Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Imigrasi Bareng Polri Perketat Pengawasan WNA saat KTT G20

Imigrasi Bareng Polri Perketat Pengawasan WNA saat KTT G20 Bandara Ngurah Rai Bali. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Direktorat Jenderal (Ditjen) Imigrasi bekerja sama dengan Divisi Hubungan Internasional Mabes Polri dalam menggelar operasi pengawasan secara persuasif terhadap warga negara asing (WNA) di Bali guna mengamankan pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.

"Imigrasi bersama-sama dengan DivHubInter Mabes Polri bersinergi melakukan operasi di titik strategis dan lokasi yang banyak dikunjungi WNA di Bali seperti di Kuta, Seminyak, Canggu, Ubud, dan lainnya," kata Pelaksana Tugas Dirjen Imigrasi Widodo Ekatjahjana, dikutip dari laman resmi Direktorat Jenderal Imigrasi, Jakarta, Selasa (15/11).

Tujuannya, tutur Widodo melanjutkan, yaitu menjaga suasana di Bali agar senantiasa tertib dan aman, serta turut menciptakan situasi yang kondusif selama penyelenggaraan G20.

Orang lain juga bertanya?

Widodo menyiagakan para petugas imigrasi di beberapa lokasi yang menjadi kantong-kantong berkumpulnya WNA. Petugas disiagakan untuk pengamanan dan mempersuasi para WNA agar senantiasa menjaga ketertiban dan keamanan di Bali.

"Para petugas dari Kantor Imigrasi Ngurah Rai, Denpasar, Singaraja, dan Kantor Pusat secara persuasif mengedukasi, memberikan rasa aman, serta menjaga ketertiban terhadap orang asing di daerah yang banyak dikunjungi WNA," ujarnya.

Selain itu, Widodo beserta jajaran Imigrasi di wilayah Bali memfokuskan mobil-mobil patroli pengawasan orang asing berkeliling untuk memastikan kondisi aman dan terkendali.

Ditjen Imigrasi tidak hanya menggelar operasi pengawasan WNA untuk turut mengamankan pelaksanaan KTT G20. Berdasarkan pemberitaan sebelumnya, Imigrasi juga melakukan sejumlah terobosan untuk G20.

Adapun terobosan tersebut, yaitu memudahkan pelayanan keimigrasian selama KTT G20 di Bali dengan pemberlakuan electronic Visa on Arrival (e-VOA), pembayaran visa RI di luar negeri, serta pemberian bebas visa bagi delegasi G20 maupun jurnalis asing.

Secara khusus, Imigrasi Ngurah Rai juga telah memisahkan jalur kedatangan antara delegasi dan jurnalis G20 dengan penumpang reguler. Seperti dikutip Antara.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK
Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK

GWK nanti akan digunakan untuk acara gala dinner bagi para delegasi.

Baca Selengkapnya
TNI-Polri Buat Pengamanan Tiga Lapis Selama World Water Forum Ke-10 di Bali
TNI-Polri Buat Pengamanan Tiga Lapis Selama World Water Forum Ke-10 di Bali

TNI-Polri dan Paspampres Buat Pengamanan Tiga Lapis Selama World Water Forum Ke-10 di Bali

Baca Selengkapnya
Airlangga Hartarto Dampingi Jokowi ke KTT G20 India
Airlangga Hartarto Dampingi Jokowi ke KTT G20 India

Rombongan Presiden Jokowi bersama sejumlah menteri ini untuk menghadiri rangkaian Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.

Baca Selengkapnya
Turis Asing Berkunjung ke Bali Membludak, Imigrasi Bakal Ambil Tindakan Begini
Turis Asing Berkunjung ke Bali Membludak, Imigrasi Bakal Ambil Tindakan Begini

Imigrasi juga sedang memasang 30 unit autogate tambahan di terminal kedatangan internasional Bandara Ngurah Rai yang ditargetkan selesai pada Agustus 2024.

Baca Selengkapnya
Penuh Hormat, Momen Prabowo Subianto Lepas Keberangkatan Presiden Jokowi ke India
Penuh Hormat, Momen Prabowo Subianto Lepas Keberangkatan Presiden Jokowi ke India

Di India, Presiden Jokowi diagendakan mengikuti rangkaian KTT G-20.

Baca Selengkapnya
Kompak, Tiga Jenderal Antar Presiden Jokowi Terbang ke India
Kompak, Tiga Jenderal Antar Presiden Jokowi Terbang ke India

Di India, Presiden Jokowi diagendakan mengikuti rangkaian KTT G-20.

Baca Selengkapnya
Ribuan Anggota Polri Diberangkatkan ke Bali, Ini Alasannya
Ribuan Anggota Polri Diberangkatkan ke Bali, Ini Alasannya

Personel tersebut terdiri dari Korlantas dan personel gabungan dari 10 Ditlantas polda-polda disebut dengan Ditlantas Nusantara.

Baca Selengkapnya
Banyak WNA Berulah di Bali, Ini Teguran Keras Pj Gubernur Bali ke Petugas Terkait
Banyak WNA Berulah di Bali, Ini Teguran Keras Pj Gubernur Bali ke Petugas Terkait

Agar tidak menimbulkan dampak buruk maka penanganan WNA bermasalah itu perlu dilakukan maksimal.

Baca Selengkapnya
Polisi Minta Pemda Bali Buat Kebijakan WFH Selama Gelaran World Water Forum 18-24 Mei
Polisi Minta Pemda Bali Buat Kebijakan WFH Selama Gelaran World Water Forum 18-24 Mei

Skema yang telah disiapkan akan berjalan lancar apabila didukung dengan kebijakan dari Pemda Bali.

Baca Selengkapnya
Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali
Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali

Dalam operasi ini terdapat Satgas Pengawalan, Pengamanan Rute Perjalanan dan Parkir atau Walrolakir.

Baca Selengkapnya
Kemenkumham Bali Siapkan Fasilitas Khusus Keimigrasian bagi Peserta World Water Forum
Kemenkumham Bali Siapkan Fasilitas Khusus Keimigrasian bagi Peserta World Water Forum

Kemenkumham Bali nyatakan kesiapannya untuk menyukseskan penyelenggaraan World Water Forum ke-10.

Baca Selengkapnya
Imigrasi Bentuk Satgas Bali Becik Pantau Awasi WNA Nakal, Klaim Sebulan 100 Kali Operasi
Imigrasi Bentuk Satgas Bali Becik Pantau Awasi WNA Nakal, Klaim Sebulan 100 Kali Operasi

Mengacu catatan Kemenkumham Bali, pada periode Januari hingga 23 Juni 2023 tercatat 163 WNA telah dideportasi.

Baca Selengkapnya