Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kembangkan Pariwisata Bersama, Banyuwangi dan Sanur Sepakat Bikin Sister Festival

Kembangkan Pariwisata Bersama, Banyuwangi dan Sanur Sepakat Bikin Sister Festival Bupati Anas dan musisi Indra Lesmana. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Kabupaten Banyuwangi dan penyelenggara Sanur Village Festival (Sanfest) bakal membikin ”sister festival” antara Sanfest dan Banyuwangi Festival agar bisa saling menginspirasi di antara kedua festival.

”Kami baru saja bertemu Ketua Sanur Village Festival Bapak IB Gede Sidharta Putra atau Gusde, serta Produser Sanfest Indra Lesmana. Banyuwangi Festival sebagai saudara yang lebih muda ingin menggali inspirasi dari Sanfest yang sukses digelar sejak 14 tahun lalu,” ujar Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas, Sabtu (24/8/2019).

Sanur Village Festival adalah ajang pariwisata yang digelar sejak 2006. Diawali sebagai ikhtiar membangkitkan Bali pasca-bom, kini Sanfest menjadi ikon Sanur, salah satu daerah tujuan wisata favorit di Bali. Tahun ini, Sanfest digelar 21-25 Agustus.

”Sanfest tumbuh menjadi festival yang konsisten berakar pada kreativitas rakyat, tradisi adat, keguyuban warga, dan berhasil menggeliatkan ekonomi lokal,” paparnya.

Anas mengatakan, sister festival adalah sarana untuk saling memberi inspirasi agar kedua festival bisa terus tumbuh menjadi model pariwisata berbasis masyarakat yang mampu meningkatkan kesejahteraan sosial-ekonomi warga.

”Selama ini kita mengenal ada sister city, dua kabupaten/kota saling berkomunikasi. Nah, sekarang lebih spesifik, ada sister festival. Ke depan, Banyuwangi juga ingin bikin sister festival dengan festival lain, seperti Dieng Culture Festival di Banjarnegara, Solo Batik Carnival, festival-festival di Malaysia dan Thailand,” papar Anas yang mengembangkan Banyuwangi Festival sejak 2011.

bupati anas dan musisi indra lesmana©2019 Merdeka.com

Anas mengatakan, selain saling memberi inspirasi, gerakan sister festival bisa membangun pemasaran secara bersama-sama. ”Bagi Banyuwangi, ini sangat strategis, apalagi Sanur dikenal sebagai tujuan wisata dengan pasar wisatawan mancanegara berkualitas,” ujarnya.

Salah satu wujud program sister festival itu adalah membikin program residensi pelaku seni dan wisata. ”Kemarin sudah ngobrol-ngobrol, ada gambaran program, seperti pelaku seni dan wisata Banyuwangi tinggal beberapa hari di Sanur untuk mengeksplorasi kreativitasnya. Lalu nanti berganti yang dari Sanur tinggal di Banyuwangi. Juga ada program lainnya,” ujarnya.

”Terima kasih kepada para penyelenggara Sanur Village Festival yang telah menerima kami secara terbuka,” ujarnya.

Ketua Sanfest IB Gede Sidharta Putra (Gusde) mengatakan, pengembangan pariwisata memang harus berakar pada tradisi dan pemberdayaan masyarakat, seperti yang dilakukan Sanfest dan Banyuwangi Festival.

”Sangat memungkinkan dengan gerbong-gerbong kita, networking kita, komunitas-komunitas di sini untuk kerja sama dengan Banyuwangi,” imbuh ketua Yayasan Pembangunan Sanur tersebut.

Gusde mengatakan, dalam program sister festival itu bisa dijalankan cross culture festival mengingat kedekatan sejarah dan budaya Bali serta Banyuwangi. ”Daripada kita mikir-mikir ke luar negeri, ada sister ini, sister itu, justru penting perkuat dengan tetangga,” ujarnya.

Produsen Sanfest Indra Lesmana menambahkan, dengan sister festival, banyak hal yang bisa dikolaborasikan, baik dari segi seni-budaya maupun pengembangan UMKM.

”Jadi saya pikir ini suatu awal yang luar biasa. Kolaborasi ke depaan juga akan memperkuat pengembangan anak-anak muda di Banyuwangi, termasuk dari sisi seni-budaya. Misalnya dari sisi musikalitas, bisa saling berkolaborasi,” ujarnya. (mdk/paw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Diaspora Banyuwangi Berkumpul, Siap Pasarkan Wisata Blambangan ke Pentas Dunia
Diaspora Banyuwangi Berkumpul, Siap Pasarkan Wisata Blambangan ke Pentas Dunia

Acara dibalut dengan pentas budaya khas Bumi Blambangan itu melahirkan spirit memajukan daerah kelahiran..

