Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menikmati Kopi dengan Nuansa Jadul di Kota Makassar

Menikmati Kopi dengan Nuansa Jadul di Kota Makassar Bistro Kopiriolo. ©2020 Merdeka.com/Salviah Ika Padmasari

Merdeka.com - Satu lagi tempat nongkrong baru di Makassar. Bersaing dengan kafe yang sudah eksis dengan menjual konsep zaman dulu yang homey. Berada di dalamnya terasa nyaman dan enggan beranjak serasa di rumah sendiri.

Itulah Kopiriolo dari kata Kopi Riolo, bahasa Bugis yang artinya kopi zaman dahulu. Tempat nongkrong sejenis bistro atau resto kecil yang menyajikan menu-menu spesifik khas Bugis Makassar baik dari minuman, cemilan dan makanan berat ini terletak di Jalan Beruang, Kota Makassar.

Kesan jadulnya mulai menyeruak sejak dari halaman bistro berlantai dua tak berpagar ini. Disambut pohon kembang sepatu dea yang bunganya mulai memerah.

Sekarang, jenis bunga ini sudah jarang ditemui padahal kembang ini cukup indah dan eksotis. Biasanya, jumlah bunganya akan lebih banyak dari daun dan jika tiba waktunya berguguran, permukaan di bawah pohon turut memerah.

Teras kecil terletak di sisi kiri bangunan, di situ tersedia tiga meja kayu berikut kursi-kursinya. Sudut ini sekaligus jalur masuk melalui pintu samping. Pintu utama di bagian depan yang agak lebar bukaan tengah. Di sisi kanannya dihiasai tiga jendela berteralis ukuran besar.

Pertama kali kaki melewati pintu bangunan itu langsung dimanjakan dengan alunan musik dari lagu-lagu Bugis Makassar.

Ruang utamanya cukup luas. Tersedia sejumlah paket meja kursi berbahan kayu, bisa pilih model sofa atau kursi biasa yang kakinya berukuran jenjang. Tersedia pula kursi-kursi besi yang dudukan dan sandarannya dari pentil, kursi tahun 1970-an.

Tampak lemari tolet kayu yang di atasnya tertata rapi bedil zaman Jepang, jam duduk, termos air, terompet, kitab-kitab tebal yang semuanya kental dengan nuansa dahulu kala.

bistro kopiriolo©2020 Merdeka.com/Salviah Ika Padmasari

Ruang utama ini berhadapan dengan pantry terbuka untuk memudahkan pengunjung berinteraksi saat memesan menu.

Di depan meja pantry, ada sepeda ontel sebagai penghias. Ada pula canteng atau canting, cangkir dari besi dan cerek atau teko besi motif burik mengajak khayalan pengunjung mengawang-awang ke suasana tahun 1970-an.

Suasana jadul juga terasa di lantai dua. Ada sejumlah figura foto-foto warna hitam putih. Lampu-lampu petromak menghiasi dinding atas musala.

Soal lantainya, baik di lantai satu dan lantai dua itu beralas tegel jadul berwarna abu-abu yang berbahan semen dan pasir beton, dipadupadankan dengan keramik bermotif batik.

Selanjutnya, menyoal menu minuman dan makanan, Sudomo (43), pengelola bistro Kopiriolo saat disambangi menuturkan tetap mengandalkan kopi. Enam jenis kopi dari bumi pertanian Sulsel yakni kopi manipi asal Kabupaten Sinjai, kopi rumbia asal Kabupaten Jeneponto, kopi kalosi asal Kabupaten Enrekang, kopi sapan asal Kabupaten Toraja, kopi kahayya asal Kabupaten Bulukumba dan kopi Bawakaraeng.

Dan juga kopi Nusantara antara lain kopi gayo dari Aceh, kopi ciwidey dari Jawa Barat, kopi kintamani dari Bali, kopi yahukimo dari Papua, kopi bajawang dari Flores.

