Jusuf Kalla Kenang Rizal Ramli: Sering Berbeda Pendapat dan Tajam, Tapi Kita Tetap Bersahabat
Jusuf Kalla mengenang masa-masa bersama Mantan Koodinator Bidang Maritim dan Sumber Daya Manusia Rizal Ramli
JK menambahkan, sosok Rizal sebagai aktivis juga seorang pemikir yang kritis.
Jusuf Kalla Kenang Rizal Ramli: Sering Berbeda Pendapat dan Tajam, Tapi Kita Tetap Bersahabat
Wakil Presiden ke-10 dan 11 RI Jusuf Kalla mengenang masa-masa bersama Mantan Koodinator Bidang Maritim Rizal Ramli saat di pemerintahan.
JK mengaku seringkali berbeda pendapat dengan Rizal Ramli namun tetap bersahabat.Hal itu diucapkan JK saat berkunjung ke rumah duka Rizal di Jalan Bangka IX, Jakarta Selatan.
"Selama pemerintahan, walaupun saya sering berbeda pendapat dan tajam, tapi kita tetap bersahabat. Kadang-kadang bertentangan, tapi beliau menerima itu dan saya menerima itu," kata JK kepada awak media, Rabu (3/1).
Menurut JK, Rizal juga sempat menggantikan posisinya di Badan Urusan Logistik (BULOG). Pada saat itu pun keduanya juga sering bertukar pikiran.
"Beliau pernah mengganti saya sebagai ketua Bulog. Kita selalu diskusi soal pangan dan juga selama waktu pemerintahan," ucapnya.
JK menambahkan, sosok Rizal sebagai aktivis juga seorang pemikir yang kritis. Rizal juga sebagai sosok yang berani atas pemikirannya itu sendiri.
"Beliau ini seorang pemikir dan juga aktivis. Dia mengambil upaya berdasarkan pemikiran-pemikirannya dan dia konsekuen selama puluhan tahun,".
imbuhnya.
merdeka.com
Rizal Ramli menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta pada pukul 19.30 WIB
Adapun saat ini jenazah almarhum Rizal masih berada di rumah duka. Rencananya, almarhum akan segera dimakamkan di TPU Jeruk Purut Kamis (4/1).