Menpora Harap DBL Jadi Penyuplai Timnas Basket Indonesia
Merdeka.com - Menpora Zainudin Amali mengatakan Developmental Basketball League (DBL) menjadi harapan dalam pembinaan talenta-talenta muda untuk menyuplai pemain timnas Indonesia. Menurut Menpora, DBL Indonesia memiliki pengaruh besar dalam hal pembinaan atlet muda basket nasional.
"Pengaruhnya pasti sangat besar sekali, kami di Kemenpora sedang memfinalkan grand design untuk semua cabor, prestasi olahraga tidak akan baik jika pembinaan usia mudanya tidak dilakukan," ujar Menpora pada acara yang mengangkat tema Anak Muda, Olahraga dan Korona.
Pemerintah lanjut Menpora berterima kasih dengan adanya DBL yang hingga kini telah berjalan selama 17 tahun di 30 kota dan 22 provinsi di Indonesia.
-
Kenapa Menpora apresiasi LPDUK? 'Saya mengapresiasi langkah cepat LPDUK mengoptimalkan aset dengan menggelar ajang balap Menpora SIM Rancing Championship 2023 ini. Saya memang memberikan arahan kepada LPDUK agar mengoptimalkan aset Simulator balap digital ini dan bekerjasama dengan IMI. Saya juga akan mendorong LPDUK bertransformasi menjadi lembaga yang progresif dan dapat mendorong ekosistem industri olahraga di Indonesia,' ujar Menpora Dito.
-
Apa yang dicapai oleh DKI Jakarta? Sebanyak 267 kelurahan yang berada di wilayah administratif DKI Jakarta kini telah sepenuhnya berpredikat sadar hukum.
-
Siapa yang mengapresiasi DKI Jakarta? Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna H. Laoly mengapresiasi pemerintah DKI Jakarta yang berhasil mewujudkan pencapaian 100 persen Kelurahan Sadar Hukum.
-
Mengapa DPR memuji Polda Metro Jaya? Langkah ini ini dilakukan sebagai kerja sama Polda Metro Jaya bersama unsur masyarakat dalam pengamanan Pemilu 2024. Polda Metro Jaya bakal menggandeng organisasi kemasyarakatan (ormas) hingga satpam untuk ikut serta dalam pengamanan Pemilu 2024.
-
Apa yang dilakukan Kemenkes untuk DBD di Jepara? Untuk menangani penyebaran cepat virus DBD di Jepara, Kementerian Kesehatan menerjunkan tim khusus.
-
Dimana program PTSL dilaksanakan? Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) dipastikan berjalan secara merata di seluruh wilayah Indonesia.
"Terima kasih kepada Mas Azrul Ananda yang telah menginisiasi DBL yang sudah berusia 17 tahun. Terima kasih sumbangsihnya terhadap pembinaan atlet-atlet muda," tegas Menpora.
"Saya berharap pembinaan ini ke depan menjadi sumber dari pemain-pemain yang akan muncul di timnas, pembinaan usia muda di semua cabor ditujukan agar ada talenta-talenta muda yang kelihatan dan secara berjenjang bisa dibina dan ujungnya terbentuklah timnas. DBL adalah satu harapan kita untuk menyuplai pemain-pemain basket yang akan menjadi tulang punggung timnas Basket Indonesia," tambahnya.
Di tahun 2023 Indonesia akan menjadi tuan rumah Kejuaraan Basket Dunia, Menpora mewanti-wanti agar timnas basket Indonesia jangan sampai tak lolos kualifikasi.
"Jangan sampai timnas kita tidak lolos dalam kualifikasi Kejuaraan Basket Dunia karena nantinya kita hanya akan menjadi tuan rumah saja ini disayangkan," kata Menpora.
"Untuk itu kehadiran DBL ini harus dapat dimanfaatkan untuk pembinaan berjenjang cabang olahraga bola basket tanah air, dan untuk PB Perbasi saya harap bisa seobjektif mungkin dalam hal rekruitmen untuk tim-tim nasional selanjutnya," pesannya.
Sementara itu, Founder dan CEO DBL Indonesia, Azrul Ananda mengatakan tahun 2020 ini liga DBL Indonesia memasuki umur yang ke-17. Dia berkomitmen bahwa akan terus membesarkan DBL.
"Untuk liga anak-anak SMA seharusnya sweet seventeen tapi yang terjadi pandemi ini dan membuat kita untuk evaluasi total dengan hati-hati dan menjadi tantangan," ujarnya.
"Kita sudah bersiap untuk terus membesarkan DBL saat ini sudah ada 40 ribu lebih peserta mewakili ribuan sekolah dari 241 kota di seluruh Indonesia dan melibatkan setiap tahun satu setengah juta orang dan menjadi liga terbesar kedua setelah sepakbola, semoga pandemi ini segera berlalu," harap Azrul. (mdk/hhw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jokowi pun berharap berbagai upaya yang dilakukan oleh pemerintah dapat melahirkan lebih banyak atlet berprestasi di Tanah Air.
Baca SelengkapnyaLPDUK telah menunjukkan kinerja yang positif. Sebagai Badan Layanan Umum (BLU).
Baca SelengkapnyaJokowi mendorong Kemendagri untuk merevisi peraturan agar APBD bisa digunakan untuk Liga 3.
Baca SelengkapnyaDukungan BUMN Bikin Olahraga Indonesia Semakin Moncer
Baca SelengkapnyaKehadiran Rajawali Medan ini menjadi sebuah komitmen dari manajemen klub untuk mengangkat gairah olahraga basket di Kota Medan dan sekitarnya.
Baca SelengkapnyaDi Indonesia, olahraga menjadi alat persatuan. Selain itu, olahraga membuat sebuah negara bisa dihargai sebagai bangsa yang tangguh dan berprestasi.
Baca SelengkapnyaDidaulatnya Cinta Laura sebagai Duta Piala Dunia Bola Basket FIBA 2023 diharapkan dapat mendongkrak popularitas Indonesia sebagai penyelenggara di mata dunia.
Baca SelengkapnyaKetua DPR RI Puan Maharani mendorong pemerintah untuk semakin memperbanyak pembibitan atlet-atlet muda tanah air.
Baca SelengkapnyaDukungan dirasakan Dito ini membantu Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) untuk bisa terus menampung aspirasi setiap khalayak.
Baca SelengkapnyaIndonesia mendapat pujian dari FIFA karena berhasil menyelenggarakan ajang olahraga internasional berskala besar tersebut.
Baca SelengkapnyaKemenpora juga mendorong pemerintah daerah, swasta, dan masyarakat untuk membangun lapangan sepak bola yang memenuhi standar nasional.
Baca SelengkapnyaNigara meyakini BUMN pun siap mendukung cabang olahraga (cabor) lain.
Baca Selengkapnya