Kata Sudomo, pengunjung bisa memilih jenis kopi yang diinginkan. Racikan kopi hitam dengan pemanis gula merah. Disuguhkan menggunakan canteng atau cangkir besi lengkap dengan alas dan tutupnya.

bistro kopiriolo©2020 Merdeka.com/Salviah Ika Padmasari

Diprioritaskan sajian kopi original. Tapi jika ada pengunjung yang memesan latte coffee atau cappucino, tetap dilayani karena mesin coffee espresso stand by. Hanya saja memang tidak ditampilkan di daftar menu. Teh juga ada, panas dan dingin.

Lalu kue-kuenya ada putu merah putih atau orang sebut kue sagu, ada songkolo (ketan), barongko yakni kue basah berbahan dasar pisang, telur dan santan dibungkus daun pisang. Makanan beratnya ada sop ubi, bassang atau bubur jagung, kacang ijo, ubi goreng, pisang peppe' (pisang goreng gaprek). Menu yang tersedia berganti-ganti karena ada yang asyik dinikmati pagi, ada juga malam hari. Harga masing-masing menu kisaran Rp 5 ribu sampai Rp 20 ribu.

"Sengaja dibuat senyaman mungkin. Itu di samping bangunan sengaja dibuat selasar sisi bangunan, itu adalah jalur bagi karyawan agar tidak mondar mandir di sekitar pengunjung. Jadi usai menghidangkan pesanan, karyawan masuk kembali melalui selasar itu yang terhubung dengan dapur. Dapurnya juga sengaja konsep terbuka agar pengunjung bisa lihat langsung aktivitas karyawan yang selalu menjaga kebersihan. Termasuk kebersihan toilet dan mushalla selalu terjaga," tutur Sudomo, Selasa (7/7).

Bistro Kopiriolo ini dilaunching saat puncak-puncaknya wabah Covid-19. Sudomo beralasan, sudah lama menyiapkan dan pengerjaannya dimulai sejak dua tahun silam.

"Ini adalah mimpi owner sejak dulu yang berhasil diwujudkan. Dia ingin membuat tempat ngumpul teman-temannya yang suasananya senyaman mungkin. Dan bertemu dengan Pak Ivan, desainer yang menerjemahkan mimpi-mimpi itu. Pembangunannya sempat terhenti tapi setelah PPSB berakhir dan masuk new normal life, pengerjaan bangunan seluas 6 x 16 meter persegi dituntaskan maka jadilah seperti ini," kata Sudomo.

bistro kopiriolo©2020 Merdeka.com/Salviah Ika Padmasari

Sementara Ivan, desainer bistro ini mengatakan, konsep jadul ini pilihan sang owner. "Dia gambarkan mimpinya dan saya terjemahkan. Hampir 100 persen bangunan lama ini direnovasi dan dipoles sesuai konsep yang diinginkan yakni minum-minum kopi di rumah bukan di kafe. Seperti bertamu dan minum kopi," kata Ivan.

Karena wabah Covid-19, di bistro ini turut menerapkan protokol kesehatan. Tersedia thermal scanner, tempat cuci tangan dan hand sanitizer di tiap meja.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengunjungi Kafe Nostalgia di Serang, Suasananya Khas Rumah Nenek
Mengunjungi Kafe Nostalgia di Serang, Suasananya Khas Rumah Nenek

Kafe ini tak sekedar tempat bersantai untuk menikmati kopi dan aneka makanan minuman lezat, namun juga jadi ruang untuk membangkitkan memori di masa silam

Baca Selengkapnya
Kafe di Jakarta Ini Pekerjakan Para Lansia, Pengunjung Bak Pulang ke Rumah Nenek
Kafe di Jakarta Ini Pekerjakan Para Lansia, Pengunjung Bak Pulang ke Rumah Nenek

Kafe ini memang ingin menghadirkan suasana kehangatan rumah saat pulang kampung.

