Mengintip rumah Soeharto di Cendana yang kini dihuni puluhan pegawai
Merdeka.com - Menyebut kata cendana pasti terbesit pada tokoh penting era Orde Baru. Bahkan makna asli cendana yakni kayu keras berbau wangi seolah kalah. Cendana memang identik dengan keluarga tokoh sentral orde baru, Soeharto.
Cendana sendiri merupakan nama sebuah jalan di kawasan elite Menteng, Jakarta Pusat. Jalan yang selalu nampak sunyi itu seolah saksi bisu kisah seorang Jenderal bekas Sersan Koninklijk Nederlands Indisch Leger (KNIL) memegang tampuk kekuasaan Indonesia selama 32 tahun sebelum akhirnya dilengserkan.
Jalan Cendana termasuk sepi di kawasan Menteng. Pepohonan di kanan kiri jalan membuat jalan tersebut terasa tenang, hening namun memiliki aura berbeda.
-
Di mana anak-anak Soeharto berziarah? Titiek berada di antara Bambang dan Tommy saat berziarah ke makam Presiden Soeharto dan Ibu Tien di Astana Giribangun, Karanganyar Jawa Tengah.
-
Siapa saja teman Soeharto yang diundang ke Cendana? Soeharto juga mengundang mantan guru mengajinya Kamsiri.Tiga orang dari desa itu khusus diundang ke rumah Presiden di Jalan Cendana.
-
Mengapa Soeharto mengundang teman masa kecilnya ke Cendana? Walau sudah menjadi penguasa Orde Baru, Soeharto ternyata tidak lupa pada temannya saat susah dulu.
-
Bagaimana Soeharto bernostalgia dengan teman-temannya? Terselip keharuan saat Kamin mengenang pernah bekerja bersama sama Soeharto sebagai pembantu klerek bank desa.
-
Apa yang dilakukan anak-anak Soeharto saat berkumpul? Walaupun jarang mendapat perhatian, anak-anak Presiden Soeharto ternyata sering berkumpul untuk sekadar makan bersama. Mereka juga mengundang anak dan cucu mereka dalam momen tersebut.
-
Siapa yang bertanggung jawab mengamankan rumah Mayjen Soeharto? Kapten Eddie adalah perwira Kujang Siliwangi yang merupakan pasukan elite dan dikenal tangguh di medang perang. Jenderal Soemitro langsung oke mendengar asal kesatuan dan pengalaman tempur perwira muda itu saat menyeleksi Kosatgas.
Nama Cendana sendiri konon disematkan sendiri oleh Soeharto. Suami mendiang Ibu Tien Soeharto itu sangat menyukai pohon cendana yang memiliki aroma khas dan membuat orang terlena. Dari rumah nomor 6-8 itu Soeharto dulu tinggal bersama keluarga dan mengatur bangsa ini.
Kediaman Soeharto di Jalan Cendana ©2016 merdeka.com/adriana megawati
Lalu bagaimana kondisi rumah Pak Harto itu kini?
Kamis sore, merdeka.com mendatangi rumah besar tersebut. Suasana terlihat sepi namun ada beberapa mobil terparkir rapi di halaman dan garasi. Meski dari luar terlihat sepi, rumah besar itu ternyata dihuni oleh puluhan orang.
"Rumahnya sih masih ramai, kelihatannya saja sepi, tapi di dalam sebenarnya ramai kok. Ada puluhan karyawan yang tinggal di situ, kayak tukang sapu, tukang masak, tukang bersih-bersih rumah. Banyak kok karyawannya di situ, sebagian ada karyawannya bapak, waktu bapak masih menjabat sebagai presiden," ujar salah seorang petugas keamanan yang enggan disebutkan namanya di sekitar Jalan Cendana. (mdk/hhw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pada Lebaran tahun ini, keluarga besar Cendana kembali berkumpul dengan penuh keceriaan.
Baca SelengkapnyaNdalem Kalitan dibeli Soeharto dari keluarga atau ahli waris Pura Mangkunegara.
Baca SelengkapnyaSoeharto memerintahkan camat dan lurah untuk membawa sahabatnya dari desa ke Jakarta
Baca SelengkapnyaJuru Kunci Astana Giribangun mengungkapkan sederet jenderal TNI yang sering berziarah ke makam Soeharto.
Baca SelengkapnyaBegitu menarik, di dalam rumah ini terdapat sebuah terowongan rahasia.
Baca SelengkapnyaKehidupan pribadi Jenderal Soeharto selalu menarik untuk diulas. Termasuk dengan kondisi kediamannya yang tak banyak diketahui orang.
Baca SelengkapnyaMulai dari anak, cucu serta cicit Presiden Soeharto semua kompak berkumpul di momen Lebaran.
Baca SelengkapnyaMenurut Basarah, Megawati selama ini selalu merayakan Idulfitri dengan menggelar open house di rumahnya.
Baca SelengkapnyaWarga setempat mengaku pernah melihat sesosok menyerupai Bung Karno di rumah tersebut
Baca SelengkapnyaPotret memprihatinkan rumah jenderal terbengkalai di Lembang dengan foto pemilik rumah dan mantan Kapolri Jenderal Hoegeng masih terpasang.
Baca SelengkapnyaSelama ini, hampir setiap tahun Jokowi tidak pernah absen silaturahmi lebaran dengan Megawati Soekarnoputri.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar open house di Istana Negara untuk merayakan Idul Fitri 1445 Hijriah.
Baca Selengkapnya