduksi oleh perusahaan yang sama dengan Nina Sahabatku, PT Animasi Kartun Indonesia (Dreamtoon). Keluarga Somat ditayangkan perdana di stasiun tv swasta Indosiar pada 8 Juni 2013 setiap hari pukul 08.00 setelah tayangan Nina sahabatku dengan durasi 11 menit. Animasi Keluarga Somat menceritakan kehidupan sehari hari sebuah keluarga sederhana. Karakter yang terdapat di animasi ini adalah Pak Somat yang bekerja sebagai pegawai pabrik dengan postur tubuh yang gendut dan berkumis tebal. Adapula ibu Inah, istri dari pak Somat yang memiliki dua orang anak yang bernama Dudung dan Ninung. Karakter Dudung dalam animasi ini sosok anak yang malas, usil namun cerdik. sangat berbeda dengan sang adik Ninung yang memiliki karakter penurut dan sopan.Animasi ini sempat menjadi booming di kalangan anak anak. Bahkan ratingnya terus meningkat mengalahkan animasi negeri tetangga Upin & Ipin dan kawan kawan.

Adit & Sopo Jarwo

Selain menyuguhkan animasi Si Entong, MNC TV kembali menayangkan animasi hasil anak bangsa yaitu Adit & Sopo Jarwo. Animasi tayang perdana pada 27 Januari 2014 di MNC TV setiap hari Senin - Jum'at pukul 16.00 WIB dengan durasi 5 sampai 8 menit tanpa jeda iklan.  Karakter dari animasi ini ada Adit sebagai tokoh utama, Dennis teman karib Adit, Bunda Adit, Ayah Adit, Adel yang merupakan adik Adit, Bang Sopo, Bang Jarwo, si tukang Bakso Kang Ujang, dan pak Haji. Dengan alur cerita yang unik dan kearifan lokal yang ditayangkan membuat animasi ini menjadi trend tayangan animasi anak anak Indonesia. Hal ini dibuktikan pada penayangan episode pertamanya menghasilkan 22 persen share televisi. Dengan hasil yang didapat setidaknya tidak sia sia perusahaan MD Pictures yang menaungi animasi ini menggelontorkan dana yang cukup fantastis. Untuk durasi satu menit di televisi, serial animasi Adit & Sopo Jarwo menghabiskan biaya 30 kali lipat dibanding biaya satu menit sinetron. Yang membanggakan pula animasi Adit & Sopo Jarwo juga lolos menjadi salah satu calon pemenang di festival film anti korupsi 2014 pada episode judul Ojek Payung Bikin Bingung. (mdk/bal)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Maskot Pilkada 2024 dan Fungsinya dalam Pesta Demokrasi
Maskot Pilkada 2024 dan Fungsinya dalam Pesta Demokrasi

Maskot-maskot Pilkada 2024 hadir dalam beragam desain dan konsep, mencerminkan kekayaan budaya dan warisan lokal.

Baca Selengkapnya
Sering Dianggap Aneh, Ini Alasan Mengapa Orang Dewasa Suka Menonton Kartun
Sering Dianggap Aneh, Ini Alasan Mengapa Orang Dewasa Suka Menonton Kartun

Ternyata seperti ini fakta menarik dari menonton kartun!

Baca Selengkapnya
Tari Tradisional: Pengertian, Fungsi, Ciri-ciri, dan Jenisnya
Tari Tradisional: Pengertian, Fungsi, Ciri-ciri, dan Jenisnya

Tari tradisional memiliki ciri khas yang menunjukkan identitas dan keunikan dari daerah asalnya.

Baca Selengkapnya
Jenis-jenis Wayang Kulit di Indonesia, Lengkap Beserta Penjelasannya
Jenis-jenis Wayang Kulit di Indonesia, Lengkap Beserta Penjelasannya

Jenis wayang kulit di Indonesia tersebar di beberapa daerah. Setiap daerah memiliki ciri khas dan keunikannya masing-masing.

Baca Selengkapnya
Potret Editan AI Tokoh Doraemon Versi Kearifan Lokal, Hasilnya Bikin Kagum
Potret Editan AI Tokoh Doraemon Versi Kearifan Lokal, Hasilnya Bikin Kagum

Potret Nobita dan teman-temannya jika tinggal di Indonesia ini viral, dibuat pakai AI.

Baca Selengkapnya
Menyambut Hari Batik Nasional, Ini 15 Jenis Batik dan Filosofinya yang Wajib Diketahui
Menyambut Hari Batik Nasional, Ini 15 Jenis Batik dan Filosofinya yang Wajib Diketahui

Memperingatik Hari Batik Nasional, tidak ada salahnya dari kita untuk mengenal lebih jauh macam dan makna dari banyaknya batik yang ada di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kain Tradisional dari Penjuru Nusantara
Kain Tradisional dari Penjuru Nusantara

Indonesia tumbuh dengan ragam budaya. Setiap budaya memiliki kekhasannya tersendiri. Salah satu ciri khas dari ragam budaya ini adalah kain tradisional.

Baca Selengkapnya
10 Motif Batik Paling Terkenal di Indonesia, Dari Batik Parang Hingga Batik Sekar Jagad
10 Motif Batik Paling Terkenal di Indonesia, Dari Batik Parang Hingga Batik Sekar Jagad

Hampir setiap daerah di Indonesia memiliki batik dengan motif khas tersendiri. Dari banyaknya motif yang ada, terdapat beberapa motif batik yang paling populer.

Baca Selengkapnya
Melihat Hasil Karya Warga Binaan Lapas di Tangerang, Sulap Koran Bekas jadi Kerajinan Tokoh Kartun Lucu
Melihat Hasil Karya Warga Binaan Lapas di Tangerang, Sulap Koran Bekas jadi Kerajinan Tokoh Kartun Lucu

Mereka membuat tokoh kartun terkenal seperti Doraemon, Crayon Shin Chan, Hello Kitty hingga Dragon Ball dengan sangat detail dan penuh warna

Baca Selengkapnya
FOTO: Vidio Bakal Luncurkan Lebih dari 15 Judul Terbaru Serial Indonesia Sepanjang 2024
FOTO: Vidio Bakal Luncurkan Lebih dari 15 Judul Terbaru Serial Indonesia Sepanjang 2024

Vidio akan meluncurkan lebih dari 15 judul terbaru serial Indonesia yang akan tayang di tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Kolaborasi Platform Vidio dengan Aksilarasi Kemenparekraf dalam Konten Lokal
Kolaborasi Platform Vidio dengan Aksilarasi Kemenparekraf dalam Konten Lokal

Vidio yang saat ini menjadi leading di Indonesia karena memang disukai oleh jutaan masyarakat di Indonesia dengan konten lokalnya

Baca Selengkapnya
160 Nama Unsur Anime dan Artinya yang Keren, Pilih Salah Satunya
160 Nama Unsur Anime dan Artinya yang Keren, Pilih Salah Satunya

Nama dengan unsur anime Jepang bisa menjadi pilihan untuk username media sosial atau inspirasi nama anak.

Baca Selengkapnya