FOTO: Melihat Aksi Para Wartawan Diuji Kemampuannya Melewati Halang Rintang dan Turun Tebing di Lanud Adi Soemarmo
Satu-satu para jurnalis dan Airmen diuji kemampuannya melewati rintangan. Ada yang sanggup, ada juga yang takut.
Para jurnalis dan Airmen diuji fisiknya saat mencoba halang rintang dan turun tebing di Lanud Adi Soemarmo. Foto: merdeka.com / Debby Restu Utomo
FOTO: Melihat Aksi Para Wartawan Diuji Kemampuannya Melewati Halang Rintang dan Turun Tebing di Lanud Adi Soemarmo
Kegiatan Outbound Media Dirgantara dan Airmen Gathering 2024 berlangsung seru di Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Adi Soemarmo, Kamis (5/9/2024).
Dalam kegiatan ini, para jurnalis mendapat kesempatan mencoba halang rintang yang berjumlah dua puluh macam dan turun tebing yang menjadi materi pelatihan para prajurit TNI AU sebagai bagian dari Jurit Tangkas.
Materi Jurit Tangkas merupakan salah satu kemampuan dasar militer yang bertujuan membentuk prajurit profesional, berintegritas, serta memiliki ketahanan fisik dan mental yang kuat.
Latihan ini penting dilakukan untuk mendukung kelancaran tugas prajurit di lapangan.
Dalam kegiatan outbound ini, para peserta dikenalkan dan dipandu oleh para pelatih dari Skadron Pendidikan (Skadik) 403 Wing Pendidikan 400/Matukjur Lanud Adi Soemarmo.
Para jurnalis dan Airmen pun tak menyia-nyiakan kesempatan untuk mencoba halang rintang, yang menguji ketangkasan fisik, serta turun tebing yang melatih keberanian dan kemampuan dalam menghadapi medan sulit.
Sejak awal, para peserta terlihat sangat antusias dan bersemangat menjalani setiap tantangan.
Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan halang rintang dan turun tebing kepada awak media, serta melatih kemampuan fisik agar tetap terjaga dengan baik.
Selain memperkuat kemampuan fisik, kegiatan ini juga menjadi ajang mempererat hubungan antara TNI AU dan para jurnalis dari media televisi, cetak maupun online, melalui aktivitas yang menantang dan penuh kebersamaan.
Pelatih dari Skadron Pendidikan (Skadik) 403 Wing Pendidikan 400/Matukjur Lanud Adi Soemarmo saat membimbing seorang peserta yang mencoba salah satu halang rintang dengan menyeberangi kubangan air menggunakan tali tambang.