Keren Abis! Aksi Siswa SMP di Malang Main Skateboard di Sekolah, Ternyata Punya Segudang Prestasi
Davin berhasil menampilkan keahliannya ketika bermain papan skateboard di hadapan teman dan guru-gurunya
David memang sudah menorehkan prestasinya di berbagai tingkatan kompetisi.
Keren Abis! Aksi Siswa SMP di Malang Main Skateboard di Sekolah, Ternyata Punya Segudang Prestasi
Keren Abis! Aksi Siswa SMP di Malang Main Skateboard di Sekolah, Ternyata Punya Segudang Prestasi
Seorang siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Malang bernama Davin, belakangan ini jadi sorotan lantaran aksi kerennya bermain skateboard dari ruangan sekolah ke lapangan.
Video itu viral setelah diunggah akun Instagram @indozone.id pada Senin (13/11), tampak Davin berhasil menampilkan keahliannya ketika mengendarai papan skateboard di hadapan teman dan guru-gurunya. Aksinya pun langsung mendapat sorakan heboh dari teman-teman yang menyaksikannya.
Rupanya, aksi Davin tersebut didasari karena dirinya baru saja menyumbang prestasi dengan meraih juara di Pekan Olahraga Jawa Timur 2023, sehingga ia diminta langsung oleh pihak sekolah untuk memamerkan kepiawaiannya bermain skateboard di hadapan seluruh guru dan siswa setelah upacara bendera.
Tak hanya sekali, David memang sudah menorehkan prestasinya di berbagai tingkatan kompetisi.
Tak hanya sekali, David memang sudah menorehkan prestasinya di berbagai tingkatan kompetisi.
Bernama lengkap Avdavin Syauqi Endiananta, remaja berusia 14 tahun ini bersekolah di Sekolah Menengah Negeri 6 Malang, dan kini berada di bangku kelas 9. Ia tinggal bersama kedua orang tuanya di Jalan Sukun Gempol.
Sejak kecil, tepatnya saat duduk di bangku kelas 3 SD, Davin sudah memiliki mimpi menjadi atlet skateboard profesional. Bersungguh-sungguh dengan ucapannya, David terus mengembangkan bakatnya dengan aktif berlatih di berbagai kesempatan.
Dalam seminggu, Davin menjalani rutinitas latihan tiga kali seminggu, yang menghabiskan waktu 4 hingga 8 jam setiap hari pada sore hari setelah pulang sekolah.
Kedua orang tuanya, Endi Winarno dan Suci Lukiawati, menjadi pilar utama dalam mendukung perjalanan David. Ayahnya yang bekerja sebagai petugas keamanan di Rumah Sakit UNISMA, sementara Ibunya seorang guru di taman kanak-kanak. Mereka selalu memberikan dukungan penuh terhadap impian putranya untuk menjadi atlet skateboard profesional.
Berkat dedikasi dan dukungan orang tua, Davin berhasil meraih berbagai penghargaan dalam kompetisi skateboard di berbagai tingkatan, diantaranya:
Juara 3 Piala Dispora Jatim tahun 2019.
Juara 4 King of Kuta pada tahun 2023.
Juara 3 di Mass Bali 2023.
Juara 3 pada Kejuaraan Olahraga Provinsi (Kejurprov) Jatim tahun 2023.
Juara 2 pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim tahun 2023.
Dibalik keberhasilannya, Davin juga mengakui perjalanan penuh suka duka. Dengan senang hati, ia membagikan kegembiraannya saat berhasil menguasai trik-trik baru, namun juga turut merasakan kesedihan yang pernah dialami akibat cedera serius, seperti dislokasi tangan dan lutut.
"Sukanya itu ketika ngulik trik bareng sama temen dan berhasil melakukan trik gitu. Kalau soal duka itu mungkin sering cedera. Itu yang susah, dulu paling parah pernah cedera engkel, dislokasi tangan dan lutut,"
kata Davin kepada wartawan, Selasa (31/10).
merdeka.com
Adapun harapannya untuk kedepannya, Davin berharap bisa menjadi atlet skateboard yang berlaga di Sea Games.