Baca Selengkapnya
Ramai Dipuji, Kafe Terbaru nan Unik di Jakarta ini Pekerjakan Para Lansia untuk Layani Pengunjung
Ramai Dipuji, Kafe Terbaru nan Unik di Jakarta ini Pekerjakan Para Lansia untuk Layani Pengunjung

Di Jakarta hadir sebuah kafe unik. Hampir seluruh karyawan yang bertugas sebagai pelayan adalah para lansia. Tak ayal jika tempat ini menuai ragam pujian.

Baca Selengkapnya
3 Kafe Paling Estetik di Bojonegoro, Jangan Sampai Kelewatan
3 Kafe Paling Estetik di Bojonegoro, Jangan Sampai Kelewatan

Mampir ke Bojonegoro, jangan sampai terlewat ke kafe ini.

Baca Selengkapnya
Berkunjung ke Warung Kopi Ake, Nikmatnya Pengalaman Ngopi dengan Suasana Jadul di Belitung
Berkunjung ke Warung Kopi Ake, Nikmatnya Pengalaman Ngopi dengan Suasana Jadul di Belitung

Ngopi sambil menikmati suasana klasik Belitung tentu menghadirkan daya tarik tersendiri bagi wisatawan.

Baca Selengkapnya
8 Inspirasi Konsep Kafe Outdoor dengan Sirkulasi Udara dan Atmosfer yang Segar
8 Inspirasi Konsep Kafe Outdoor dengan Sirkulasi Udara dan Atmosfer yang Segar

Setiap sudut dipenuhi dengan detail menarik, seperti furnitur yang nyaman dan dekorasi yang kreatif.

Baca Selengkapnya
Fakta Baru Rumah Kentang yang Terkenal Angker di Bandung, Kini Jadi Kafe Hits dengan Nuansa Khas Kolonial yang Instagramable
Fakta Baru Rumah Kentang yang Terkenal Angker di Bandung, Kini Jadi Kafe Hits dengan Nuansa Khas Kolonial yang Instagramable

Cocok dikunjungi untuk mengisi waktu akhir pekan.

Baca Selengkapnya
Kedai Kopi di Sumedang ini Ada di Tengah Kampung, Bisa Rasakan Nikmatnya Kopi Lokal sambil Lihat Pemandangan Sawah
Kedai Kopi di Sumedang ini Ada di Tengah Kampung, Bisa Rasakan Nikmatnya Kopi Lokal sambil Lihat Pemandangan Sawah

Menyesap kopi di sini, pengunjung akan dimanjakan dengan pemandangan khas perkampungan berupa sawah hijau.

Baca Selengkapnya
Rumah Makan di Kuningan Ini Berkonsep Sunda Banget, Punya Gelaran Hajat Bumi
Rumah Makan di Kuningan Ini Berkonsep Sunda Banget, Punya Gelaran Hajat Bumi

Rumah makan ini jadi tempat yang asyik dikunjungi bersama keluarga saat berada di Kuningan.

Baca Selengkapnya
Alasan Ngopi Jadi Gaya Hidup Kaum Urban
Alasan Ngopi Jadi Gaya Hidup Kaum Urban

Mau begadang minum kopi, kumpul-kumpul bareng sambil ngopi, melepas penat dengan kopi.

Baca Selengkapnya
Potret Kafe Titik Temu Milik Raisa di Seminyak Bali, Banyak Sudut Estetik dan Area Tangga Jadi Ikon Berfoto
Potret Kafe Titik Temu Milik Raisa di Seminyak Bali, Banyak Sudut Estetik dan Area Tangga Jadi Ikon Berfoto

Miliki karier gemilang sebagai penyanyi, Raisa tak berpuas diri. Ia mencoba dunia baru yakni bisnis. Raisa miliki kafe estetik di Bali.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Kafe Balong di Garut, Bisa Ngopi Sambil Menikmati Pemandangan Danau dan Gunung yang Memesona
Mengunjungi Kafe Balong di Garut, Bisa Ngopi Sambil Menikmati Pemandangan Danau dan Gunung yang Memesona

Ngopi di sini benar-benar paket lengkap. Mau coba?

Baca Selengkapnya