Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Nyak Sandang, donatur pembelian pesawat RI kini dirawat di RSPAD

Nyak Sandang, donatur pembelian pesawat RI kini dirawat di RSPAD Nyak Sandang di RSPAD. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Nyak Sandang (91), salah satu penyumbang dana untuk pembelian pesawat pertama setelah Indonesia merdeka yaitu Seulawah R-001 dan Seulawah R-002 dirawat di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), Jakarta. Nyak Sandang mengeluh sakit dan tidak bisa buang air kecil pada Kamis (22/3) dini hari.

Nyak Sandang sempat bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu (21/3). Dalam pertemuan tersebut, Nyak Sandang didampingi 2 anaknya, yakni Maturidi dan Khaidar.

Nyak Sandang meminta dioperasi katarak agar bisa membaca Alquran, membangun masjid di kampung halamannya di Kabupaten Aceh Jaya dan membantunya untuk dapat menunaikan ibadah haji.

"Kami salut kepada Tim Dokter Kepresidenan yang langsung menjemput Nyak Sandang dengan ambulans dan segera membawanya ke RSPAD. Kami mengucapkan terima kasih atas kepedulian Presiden Jokowi kepada Nyak Sandang. Rakyat Aceh ikut berdoa agar Nyak Sandang segera diberikan kesembuhan," ungkap Juru Bicara Partai Aceh, Syardani M Syarif (Teungku Jamaica).

"Alhamdulillah Presiden Jokowi mengabulkan permohonan Nyak Sandang," tambah Tengku Jamaica.

Sementara itu, Direktur Utama Garuda Indonesia Pahala N. Mansury bersama-sama dengan Direktur Kargo Garuda Indonesia Sigit Muhartono mengunjungi Nyak Sandang di Paviliun Kartika, Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta, Minggu (25/3).

Kunjungan Dirut Garuda Indonesia tersebut merupakan wujud penghormatan dan apresiasi Garuda Indonesia sebagai national flag carrier terhadap tokoh pejuang nasional yang telah berkontribusi terhadap perjuangan kemerdekaan Indonesia pada masa lalu.

"Sosok Nyak Sandang merupakan simbol semangat nasionalisme para tokoh pejuang nasional yang secara tulus mendukung upaya negara Republik Indonesia menjadi negara berdikari pasca kemerdekaan bangsa Indonesia," ungkap Pahala.

Pahala mengatakan kesempatan tersebut menjadi pengingat sebagai generasi penerus bangsa Indonesia atas jasa, dedikasi dan komitmen para pejuang nasional yang telah berkorban untuk Indonesia sehingga dapat menjadi negara merdeka seperti saat ini.

"Kami juga akan berkoordinasi dengan pihak pihak terkait perihal dukungan apresiasi terhadap Nyak Sandang untuk dapat kami upayakan lebih lanjut," ungkap Pahala.

Pada kesempatan tersebut Pahala juga mengutarakan komitmen terhadap Nyak Sandang untuk memfasilitasi rencana kepulangan Nyak Sandang ke Aceh melalui layanan penerbangan Garuda Indonesia setelah perawatan beliau selesai dilaksanakan.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tamu Penting Pertama Jokowi Usai Pensiun jadi Presiden
Tamu Penting Pertama Jokowi Usai Pensiun jadi Presiden

Selama kurang lebih 30 menit mereka terlibat pembicaraan di ruang tamu.

Baca Selengkapnya
Jokowi Hadiri Haul ke-2 Ayah Wagub Sumut
Jokowi Hadiri Haul ke-2 Ayah Wagub Sumut

Setelah salat, Jokowi langsung menuju lokasi makam. Di makam itu Jokowi terlihat duduk berdoa.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kondisi Cak Nun Dijenguk Presiden Jokowi, RSUP dr Sardjito Buka Suara
VIDEO: Kondisi Cak Nun Dijenguk Presiden Jokowi, RSUP dr Sardjito Buka Suara

Budayawan Emha Ainun Najib (Cak Nun) jalani perawatan di RSUP dr Sardjito, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Presiden Jokowi datang langsung menjenguk.

Baca Selengkapnya
Keluarga Cak Nun: Terima Kasih Presiden Jokowi, Ganjar, Anies dan Habib Rizieq Shihab
Keluarga Cak Nun: Terima Kasih Presiden Jokowi, Ganjar, Anies dan Habib Rizieq Shihab

Keluarga Cak Nun juga meminta maaf apabila ada nama-nama tokoh yang belum disebutkan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Tinjau RSUD Sekadau Kalbar, Warga Minta Ada Dokter Spesialis Mata
Jokowi Tinjau RSUD Sekadau Kalbar, Warga Minta Ada Dokter Spesialis Mata

Jokowi juga sempat berdialog dan menyapa masyarakat yang sedang berobat.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Kaesang Blusukan di Tanjung Priok, Salat Jumat hingga Sambangi Relawan Jokowi
FOTO: Momen Kaesang Blusukan di Tanjung Priok, Salat Jumat hingga Sambangi Relawan Jokowi

Kaesang bersilaturahmi dengan relawan Jokowi selama sekitar satu jam sambil menyantap makan siang.

Baca Selengkapnya
Jokowi Janji Segera Kirim Alat Operasi Katarak ke RSUD Kepahiang Bengkulu
Jokowi Janji Segera Kirim Alat Operasi Katarak ke RSUD Kepahiang Bengkulu

Menurut Jokowi, kebersihan di RSUD Kepahiang sangat bagus.

Baca Selengkapnya
Tawa Lepas Ganjar saat Bertemu KH Said Aqil Siradj
Tawa Lepas Ganjar saat Bertemu KH Said Aqil Siradj

Ganjar Pranowo sowan ke KH Idris Hamid, Pengasuh Pondok Pesantren Salafiyah Pasuruan dan KH Muhammad Syaeful Huda, Pengasuh Ponpes Nurul Islam Pasuruan.

Baca Selengkapnya
Kondisi Membaik, Cak Nun Keluar dari Ruang ICU
Kondisi Membaik, Cak Nun Keluar dari Ruang ICU

Cak Nun saat ini sudah dipindahkan ke ruang rawat biasa.

Baca Selengkapnya
Potret Jokowi Ajak Kaesang Salat Jumat di Masjid Sheikh Zayed Solo, Jemaah Berebut Salaman & Swafoto
Potret Jokowi Ajak Kaesang Salat Jumat di Masjid Sheikh Zayed Solo, Jemaah Berebut Salaman & Swafoto

Pihak DKM mengaku baru dikabari mendadak bahwasannya Jokowi akan hadir di masjid tersebut.

Baca Selengkapnya
Blusukan ke Banjarbaru, Kaesang Pangarep Bantu Pengobatan dan Renovasi Rumah Warga
Blusukan ke Banjarbaru, Kaesang Pangarep Bantu Pengobatan dan Renovasi Rumah Warga

Kaesang terinspirasi kegigihan Nisa Halibi yang tetap bekerja meski mengalami sakit mata sejak kecil.

Baca Selengkapnya
Kunjungi Muara Angke, Prabowo Biayai Warga Menderita Katarak Hingga Tumor
Kunjungi Muara Angke, Prabowo Biayai Warga Menderita Katarak Hingga Tumor

Dalam kunjungannya di Muara Angke, Prabowo tak sengaja bertemu dengan seorang balita yang mengalami katarak hingga tak mampu melihat hampir 90 persen.

Baca Selengkapnya