Baca Selengkapnya
Gandrung Sewu 'Payung Agung' Pukau Ribuan Penonton
Gandrung Sewu 'Payung Agung' Pukau Ribuan Penonton

Gandrung Sewu Payung Agung adalah cerminan keelokan dari keragaman budaya yang ada di Banyuwangi, tempat dimana tradisi dan nilai hidup saling berinteraksi.

Baca Selengkapnya
Saksikan Banyuwangi Ethno Carnival, Menparekraf: Acuan bagi Daerah Penyelenggara Event Nusantara
Saksikan Banyuwangi Ethno Carnival, Menparekraf: Acuan bagi Daerah Penyelenggara Event Nusantara

Sandiaga menyebut BEC sebagai contoh event bagi daerah-daerah penyelenggara kalender pariwisata Kharisma Event Nusantara.

Baca Selengkapnya
Menparekraf Sebut Banyuwangi Miliki Ekosistem Pariwisata Terbaik di Nusantara
Menparekraf Sebut Banyuwangi Miliki Ekosistem Pariwisata Terbaik di Nusantara

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno menyebut Banyuwangi memiliki ekosistem pariwisata terbaik di nusantara.

Baca Selengkapnya
Hadirkan Nadin Amizah, Banyuwangi Beach Jazz Festival 2023 Pukau Ribuan Sobat Sorai
Hadirkan Nadin Amizah, Banyuwangi Beach Jazz Festival 2023 Pukau Ribuan Sobat Sorai

Ghea Indrawari, Nadin Amizah, dan Yovie and Nuno memanjakan telinga dan meluluhkan hati para penonton

Baca Selengkapnya
126 Ribu Wisatawan Kunjungi Banyuwangi Selama Libur Lebaran
126 Ribu Wisatawan Kunjungi Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Pengunjungnya datang dari berbagai kota, sekaligus ada yang mudik. Turis asing juga tercatat ada 180 wisatawan

Baca Selengkapnya
Sail 2 Indonesia Rally 2024, Belasan Yacht dari Berbagai Negara Berlabuh di Marina Boom Banyuwangi
Sail 2 Indonesia Rally 2024, Belasan Yacht dari Berbagai Negara Berlabuh di Marina Boom Banyuwangi

Puluhan kapal yacht mengawali petualangan laut mereka dari Kepulauan Rei, Maluku Tenggara, untuk menjelajahi destinasi wisata di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Ini Dua Festival Klungkung yang Masuk Daftar Kharisma Event Nusantara 2024 dari Kemenparekraf
Ini Dua Festival Klungkung yang Masuk Daftar Kharisma Event Nusantara 2024 dari Kemenparekraf

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klungkung menjadi satu satunya daerah di provinsi Bali yang berhasil masuk ke dalam daftar Kharisma Event Nusantara (KEN) 2024.

Baca Selengkapnya
Berbagai Atraksi Seni Budaya Siap Ramaikan Libur Lebaran di Banyuwangi
Berbagai Atraksi Seni Budaya Siap Ramaikan Libur Lebaran di Banyuwangi

Ada beragam atraksi seni dan budaya yang dihelat dalam sepekan Lebaran di Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Ratusan Penyair dan Penulis Indonesia dan Asia Tenggara Ikuti Jambore Sastra di Banyuwangi
Ratusan Penyair dan Penulis Indonesia dan Asia Tenggara Ikuti Jambore Sastra di Banyuwangi

Ratusan penyair dan penulis dari seluruh Indonesia dan sejumlah negara berkumpul di Banyuwangi untuk mengikuti Jambore Sastra Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya
Curi Perhatian, Dua Bule Asal Swiss Ini Ikut Antar Makanan saat Tradisi Sinoman
Curi Perhatian, Dua Bule Asal Swiss Ini Ikut Antar Makanan saat Tradisi Sinoman

Keduanya merupakan kawan dari tetangga pemilik hajatan yang kebetulan sedang berlibur di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Banyuwangi Fish Market Festival, Pesta Ikan Segar dan Promosi Potensi Perikanan
Banyuwangi Fish Market Festival, Pesta Ikan Segar dan Promosi Potensi Perikanan

Pemkab Banyuwangi kembali menggelar Banyuwangi Fish Market Festival yang dipusatkan di kawasan Kampung Mandar Banyuwangi.

Baca Selengkapnya