Ledakan Terjadi di Kantor Subdensi Pom Detasemen I Polda Jatim
Ledakan berasal dari sisa bahan peledak yang akan dimusnahkan.
Ledakan Terjadi di Kantor Subdensi Pom Detasemen I Polda Jatim
Ledakan terjadi di Kantor Subdensi Pom Detasemen I Polda Jatim, Surabaya, Senin (4/3). Ledakan berasal dari sisa bahan peledak yang akan dimusnahkan.
"Diduga ledakan ini berasal dari sisa-sisa temuan bahan peledak yang akan dimusnahkan, akan didisposal," kata Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto.
Dia melanjutkan, ledakan terjadi sekira pukul 10.19 WIB. Menurut Imam, Gegana Polda Jatim belum memiliki gudang yang standar untuk menyimpan bahan-bahan berbahaya.
"Jadi kebetulan Jibom Gegana Polda Jatim ini kita belum memiliki gudang yang standar, jadi sisa-sisa bahan peledak itu disimpan di sebelah kantornya dan gegana pagi tadi meledak," terangnya.
Kapolda memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Menurutnya, ledakan menyebabkan kerusakan bangunan dan mobil operasional.
"Alhamdulillah sementara tidak ada korban jiwa," pungkasnya.