Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi Akan Tambah 100 Jabatan Perwira Tinggi TNI-Polri

Jokowi Akan Tambah 100 Jabatan Perwira Tinggi TNI-Polri Jokowi serahkan zakat mal di istana negara. ©Liputan6.com/Angga Yuniar

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo akan menambah 100 jabatan perwira tinggi TNI-Polri. Untuk tunjangan hari raya (THR) bagi prajurit akan diberikan akhir Mei nanti.

"Sebentar lagi akan saya tanda tangani penambahan jabatan perwira tinggi TNI, yang nantinya akan ada tambahan jabatan 100 lagi perwira tinggi TNI-Polri," kata Presiden Joko Widodo (Jokowi) di lapangan Monumen Nasional (Monas) Jakarta, Kamis (16/5).

Jokowi menyampaikan hal itu dalam acara buka puasa bersama keluarga besar TNI-Polri dan masyarakat dengan Presiden Republik Indonesia tahun 2019 dengan tema Soliditas Sinergitas TNI-Polri dalam Menjaga Stabilitas Nasional.

Acara tersebut juga dihadiri Panglima TNI Laksamana Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian, para kepala staf angkatan, para menteri kabinet kerja, Imam Besar Masjid Istiqlal Nazarrudin Umar, Habib Lutfi bin Yahya dan ribuan prajurit TNI/Polri.

"Tapi ini kita akan kaji terus, dan ke depan akan kita buka ruang-ruang untuk perwira tinggi TNI-Polri, tadi sudah saya cek rancangannya sudah di Kementerian Pertahanan mungkin minggu ini sudah sampai di meja saya," tambahnya.

Bukan hanya membuka 100 jabatan untuk perwira tinggi, Jokowi juga menjanjikan pemberian THR bagi prajurit.

"Dan sudah saya tanda tangani pemberian THR. Insya Allah diterima akhir bulan ini, paling lambat dan gaji ke-13 pada bulan Juli, kok ibu-ibu yang senang? Jadi sekali lagi THR Insya Allah diterima akhir Mei dan gaji ke-13 diterima akhir Juli," tambah Presiden.

Sebelumnya, menurut Jokowi, sejumlah anggaran operasional TNI-Polri sudah naik.

"Kesejahteraan TNI dan Polri tahun lalu tunjangan kinerja naik, anggaran operasional Babinsa naik, tahun ini gaji naik 5 persen. Memang baru 5 persen karena ekonomi yang kita harapkan meningkat tajam masih terkendala karena penurunan pertumbuhan ekonomi global," ungkap Jokowi.

Peningkatan anggaran tersebut antara lain disebabkan karena menurut Presiden tugas TNI-Polri pun semakin berat.

Sedangkan Panglima TNI Laksamana Hadi Tjahjanto dalam sambutannya mengatakan bahwa acara buka puasa tersebut merupakan bentuk sinergi TNI-Polri.

"Acara buka puasa bersama kali ini bertemakan 'Soliditas dan Sinergitas TNI-Polri dalam Menjaga Stabilitas Nasional', selama ini TNI-Polri sudah menunjukkan kerja menjaga stabilitas nasional, untuk itu kami berharap momentum bulan suci Ramadhan ini mempererat persatuan dan kesatuan anak bangsa," kata Hadi yang bicara dengan didampingi oleh Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian.

Acara dibuka dengan marawis dan hadrah oleh para prajurit TNI-Polri, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Alquran, serta Salat Magrib bersama.

Saat Salat Magrib masih berlangsung hujan pun turun di lokasi acara yang merupakan lapangan terbuka tersebut.

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Prabowo Bakal Dapat Kenaikan Pangkat Jadi Jenderal Kehormatan TNI, Segini Gaji Bakal Diterima
Prabowo Bakal Dapat Kenaikan Pangkat Jadi Jenderal Kehormatan TNI, Segini Gaji Bakal Diterima

Kenaikan pangkat kehormatan di lingkungan TNI juga pernah diberikam kepada Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Baca Selengkapnya
Jokowi Lantik 906 Perwira TNI-Polri Tahun 2024 di Istana, Ini Daftar Peraih Adhi Makayasa
Jokowi Lantik 906 Perwira TNI-Polri Tahun 2024 di Istana, Ini Daftar Peraih Adhi Makayasa

Total calon Perwira Remaja TNI-Polri Tahun 2024 berjumlah 906 orang.

