Megawati dan Prabowo Dijadwalkan Bertemu, Ini Reaksi Gibran
Wali Kota Solo itu berharap para pimpinan bangsa bisa bertemu dan bersilaturahmi pada momen yang tepat, yakni bulan Ramadan.
Pertemuan dua tokoh penting Indonesia itu kemungkinan akan dilakukan setelah sidang PHPU di MK.
Megawati dan Prabowo Dijadwalkan Bertemu, Ini Reaksi Gibran
Calon Wakil Presiden (Cawapres) Gibran Rakabuming Raka menyambut baik rencana pertemuan antara presiden terpilih yang juga Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dengan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.
Wali Kota Solo itu berharap para pimpinan bangsa bisa bertemu dan bersilaturahmi pada momen yang tepat, yakni bulan Ramadan.
"Ya semoga para pimpinan bisa saling bertemu, bersilaturhami. Apalagi ini momen yang baik momen Ramadan. Wis ya," ujar Gibran singkat.
PDI Perjuangan sebagai pemenang Pemilu 2024 memang kembali memberi sinyal pertemuan Prabowo dan Megawati. Pertemuan dua tokoh penting Indonesia itu kemungkinan akan dilakukan setelah persidangan gugatan perselisihan hasil pemilihan umum atau PHPU di Mahkamah Konstitusi (MK) selesai dilakukan.
Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Puan Maharani tak menampik jika Megawati Soekarnoputri akan bertemu dengan Prabowo Subianto.
Namun, hal itu belum dijelaskan secara pasti kapan pertemuan dua pimpinan partai itu akan berlangsung.
"Insya Allah (Megawati bertemu Prabowo)," kata Puan kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (28/3).
Lalu, saat disinggung apakah momen 2019 akan terjadi, dimana Presiden Joko Widodo (Jokowi) merangkul Prabowo untuk masuk dalam kabinet kerjanya. Puan tidak menjawab secara gamblang akan hal itu.
"(Akan seperti 2019, ketika Jokowi ajak Prabowo gabung) Iya enggak ya?," ujarnya.
Sementara itu, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengaku, jika partainya telah melakukan komunikasi setiap hari.
"Komunikasi setiap hari," kata Dasco.