Istana Ungkap Sosok Pria yang Mau Hampiri Jokowi di Konawe Lalu Diamankan Paspampres
Tim pengamanan telah berkomunikasi untuk menanyakan masalah apa yang ingin disampaikan ke Jokowi.
Tim pengamanan telah berkomunikasi untuk menanyakan masalah apa yang ingin disampaikan ke Jokowi.
Istana Ungkap Sosok Pria yang Mau Hampiri Jokowi di Konawe Lalu Diamankan Paspampres
Istana menjelaskan terkait pria yang ekat menghampiri Presiden Joko Widodo (Jokowi) di RSUD Konawe, Sulawesi Tenggara, Selasa (14/5).
Ternyata, pria itu ingin menyampaikan masalah Kepegawaiannya sebagai PNS di Kabupaten Konawe.
"Ada masyarakat yang ingin mendekat dari belakang Presiden RI disaat Beliau sedang memberikan Keterangan Pers resmi kepada Media di depan lobby RSUD Konawe Kabupaten Konawe," kata Plt Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden M. Yusuf Permana kepada wartawan, Selasa (14/5).
Yusuf menjelaskan, Paspampres dengan cepat mencegah pria itu agar tidak menggangu Presiden Jokowi yang sedang memberikan keterangan pers.
Dia menambahkan, tim pengamanan juga telah berkomunikasi untuk menanyakan masalah apa yang ingin disampaikan ke Jokowi.
"Kami berkomunikasi dengan Pemkab Konawe dan Pemprov Sulawesi Tenggara untuk mengetahui permasalahan yang sebenarnya terjadi," ucapnya.
Lebih lanjut, Yusuf sangat menghargai dan berterimakasih atas sambutan masyarakat Sulawesi Tenggara yang sangat antusias terhadap kunjungan Jokowi.
"Dan juga kami ucapkan terimakasih juga kepada Jajaran pengamanan yang sangat bersahaja dalam melakukan pengamanan kunjungan kerja Presiden RI Selama di Provinsi Sulawesi Tenggara," pungkasnya.
Diberitakan, seorang pria tiba-tiba nekat menghampiri Presiden Joko Widodo (Jokowi) ketika hendak melakukan wawancara cegat dengan awak media. Hal itu terjadi ketika Jokowi ingin memberikan keterangan pers usai meninjau RSUD Konawe, Sulawesi Tenggara, Selasa (14/5).
Dalam momen tersebut, terlihat Jokowi didampingi Menkes Budi Gunadi Sadikin, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dan Mensesneg Pratikno, Pj. Gubernur Sulawesi Tenggara Andap Budhi Revianto, dan Pj. Bupati Konawe Harmin Ramba.
Ketika Jokowi ingin memberikan keterangan, pria yang tampak mengenakan batik lengan panjang langsung keluar pintu rumah sakit mendekati Jokowi. Pria itu menyentuh Jokowi dan terdengar ingin menyampaikan sesuatu.
Dengan sigap, Paspampres langsung mengadang pria tersebut dan membuat posisi berdiri Jokowi terdorong cukup kencang. Paspampres langsung membawa jauh pria tersebut dari posisi Jokowi.
Terdengar, pria itu meneriakkan soal gajinya yang ditahan oleh negara. Setelah pria itu diamankan, Jokowi kembali melanjutkan keterangan persnya dengan awak media.