Baca Selengkapnya
Kabar Gembira! THR PNS, TNI hingga Polri Dibayar 100 Persen pada H-10 Lebaran
Kabar Gembira! THR PNS, TNI hingga Polri Dibayar 100 Persen pada H-10 Lebaran

Tak lagi dipotong, Sri Mulyani akan bayarkan THR lebaran 100 persen atau secara penuh.

Baca Selengkapnya
Jokowi Resmi Naikan Gaji TNI-Polri, Berikut Besarannya
Jokowi Resmi Naikan Gaji TNI-Polri, Berikut Besarannya

Kenaikan gaji itu sebagaimana pengesahan PP RI Nomor 7 Tahun 2024 dan PP Nomor 6 Tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ditanya Soal Pro & Kontra Bintang 4 Prabowo, Begini Ekspresi Sang Jenderal 'Lap Muka Pakai Selampe'
Jokowi Ditanya Soal Pro & Kontra Bintang 4 Prabowo, Begini Ekspresi Sang Jenderal 'Lap Muka Pakai Selampe'

Jokowi memberikan kenaikan pangkat secara istimewa kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menjadi Jenderal Kehormatan.

Baca Selengkapnya
Catat! Ini Tanggal Pencairan THR PNS, ASN, TNI hingga Polri
Catat! Ini Tanggal Pencairan THR PNS, ASN, TNI hingga Polri

Pada lebaran tahun ini, THR yang diterima PNS, anggota TNI-Polri cair 100 persen.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jadwal dan Besaran THR PNS, TNI-Polri 2024 Akan Cair Full 100% dari Arahan Jokowi
VIDEO: Jadwal dan Besaran THR PNS, TNI-Polri 2024 Akan Cair Full 100% dari Arahan Jokowi

Sri Mulyani menyampaikan, THR bagi PNS, TNI, maupun Polri tersebut akan cair pada H-10 Lebaran Idulfitri 2024

Baca Selengkapnya
Golkar Nilai Keputusan Jokowi Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal TNI Kehormatan Sesuai Undang-Undang
Golkar Nilai Keputusan Jokowi Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal TNI Kehormatan Sesuai Undang-Undang

Anggota Komisi I Bobby Rizaldi menilai, kenaikan pangkat tersebut sangat pantas diterima Prabowo.

Baca Selengkapnya
Hore! Jokowi Teken Aturan Kenaikan Gaji ASN, TNI dan Polri
Hore! Jokowi Teken Aturan Kenaikan Gaji ASN, TNI dan Polri

Harapannya, kenaikan gaji itu bisa meningkatkan kesejahteraan anggota dan prajurit TNI-Polri.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Terakhir Jokowi Pimpin Peringatan HUT TNI sebagai Presiden, Sempat Ucapkan Terima Kasih ke Prabowo
FOTO: Momen Terakhir Jokowi Pimpin Peringatan HUT TNI sebagai Presiden, Sempat Ucapkan Terima Kasih ke Prabowo

Ini menjadi momen terakhir Jokowi memimpin peringatan HUT TNI sebagai Presiden menjelang purna tugas pada 20 Oktober mendatang.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Presiden Jokowi Naikkan Gaji PNS & Polri-TNI di 2024
VIDEO: Presiden Jokowi Naikkan Gaji PNS & Polri-TNI di 2024

Presiden Jokowi mengumumkan kenaikan gaji PNS, Polisi dan TNI sebesar 8 persen di 2024.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ungkap Alasan Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal Kehormatan TNI
Jokowi Ungkap Alasan Naikkan Pangkat Prabowo Jadi Jenderal Kehormatan TNI

Usulan kenaikan pangkat Prabowo ini merupakan usulan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

Baca Selengkapnya