Menelusuri Rumah Dinas Danrem Pernah Ditempati Jenderal Besar Soeharto, Ada Terowongan Rahasia
Begitu menarik, di dalam rumah ini terdapat sebuah terowongan rahasia.
Begitu menarik, di dalam rumah ini terdapat sebuah terowongan rahasia.
Menelusuri Rumah Dinas Danrem Pernah Ditempati Jenderal Besar Soeharto, Ada Terowongan Rahasia
Rumah dinas Danrem Salatiga 073/Makutarama Kolonel Inf Purnomosidi belum lama ini mencuri perhatian.
Ternyata, rumah tersebut juga dikatakan menjadi salah satu cagar budaya di Salatiga, Jawa Tengah.
Dulunya, rumah ini pernah ditinggali oleh presiden ke-2 RI saat menjabat sebagai seorang prajurit TNI. Begitu menarik, di dalam rumah ini terdapat sebuah terowongan rahasia.
Penasaran?
Simak selengkapnya dalam ulasan berikut, Senin (6/5).
Fakta tersebut mulai mencuat ke hadapan publik usai Bupati Kendal, Jawa Tengah Dico M. Ganinduto berkunjung ke rumah dinas Purnomosidi.
Siapa sangka, rumah itu dulunya juga pernah menjadi tempat tinggal mendiang presiden ke-2 RI Jenderal Besar Soeharto yang kala itu masih menjadi Letnan Kolonel (Letkol).
“Saya enggak nyangka bisa melihat secara langsung rumah dinas Persiden ke-2 RI semasa menjabat sebagai Letnan Kolonel, yang sekarang menjadi kediaman Pak Danrem 073/Makutarama Kolonel Inf Purnomosidi,”
tulis Dico sebagai keterangan unggahan dalam Instagram pribadinya, @dicoganinduto.
Rumah tersebut sudah dijadikan rumah dinas Danrem sejak tahun 1950-an. Kala itu, Soeharto lah yang menjadi Danrem pertama kali menempati rumah ini.
Dalam kunjungan tersebut, Dico juga mendapat kesempatan melihat kamar pribadi Soeharto dulu.
Konon, sampai saat ini semua perabotan yang ada di dalamnya masih asli.
“Jadi pesan dari terdahulunya Danrem kamar ini enggak boleh ditempati ya karena untuk cagar budaya lah istilahnya. Ini konon masih asli semuanya, tempat tidur, mejanya, lemarinya,”
ungkap Purnomosidi menjelaskan.
Menariknya, di rumah tersebut juga memiliki sebuah terowongan rahasia yang terletak di bawah tangga. Ternyata dulunya ini menjadi akses penghubung ke benteng Hock.
“Ini menghubungkan ada benteng Hock di sana yang sekarang menjadi kantor Lantas Polres Salatiga. Sudah ditutup sekarang (aksesnya),”
ucap sang Danrem 073/Makutarama.
Di akhir pertemuan, Dico mengucapkan banyak terima kasih karena sudah diizinkan melihat rumah dinas Purnomosidi. Suami aktris Chacha Frederica itupun tak lupa mengucapkan doa terbaik.
“Semoga kariernya semakin menanjak semakin cepat, bintangnya semakin cepat, semakin turun,” tutur Dico.